Ada harga saham Rp 1 yang diakomodasi oleh BEI di papan akselerasi!
Cari tahu informasi selengkapnya di artikel Finansialku di bawah ini.
Harga Saham Rp 1, Diakomodasi oleh BEI di Papan Akselerasi
BEI (Bursa Efek Indonesia) sekarang mengubah batasan harga saham terendah saat ini menjadi Rp 50 per saham.
Ini juga mengindikasikan kalau harga saham terendah yang bisa dibeli di papan akselerasi bisa mencapai Rp 1 per saham.
Peraturan ini tertuang dalam surat Keputusan Direksi PT BEI dengan nomor Kep-00109/BEI/12-2020 yang berlaku sejak 7 Desember 2020 silam.
Dalam peraturan tersebut disebutkan kalau harga minimum yang berlaku untuk efek bersifat ekuitas berbentuk saham yang diperdagangan pada papan akselerasi adalah Rp 1.
Laksono Widodo, dikutip dari laman liputan6.com, mengatakan kalau harga saham Rp 1 yang diperdagangkan di papan akselerasi ini bertujuan untuk memudahkan perdagangan saham dan likuid.
Selain itu, ini juga bertujuan agar tidak ada lagi batasan harga bawah, sesuai dengan nilai intrinsik saham-saham tersebut.
Selain harga saham, di papan akselerasi tersebut, ditentukan pula batasan auto rejection yang berlaku untuk efek bersifat ekuitas berbentuk saham yang diperdagangkan di papan akselerasi.
Berikut adalah batasan auto rejection di papan akselerasi, menyadur laman liputan6.com:
#1 Rentang Harga Rp 1 – Rp 10
- Auto Rejection atas: Lebih dari Rp 1 di bawah dari harga acuan
- Auto Rejection bawah: Lebih dari Rp 1 di bawah dari harga acuan
- Auto Rejection Perdagangan perdana: Lebih dari Rp 1 di atas atau di bawah dari harga acuan
#2 Rentang Harga >Rp 10
- Auto Rejection atas: +10 persen
- Auto Rejection bawah: -10 persen
- Auto Rejection perdagangan perdana: 1 kali kurang lebih 10 persen.
Harus Gimana?
Kalau Sobat Finansialku merasa masih belum paham dengan adanya peraturan baru ini dan apa efeknya pada kegiatan investasi kita ke depannya, Sobat Finansialku tidak perlu khawatir.
Sobat Finansialku hanya perlu mendapatkan penjelasan lebih mendalam dari ahlinya langsung, yaitu para perencana keuangan tersertifikasi dari Finansialku.
Para perencana keuangan ini siap membantu Sobat Finansialku memecahkan permasalahan keuangan dan menjawab pertanyaan-pertanyaan Sobat Finansialku.
Sobat Finansialku bisa menghubungi para perencana keuangan secara langsung dan eksklusif, tanpa mengantre hanya melalui aplikasi Finansialku.
Fitur konsultasi ini bisa dimanfaatkan kapan pun dan di mana pun secara tidak terbatas hanya dengan berlangganan akun premium Rp 350 ribu untuk satu tahun penuh, atau setara dengan Rp 955 per harinya.
Untuk Sobat Finansialku yang belum pernah menginstal aplikasi Finansialku sebelumnya, berhak mendapatkan kesempatan untuk menikmati FREE TRIAL selama 30 hari penuh.
Mari instal aplikasinya dan konsultasikan permasalahan keuangan bersama perencana keuangan dari Finansialku sekarang!
BONUS! Dapatkan potongan harga buat Sobat Finansialku yang ingin berlangganan aplikasi Finansialku premium satu tahun. Gunakan kode voucher CUAN50 untuk dapat potongan Rp 50 ribu.
Bagaimana pendapat Sobat Finansialku mengenai peraturan baru BEI tentang harga saham ini? Yuk, diskusikan di kolom komentar!
Sobat Finansialku juga bisa mendiskusikannya bersama dengan teman-teman atau saudara dengan membagikan informasi dari Finansialku melalui pilihan platform yang tersedia di bawah ini. Terima kasih!
Sumber Referensi:
- Agustina Melani. 16 Maret 2021. Harga Saham Minimal Rp 1 di Papan Akselerasi BEI, Ini Alasannya. Liputan6.com – http://bit.ly/3tFewPV
- Achmad Dwi Afriyadi. 16 Maret 2021. Khusus Papan Akselerasi, Harga Saham Terendah Cuma Rp 1. detik.com – https://bit.ly/3lyT7oN
- Anisatul Umah. 20 Maret 2021. Gak Lagi Gocap, Harga Saham Terendah di BEI Kini Rp 1. Cnbcindonesia.com – http://bit.ly/3cYkLI6
- Syahrizal Sidik. 15 Maret 2021. Good Bye Gocap! Harga Saham Terendah di BEI Jadi Rp 1. Cnbcindonesia.com – http://bit.ly/3cQHDsW
Sumber Gambar:
dilema besar