Kisah Sukses Alexander Tedja, Raja Properti Mall di Surabaya

Kisah Sukses Alexander Tedja, Raja Properti Mall di Surabaya

Siapa tak kenal sosok raja properti mall di Indonesia, Alexander Tedja? Ini dia sepak terjangnya di dunia bisnis properti hingga masuk dalam jajaran orang terkaya Indonesia dengan kekayaan tak kurang dari Rp 22,4 Triliun.

 

Kisah Sukses Alexander Tan

Ada banyak pengusaha properti di Indonesia, namun nama Alexander Tedja merupakan satu dari sekian juta pengusaha sukses di bidang properti yang berhasil menancapkan namanya sebagai salah satu orang terkaya di tanah air versi majalah Forbes.

Dikenal sebagai raja properti dan mall, Alexander Tedja merupakan pengusaha properti sukses kelahiran Medan tanggal 22 September 1945.

Bersama dengan Pakuwon Group yang ia bangun hingga berkembang pesat bahkan di ibukota, Alexander Tedja membuktikan keahliannya dalam bidang bisnis properti.

 

Banting Setir ke Bisnis Properti

Pernah masuk ke mall ternama di Surabaya seperit Plaza Tunjungan atau Blok M dan Gandaria City di Jakarta Selatan? Alexander Tedja adalah sosok dibelakang mall megah yang ada di kedua kota besar di Indonesia itu.

Siap sangka seorang Alexander ternyata memiliki latar belakang sebagai pengusaha di bidang perfilman dan perbioskopan.

Beberapa perusahaan yang telah ia bangun di bidang perfilman antara lain seperti Perusahaannya PT Isae Film yang ia bangun sejak 1972, PT Pan Asiatic Film di tahun 1991 dan PT Menara Mitra Cinema Corp pada tahun 1977.

Di tahun 1982, tercatat bahwa ia melakukan sebuah terobosan di mana Alexander merambah bisnis properti dan mall dengan menelurkan PT Pakuwon Jati Tbk.

Memulai bisnis propertinya, Alexander membeli tanah di Jalan Basuki Rahmat, Surabaya. Plaza Tunjungan I mulai beroperasi pada tahun 1986.

Kisah Sukses Alexander Tedja, Raja Properti Mall di Surabaya 01 - Finansialku

[Baca Juga: Cara Bertahan dan Menangani Perusahaan Startup yang Mengalami Krisis Keuangan]

 

Selanjutnya, dengan langkah pasti di tanggal 9 Oktober 1989, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) hingga di pada tahun 1994 , Alexander memulai mengembangkan kawasan hunian di Surabaya, Pakuwon City.

Tak puas dengan karyanya melalui Plaza Tunjungan I di Surabaya, proyeknya kembali ia lanjutkan hingga membangun Plaza Tunjungan II & III, Sheraton Surabaya Hotel & Tower, Kondominium Regensi, Menara Mandiri, sampai Plaza Tunjungan IV (2002).

Dari proyek besarnya ini, akhirnya proyek ini menjadi superblok pertama di Kota Surabaya, superblok Tunjungan City namanya.

 

Sukses di Surabaya, Lirik Bisnis di Ibukota

Merasa telah sukses di kota Surabaya tidak membuatnya cepat puas Alexander Tedja sang raja properti dan mall ini mulai melirik ibukota.

Aksinya diawali dengan mengakuisisi 83,3% saham PT Artisan Wahyu, sebuah pengembang superblok Gandaria City Jakarta di tahun 2007.

Melalui Pakuwon Group, Alexander juga berhasil membangun Kota Kasablanka di daerah perluasan Rasuna Said, Kuningan yang termasuk Central Business District Jakarta.

Melansir dari sebuah situs media, Pakuwon Group juga membangun properti multifungsi seluas 4,2 hektar di koridor TB Simatupang.

Kepakan sayap bisnisnya semakin meluas melalui pengembangan supermall Pakuwon Indah, pusat belanja Royal Plaza (Keduanya di Surabaya), lalu pusat belanja Blok M Plaza yang terkenal di Jakarta dan apartemen service Somerset Berlian (Keduanya di Jakarta).

Dilansir dari laman resmi CNBC Indonesia, Alexander yang lahir di tahun kemerdekaan itu menjabat sebagai Presiden Komisaris dari Pakuwon Group dan disebut sebagai raja properti dan mall di Surabaya di tanah air. Dengan total kekayaan mencapai Rp22,4 Triliun.

Alexander Tedja menikah dengan Melinda dan memiliki 4 orang anak. Putra pertamanya Eiffel Tedja dan putri keduanya Irene Tedja bergabung dengan Pakuwon Group dalam jajaran

 

Sikap Alexander Tan Menghadapi Kerikil Menuju Sukses

Kesuksesan tidak bisa disamakan seperti makanan siap saji yang baru sebentar langsung berkembang.  Ada banyak rintangan yang menghalangi seorang Alexander Tedja dalam mencapai impiannya.

Kegigihannya dalam melihat peluang membuatnya berada di titik saat ini. Bisnis properti ia pilih semata-mata karena banyak orang pasti membutuhkan properti dan menurutnya, properti merupakan investasi jangka panjang yang baik jika dilihat dari fungsinya.

Tentu saja ada banyak persaingan yang harus ia hadapi selama menaiki tangga kesuksesan.  

Ada banyak orang-orang hebat dalam bidang bisnis properti yang ia dapati namun Alexander merupakan salah satu orang yang bermental baja dan inilah salah satu faktor yang membuatnya bertahan hingga saat ini di bidang properti.

Kisah Sukses Alexander Tedja, Raja Properti Mall di Surabaya 02 - Finansialku

[Baca Juga: Bingung Mau Rintis Bisnis Startup di Mana? Ini Keuntungan Pakai Coworking Space!]

 

Jatuh bangun ia pernah rasakan dan hal inilah yang memberikannya banyak pengalaman dan pembelajaran untuk menjadi orang sukses di bidang properti dan mall.

Semakin bertambah usia, Alexander sedikit demi sedikit mulai memberikan tongkat estafet kerajaan bisnisnya kepada anak-anaknya.

Masih bersama dengan mereka, Alexander Tedja masih membangun kerajaan bisnis dengan mereka.

Alexander memang orang biasa yang memiliki kemampuan di atas rata-rata. Beliau tidak takut dalam mengembangkan sayap bisnisnya di tengah kepiawaian para ahli di bidang properti lainnya.

Keberaniannya mengambil risiko untuk merambah bisnis properti di ibukota juga menjadi salah satu nilai positif yang layak diacungi jempol dan ditiru.

 

Itulah kisah sukses Alexander Tedja sebagai salah satu pengusaha sukses di Indonesia. Semoga kisahnya bisa menjadi inspirasi bagi kita sebagai pelaku bisnis.

Jangan lupa bagikan artikel ini pada Sobat Finansialku dan pelaku bisnis yang lain, ya. Terima kasih.

 

banner_pebisnis,_ini_cara_mengatur_keuangan_bisnis_yang_benar

 

Sumber Referensi:

  • Warta Ekonomi. 22 Oktober 2020. Crazy Rich Surabaya, Ini Kiprah Alexander Tedja Hingga Berharta Rp21 T. co.id – https://bit.ly/3ciJYwd
  • Alexander Tedja. amp.tirto.id – https://bit.ly/3kZObc8
  • Wangi Sinintya Mangkuto. 7 Maret 2019. Berharta Rp 22,4 T, Ini Sosok Raja Mal dan Properti Indonesia. com – https://bit.ly/3qBDIVA
  • Fajrin. Biografi Alexander Tedja, Kisah Inspiratif Pendiri Pakuwon Group. com – https://bit.ly/3clQB0O
  • Vadhia Lidyana. 19 Juli 2019. Perjalanan Bos Mal di RI hingga Punya Harta Rp 23,7 Triliun. detik.com – https://bit.ly/3kZuwt7

 

Sumber Gambar:

  • Alexander 1 – http://bit.ly/390NZ82
  • Alexander 2 – http://bit.ly/3f15yIL                                                                                  

dilema besar