TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020

Investasi Reksa Dana reksa dana pendapatan tetap terbaik reksa dana pendapatan tetap terbaik 2020 reksadana pendapatan tetap terbaik reksadana pendapatan tetap terbaik 2020Leave a Comment on TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020

TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020

Apa saja reksa dana pendapatan tetap terbaik dalam kinerjanya di tahun 2020? Yuk, cek produknya dalam artikel kali ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Learn and Invest

 

Reksa Dana Pendapatan Tetap

Reksa dana merupakan salah satu alternatif investasi yang bisa dipilih oleh masyarakat. Reksa dana dikelola oleh pihak profesional yang disebut Manajer Investasi (MI).

Jadi, walaupun investor tidak memiliki waktu yang banyak dan keahlian yang cukup untuk mengelola dana investasi mereka, dana investasi mereka tetap dikelola oleh pihak profesional.

Modal untuk berinvestasi di reksa dana juga sangat terjangkau, bisa dimulai dari Rp 10.000 saja.

Selain itu, sekarang berinvestasi reksa dana juga bisa dilakukan dengan sangat mudah. Anda bisa daftar dan berinvestasi reksa dana secara 100% online.

Anda bisa beli reksa dana melalui Bareksa, Bibit, Tanamduit, Ajaib, dan platform investasi lainnya.

Reksa dana memiliki beberapa jenis. Salah satu jenis reksa dananya adalah reksa dana pendapatan tetap. Apa itu reksa dana pendapatan tetap?

Reksa dana pendapatan tetap (fixed income fund) adalah reksa dana yang isinya minimal 80% pada obligasi/surat utang jangka panjang, dan sisanya di instrumen pasar uang.

Tujuan dari reksa dana pendapatan tetap adalah untuk menghasilkan tingkat pengembalian yang stabil.

TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020 01 - Finansialku

[Baca Juga: Persiapan Dana Pernikahan Di Tengah Pandemi Corona Dengan Reksa Dana Pendapatan Tetap]

 

Reksa dana ini disebut reksa dana pendapatan tetap karena penerbit efek utang secara konsisten memberikan bunga (disebut kupon) yang tetap kepada para pemegang surat utang tersebut.

Walaupun obligasi atau surat utang disebut efek pendapatan tetap, namun harga obligasi juga bisa naik ataupun turun. Salah satu penyebab pergerakan harga obligasi tersebut adalah karena perubahan tingkat suku bunga.

Secara teori, hubungan antara tingkat suku bunga dan harga obligasi berbanding terbalik. Apabila tingkat suku bunga turun, maka harga obligasi akan naik.

Begitu juga sebaliknya, apabila tingkat suku bunga naik, maka harga obligasi akan turun. Selain itu, pergerakan harga obligasi juga dipengaruhi oleh fakor penawaran dan permintaan (supply and demand).

Obligasi bisa diterbitkan oleh pemerintah ataupun suatu entitas/perusahaan. Oleh sebab itu, obligasi yang diterbitkan oleh perusahaan dapat mengandung risiko wanprestasi dari penerbit obligasi tersebut.

TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020 02 - Finansialku

[Baca Juga: Para Investor, Pahami Peluang Keuntungan dan Risiko Berinvestasi Reksa Dana]

 

Reksa dana pendapatan tetap memiliki memiliki tingkat risiko yang moderat atau sedang. Biasanya reksa dana ini digunakan untuk tujuan keuangan dengan jangka waktu menengah, sekitar 1-3 tahun.

Di tengah kondisi perekonomian yang tidak stabil ini, reksa dana pendapatan tetap masih mampu untuk mencatatkan kinerja yang positif.

Salah satu faktor yang mendorong pertumbuhan kinerja reksa dana pendapatan tetap adalah adanya penurunan suku bunga acuan yang dilakukan oleh Bank Indonesia (BI).

Lalu, apa saja top 10 reksa dana pendapatan tetap terbaik di tahun 2020? Berikut daftar reksa dananya.

 

Top 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap

Kali ini rubrik Finansialku akan berbagi informasi tentang top 10 reksa dana pendapatan tetap. Berikut 10 produk reksa dana pendapatan tetap terbaik berdasarkan kinerja 1 tahun.

 

#1 Sucorinvest Bond Fund

  • Manajer investasi: Sucor Asset Management
  • Tanggal Peluncuran: 7 Desember 2016
  • Total dana kelolaan: Rp 510.664.051.777
  • Minimum pembelian: Rp 100.000
  • Imbal hasil per tahun: 15,75% / tahun

 

#2 Capital Fixed Income Fund

  • Manajer investasi: Capital Asset Management
  • Tanggal Peluncuran: 28 Desember 2015
  • Total dana kelolaan: Rp 48.608.519.849
  • Minimum pembelian: Rp 100.000
  • Imbal hasil per tahun: 13,94% / tahun

 

#3 Manulife Obligasi Negara Indonesia II Kelas A

  • Manajer investasi: Manulife Investment Management
  • Tanggal Peluncuran: 23 Januari 2009
  • Total dana kelolaan: Rp 3.142.840.515.987
  • Minimum pembelian: Rp 10.000
  • Imbal hasil per tahun: 13,50% / tahun

 

#4 RHB Fixed Income Fund 2

  • Manajer investasi: RHB Asset Management
  • Tanggal Peluncuran: 20 Juli 2016
  • Total dana kelolaan: Rp 537.333.282.647
  • Minimum pembelian: Rp 100.000
  • Imbal hasil per tahun: 12,86% / tahun

TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020 03 - Finansialku

[Baca Juga: Apakah Reksa Dana Pendapatan Tetap Lebih Menguntungkan Daripada Deposito?]

 

#5 Reksa Dana Kehati Lestari Kelas G

  • Manajer investasi: Bahana TCW Investment Management
  • Tanggal Peluncuran: 16 April 2007
  • Total dana kelolaan: Rp 279.729.133.041
  • Minimum pembelian: Rp 100.000
  • Imbal hasil per tahun: 12,52% / tahun

 

#6 TRAM Strategic Plus

  • Manajer investasi: Trimegah Asset Management
  • Tanggal Peluncuran: 5 Oktober 2011
  • Total dana kelolaan: Rp 122.939.727.979
  • Minimum pembelian: Rp 100.000
  • Imbal hasil per tahun: 12,38% per tahun

 

Ebook GRATIS, Panduan Praktis INVESTASI REKSA DANA PERTAMA Kamu!

5 Panduan Praktis Investasi Reksadana Pertama

 

#7 Eastpring Syariah Fixed Income Amanah Kelas A

  • Manajer investasi: Eastspring Investments
  • Tanggal Peluncuran: 17 April 2017
  • Total dana kelolaan: Rp 257.501.136.272
  • Minimum pembelian: Rp 10.000
  • Imbal hasil per tahun: 11,97% / tahun

 

#8 Aberdeen Standard Indonesia Government

  • Manajer investasi: Aberdeen Standard Investments
  • Tanggal Peluncuran: 8 Juni 2009
  • Total dana kelolaan: Rp 273.933.338.955
  • Minimum pembelian: Rp 100.000
  • Imbal hasil per tahun: 11,87% / tahun

 

#9 Mandiri Investa Dana Obligasi Seri II

  • Manajer investasi: Mandiri Investasi
  • Tanggal Peluncuran: 08 Desember 2004
  • Total dana kelolaan: Rp 676.634.404.895
  • Minimum pembelian: Rp 50.000
  • Imbal hasil per tahun: 11,80% / tahun

 

#10 Eastspring Investments

  • Manajer investasi: Eastspring Investments
  • Tanggal Peluncuran: 16 Maret 2015
  • Total dana kelolaan: Rp 31.134.740.363
  • Minimum pembelian: Rp 10.000
  • Imbal hasil per tahun: 11,78% / tahun

TOP 10 Reksa Dana Pendapatan Tetap Kinerja Terbaik 2020 04 - Finansialku

[Baca Juga: Mana yang Lebih Menguntungkan: Yuk Nabung Saham VS Yuk Investasi Reksa Dana]

 

Berinvestasi di Reksa Dana Pendapatan Tetap

Reksa dana pendapatan tetap masih mencatatkan kinerja yang positif di tahun 2020 ini.

Apabila Anda memiliki tujuan keuangan dengan jangka menengah (1-3 tahun) dan membutuhkan imbal hasil diatas 10%, Anda bisa mempertimbangkan reksa dana pendapatan tetap.

Kalau Anda masih bingung pilih reksa dana pendapatan tetap yang mana, Anda bisa memilih beberapa atau salah satu dari top 10 reksa dana pendapatan tetap di atas. Anda dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan Anda, ya.

 

Jadi, apakah Anda ingin berinvestasi di reksa dana pendapatan tetap? Silahkan berikan komentar dan pendapat Anda di kolom yang telah tersedia.

Anda juga dapat membagikan artikel ini kepada rekan-rekan Anda yang membutuhkan. Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih.

 

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 2020. Daftar Produk Reksadana. Bareksa.com – https://bit.ly/3qY2mBp
  • BNP Paribas Asset Management. 2020. 69-Jenis-Jenis-Reksa-Dana-dan-Beragam-Tingkat-Risiko-Nya. Bnpparibas-am.co.id – https://bit.ly/3n8y7oO
  • Admin. 5 Agustus 2020. Reksadana Pendapatan Tetap Juara YtD 2020 dan 1 Tahun, Ini Top 10 Produknya. Bareksa.com – https://bit.ly/348NXs3
  • Dhiany Nadya Utami. 7 Oktober 2020. Kinerja Reksa Dana Pendapatan Tetap Masih Jadi Juara. Market.bisnis.com – https://bit.ly/3mh6nx0

 

Sumber Gambar:

  • Reksa Dana 1 – http://bit.ly/3r9iHTI
  • Reksa Dana 2 – http://bit.ly/2J33BOk
  • Reksa Dana 3 – http://bit.ly/37zGF2G
  • Reksa Dana 4 – http://bit.ly/2KJkFcw

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top