Seleksi CPNS Kemenkumham 2021 Bakal Dibuka! Ini Info Lengkapnya

Seleksi CPNS Kemenkumham 2021 Bakal Dibuka! Ini Info Lengkapnya

Bagi Sobat Finansialku yang tertarik ikutan CPNS Kemenkumham 2021, simak yuk apa saja yang harus dilakukan berikut ini!

 

Informasi Lengkap CPNS Kemenkumham 2021

Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Ham 2021 (Kemenumham) dibuka kembali. Rencananya, seleksi ini akan diselenggarakan pada 31 Mei 2021 mendatang.

Informasi itu bersumber dari dokumen bahan paparan Plt. Asisten Deputi Perencanaan dan Pengadaan SDM Aparatur Kemenpan RB, Katmoko Ari, sebagaimana melansir dari Tribunnews.com.

Dokumen tersebut disampaikan dalam Rapat Virtual Persiapan Pengadaan CASN Tahun 2021 di pemerintah Daerah tertanggal 6 Mei 2021.

Seleksi CPNS Kemenkumham 2021 Bakal Dibuka! Ini Info Lengkapnya 02

Sumber: Pikiran Rakyat via https://bit.ly/3u425gj

 

Perlu diketahui, formasi CPNS 2021 di Kemenumham ini menjadi formasi yang paling banyak diminati. Selain itu, formasi ini juga menjadi salah satu formasi yang paling banyak dibutuhkan.

Secara umum, pendaftaran CPNS tahun 2021 ini terbagi dalam beberapa kategori, yaitu:

  1. Umum
  2. Penyandang disabilitas
  3. Putra Putri Papua dan Papua Barat
  4. Lulusan Terbaik

Baca Juga: Siap-siap Seleksi CPNS 2021, Ikut CAT BKN Dulu Yuk!

 

Tahapan Seleksi CPNS 2021

  1. Pendaftaran online di SSCN BKN
  2. Seleksi administrasi
  3. Verifikasi berkas asli
  4. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan Computer Assisted Test (CAT)
  5. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)

 

Ketentuan Umum Pendaftaran Seleksi CPNS Kemenkumham 2021

  1. Setiap Warga Negara Indonesia (WNI) dapat mengikuti seleksi CPNS 2021 dengan rentang usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun.
  2. Jabatan CPNS yang dapat dilamar dengan batas usia maksimal 40 tahun antara lain dokter, dokter gigi, kualifikasi pendidikan dokter spesialis,dan dokter spesialis gigi. Kemudian jabatan dokter pendidik klinis, dosen, peneliti dan perekayasa, dengan kualifikasi pendidikan strata 3 (doktor).
  3. Pelamar tidak pernah dipidana dengan masa pidana 2 tahun atau lebih.
  4. Pelamar tidak pernah diberhentikan dengan hormat, tidak atas permintaan sendiri, atau diberhentikan dengan hormat sebagai PNS, TNI, Polri maupun pekerja swasta.
  5. Pelamar tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit TNI atau anggota kepolisian.
  6. Pelamar tidak menjadi anggota atau pengurus Partai Politik atau terlibat politik praktis.
  7. Pelamar memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan.
  8. Pelamar sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar.
  9. Pelamar bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah.
  10. Calon pelamar hanya dapat mendaftar pada satu instansi dan satu formasi jabatan.

 

Syarat Umum CPNS dan PPPK

Bagi Sobat Finansialku yang tertarik mengikuti seleksi CPNS dan PPPK, segera persiapkan dokumen yang menjadi persyaratan umum sebagai berikut:

  1. Pas foto berlatar belakang warna merah
  2. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Kartu Keluarga (KK)
  4. Ijazah
  5. Dokumen lainnya akan diatur sesuai dengan instansi masing-masing

 

Cara Daftar CPNS 2021

Pelaksanaan seleksi CPNS tahun ini akan dilaksanakan secara online melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSASN). Sistem tersebut dapat diakses melalui link sscn.bkn.go.id.

Pendaftaran untuk seleksi CPNS 2021 saat ini belum dibuka. Sebelumnya, Plt. Deputi Bidang SDM Aparatur, Teguh Widjinarko menyebutkan bahwa seleksi CPNS tahun ini akan dibuka pendaftarannya pada Mei hingga Juni 2021.

“Nanti dilakukan seleksi tahap 1 di bulan Agustus, kemudian mereka yang lulus agar segera diproses, dilakukan pemberkasan, dan ditetapkan NIK-nya oleh BKN” jelas Teguh dalam siaran pers 9 April 2021.

 

Tahapan Pendaftaran

Pendaftarannya sendiri akan melalui lima tahapan proses, meliputi:

  • pendaftaran secara online di SSCN;
  • seleksi administratif;
  • verifikasi berkas asli;
  • seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan computer assisted test (CAT);
  • seleksi kompetensi bidang (SKB).

 

Apa yang akan Sobat Finansialku lakukan untuk bisa dapat posisi di CPNS Kemenkumhan ini? Kalian bisa saling berdiskusi lewat kolom komentar di bawah ini.

Bagikan informasi ini lewat berbagai platform yang tersedia, kepada kawan atau sanak-saudara mu, agar mereka juga tahu apa yang kamu ketahui.

 

Sumber Referensi:

  • Rifan Aditya. 19 Mei 2021. Pendaftaran CPNS Kemenkumham 2021: Kategori, Ketentuan Umum, dan Dokumen. Suara.com – https://bit.ly/2T6YgKD
  • Andrian Pratama Taher. 19 Mei 2021. Apa Daftar CPNS Kemenkumham 2021 Sudah Dibuka & Info Resminya. Tirto.id – https://bit.ly/3wehkoq
  • Nafis Abdulhakim. 19 Mei 2021. Formasi CPNS Kemenkumham 2021 Ini Paling Diminati, Berapa Jumlahnya? Berikut Cara Daftar CPNS 2021. Tribunnews.com – https://bit.ly/3v5NxOy

 

Sumber Gambar:

 

dilema besar