Apa Itu Ekonomi Autarki? Cocokkah Jika Diterapkan di Indonesia?

Autarki Adalah Contoh Autarki Dampak Sistem Ekonomi Autarki Ekonomi Ekonomi Autarki Kebijakan Autarki Jepang di IndonesiaLeave a Comment on Apa Itu Ekonomi Autarki? Cocokkah Jika Diterapkan di Indonesia?

Apa Itu Ekonomi Autarki? Cocokkah Jika Diterapkan di Indonesia?

Pernah dengar istilah ekonomi autarki? Pada artikel ini Finansialku mengajak Anda untuk berdiskusi, cocokkah sistem ini di Indonesia?

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Definisi Ekonomi Autarki Adalah

Sebelum membahas lebih jelas ekonomi autarki, apakah Anda sudah mengetahui maksud dari ekonomi itu?

Ekonomi merupakan salah satu ilmu sosial yang membahas tentang hubungan aktivitas manusia dengan produksi, distribusi dan konsumsi.  

Sedangkan autarki adalah sistem ekonomi perdagangan terbatas yang merupakan kebalikan dari sistem liberal.

 

Mengenal Lebih Dalam Sistem Ekonomi Autarki

Ekonomi autarki merupakan salah satu sistem perekonomian yang mewajibkan seluruh rakyatnya untuk memenuhi kebutuhannya sendiri.

Tapi, dari kemandiriannya itu pemerintah meminta agar masing-masing individu memberikan sumbangsih terhadap kebutuhan perang.

Salah satunya untuk kepentingan Perang Asia Timur Raya yang memang membutuhkan dana cukup besar.

Serba Serbi Resesi Ekonomi 2020 dan Kerugiannya Untuk Kita 03 - Finansialku

[Baca Juga: Daftar Stimulus Ekonomi Selama Pandemi Yang Bisa Dimanfaatkan]

 

Pada sistem perekonomian yang seperti ini, barang dan jasa hanya bisa diputar atau diolah dalam lingkup negara saja. Artinya, negara tersebut menutup diri dari dunia internasional sehingga jangkauannya tidak luas.

Tercatat dalam sejarah, pada masa lampau terdapat kebijakan autarki Jepang di Indonesia. Salah satunya adalah Jepang menuntut agar rakyat dan pemerintah untuk mampu memenuhi segala kebutuhan perang.

Mereka meminta agar bahan mentah bisa dikumpulkan dengan cuma-cuma alias tanpa adanya imbalan apapun.

Hal ini tentu membuat Indonesia mendapatkan dampak buruk karena merasa dirugikan.

 

Indonesia Tidak Cocok dengan Penerapan Sistem Ekonomi Autarki?

Sebagai negara yang pernah menjalankan sistem ekonomi autarki di masa pendudukan Jepang, Indonesia memang tidak cocok menerapkan sistem ini.

Karena, menjalin hubungan kerjasama yang baik dengan negara lain lebih menguntungkan dan pendapatan tidak hanya diurus sendiri oleh rakyat.

Mengenal Ekonomi Empat Sektor Apa Saja Kegiatannya 03 - Finansialku

[Baca Juga: Kembali Dicanangkan, Apa Dampak PSBB Total Terhadap Ekonomi?]

 

Melainkan, ada campur tangan dari pemerintah agar segala kebutuhan bisa terpenuhi. Dengan begitu negara Indonesia tidak akan mengalami kemunduran.

Nah, selanjutnya terdapat 5 contoh autarki yang pernah dialami oleh Indonesia sehingga membuat tanah air sempat mengalami keterpurukan.

Inilah beberapa pelaksanaan pada zaman pendudukan Jepang yang harus Anda ketahui.

 

#1 Berdampak Buruk Pada Kehidupan Rakyat

Seperti yang terjadi pada masa kebijakan autarki Jepang di Indonesia, waktu itu kesejahteraan rakyat menurun dan jumlah kematian semakin tinggi.

Bagaimana tidak? Ketika mereka mencari kebutuhannya sendiri hanya beberapa saja tetapi harus disetorkan kepada Jepang.

 

#2 Segala Bentuk Kegiatan Perekonomian Hanya Ditujukan untuk Perang

Meskipun rakyat diberikan kesempatan untuk memenuhi kebutuhannya sendiri, tapi kenyataannya segala bentuk kegiatan ekonomi hanya untuk perang saja.

Mulai dari hasil transaksi jual beli hingga ekonomi mikro maupun makro sehingga dampaknya meniadakan perdagangan internasional.

 

#3 Sumber Daya Alam Hanya Diperuntukkan Pada Kebutuhan Perang

Semua hasil Sumber Daya Alam (SDA) yang ada di Indonesia hanya sebagian kecil saja untuk kebutuhan rakyat.

Bahkan lebih sering rakyat tidak bisa sama sekali memenuhi kebutuhannya karena sepenuhnya harus disetorkan kepada Jepang.

 

#4 Pemerintah Memiliki Hak Penuh Merencanakan Sistem Ekonomi Negara

Segala bentuk perusahaan harus diatur oleh negara, artinya segala bentuk kebutuhan menjadi tanggungan pemerintah. Mulai dari makanan, minuman, pendidikan hingga kesehatan.

 

#5 Menutup Industri Hanya untuk Lingkup Domestik Saja

Negara sengaja tidak melakukan segala bentuk kerjasama atau perdagangan internasional dengan negara manapun.

Semua yang ada di negara hanya diperuntukkan untuk kebutuhan rakyat dan perang saja.

GRATISSS, Yuk Download SEKARANG!!!

Ebook Pentingnya MENGELOLA KEUANGAN Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

Jadi, Apakah Ekonomi Autarki Cocok Untuk Indonesia?

Dari sedikit penjelasan yang sudah dituliskan di atas, pasti kita semua bisa membayangkan bagaimana dampak sistem ekonomi autarki jika diterapkan di Indonesia.

 Pastinya, hal tersebut akan sangat merugikan pihak yang dieksploitasi besar-besara untuk kepentingan yang tidak menguntungkan dan tentunya sangat berat sebelah bagi masyarakat.

Ya,  banyak kebutuhan di Indonesia yang sebenarnya masih diambil dari luar negeri. Hal ini bisa dilihat dari terjalinnya kerja sama dengan berbagai negara di Asia.

Tak heran jika saat ini, ekonomi autarki hanya diterapkan oleh beberapa negara tertentu saja.

Penasaran bagaimana pandemi mempengaruhi perekonomian Indonesia? Simak pembahasannya pada video berikut!

 

Sebagai warga negara yang baik, jangan sampai sistem yang negatif bisa sampai diterapkan di Indonesia.

Ayo berbagi artikel bermanfaat ini dan ajak teman Anda untuk berdiskusi terkait ekonomi autarki, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Pengertian Sistem Ekonomi Menurut Para Ahli. Dosenpendidikan.co.id – https://bit.ly/33LFDO8

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top