Waspada! 4 Ciri Penipuan Arisan Online yang Wajib Anda Tahu

Ayobandung PartnershipLeave a Comment on Waspada! 4 Ciri Penipuan Arisan Online yang Wajib Anda Tahu

Waspada! 4 Ciri Penipuan Arisan Online yang Wajib Anda Tahu

Awas ketipu! Berikut ini beberapa ciri penipuan arisan online yang penting untuk Anda ketahui.

Ada sejumlah tips untuk mencegahnya juga, lho. Yuk, simak informasi selengkapnya di artikel ini!

 

Summary:

  • Ada beberapa ciri penipuan arisan online yang perlu diketahui agar bisa terhindar dari tindakan yang merugikan ini.
  • Selain mempelajari sistem kerjanya, terdapat sejumlah tips lain untuk mencegah dan mengantisipasi penipuan berkedok arisan online.

 

Ciri Penipuan Arisan Online, Jangan Sampai Ketipu!

Akhir-akhir ini kasus penipuan berkedok arisan online cukup sering dijumpai.

Biasanya para pelaku memanfaatkan iming-iming keuntungan, kemudahan, serta tren di era teknologi untuk mengelabui para korbannya.

Nah, sebagai langkah antisipasi, ada baiknya kita perlu mengetahui ciri penipuan dari arisan online ini, diantaranya:

 

#1 Iming-Iming Keuntungan Tinggi

Pelaku penipuan arisan online biasanya menjanjikan keuntungan tinggi dalam waktu singkat untuk menjerat korbannya.

Pasalnya, dengan iming-iming tersebut akan membuat orang lebih mudah tertarik untuk mengikutinya.

Selain itu, para pelaku juga kerap menjanjikan skema arisan online yang dijajakannya minim risiko.

Seolah-olah arisan tersebut sangat menjanjikan dan keuntungan hampir pasti didapatkan.

Nah, sebagai langkah antisipasi akan hal ini, Anda bisa memperkaya informasi lewat artikel berikut Kerugian Hingga Rp 20 Miliar, Ini Fakta Arisan Bodong di Sumedang

 

#2 Menerapkan Skema Ponzi

Pelaku juga seringkali menerapkan skema ponzi. Skema ini menjanjikan keuntungan bagi para anggotanya, jika mereka bisa mengajak orang lain untuk mengikuti arisan online tersebut.

Alhasil, potensi korban yang akan tertipu justru semakin besar.

Skema ponzi sendiri seringkali dilakukan oleh pelaku investasi bodong, penipuan robot trading, dan masih banyak lagi.

Agar tidak sampai menjadi salah satu korbannya, yuk, bisa tonton juga video berikut ini:

 

#3 Legalitas Tidak Jelas

Arisan online yang terindikasi penipu pastinya tidak memiliki legalitas atau izin yang jelas.

Mereka juga tidak bernaung di bawah lembaga resmi meski pun mereka mengelola uang dalam jumlah yang besar.

 

#4 Promosi Mewah

Ciri terakhir yaitu biasanya pelaku arisan online bodong akan melakukan promosi yang cukup mewah.

Sebab cara tersebut cukup efektif untuk memikat masyarakat secara luas.

 

Tips Mencegah Penipuan Arisan Online

Penipuan arisan online sudah berulang kali terjadi. Bahkan korban yang tertpipu jumlahnya pun tidak sedikit.

Selain mengetahui ciri penipuan arisan online, sebaiknya ketahui juga upaya-upaya pencegahan yang bisa dilakukan, seperti:

 

#1 Ketahui Esensi Arisan

Apa tujuan Anda ikut arisan? Coba pahami esensinya. Arisan sendiri merupakan ajang untuk melakukan silaturahmi. Sementara investasi adalah konteks yang berbeda lagi.

Sehingga Anda tidak bisa semata-mata menyamakan dua hal yang secara kontekstual bertolak belakang, ya.

[Baca Juga: Banyak Orang Masih Ikut Arisan, Apa Untungnya Ikut Arisan?]

 

#2 Pelajari Sistem Kerjanya

Selanjutnya, ketika Anda mengikuti arisan online, akan lebih baik jika pelajari terlebih dahulu seperti apa sistem kerjanya.

Dengan begitu, Anda bisa menganalisa apakah arisan tersebut terindikasi menipu atau tidak, dilihat dari sistem kerja tersebut.

 

#3 Jangan Mudah Tergiur Keuntungan

Tak kalah penting yaitu pahami risiko di balik keuntungan yang besar.

Jika paham akan hal itu, Anda bisa lebih realistis terhadap proyeksi keuntungan yang diberikan.

Selain itu, pastikan Anda mengetahui seluk beluknya, jadi tidak asal ikut-ikutan saja.

Bukan hanya dalam konteks arisan online, tapi juga ketika memilih instrumen investasi. Misalnya investasi saham.

Kira-kira apa saja hal yang harus diperhatikan? Temukan jawaban dan tips berinvestasi agar bisa cuan banyak, melalui ebook Finansialku Petunjuk Praktis Dapat Keuntungan di Saham.

Klik banner di bawah ini untuk download ebook-nya, gratis!

Banner Iklan Ebook Petunjuk Praktis Dapat Keuntungan di Saham - HP
Banner Iklan Ebook Petunjuk Praktis Dapat Keuntungan di Saham - PC

 

#4 Laporkan Jika Terjadi Kejanggalan

Maraknya kasus penipuan arisan online hingga investasi bodong, salah satunya karena para korban tidak berani melapor ke pihak berwajib. Padahal sudah sepatutnya Anda melaporkannya.

Selain untuk memperoleh keadilan untuk diri sendiri, juga mencegah kejadian serupa terjadi di kemudian hari.

 

Seringkali masyarakat menjadikan arisan online serta investasi sebagai langkah instan untuk memperoleh keuntungan yang menjanjikan.

Padahal yang perlu disadari bahwa persepsi itu tidak sepenuhnya benar.

Anda perlu mempelajari terlebih dahulu apa itu konteks investasi serta bagaimana strategi yang tepat untuk memperoleh keuntungan dari langkah tersebut.

Jika Anda masih bingung untuk menghasilkan keuntungan dalam berinvestasi, temukan jawabannya dalam ebook Finansialku Panduan Praktis Menuju Investasi yang Sukses

 

Itulah pembahasan mengenai ciri-ciri penipuan arisan online. Jangan lupa share artikel ini, supaya semakin banyak orang yang lebih hati-hati dan tidak terjerat sebagai korbannya. Semoga bermanfaat…

 

Artikel ini merupakan hasil kerjasama Finansialku.com dengan Ayo Bandung. Isi dan data yang tertera dalam artikel ini merupakan tanggung jawab Ayo Bandung.

 

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi: 

  • Andika Muhammad Rizki. 4 April 2022. Ciri Penipuan Arisan Online, Begini Cara Menghindarinya Menurut Kominfo. Ayobandung.com- https://bit.ly/3K65u6o

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top