Sebenarnya lebih sehat dengan cara masak direbus atau dikukus sih? Ayo kita simak dalam artikel ini, demi makanan sehat untuk keluarga!
Ketahui informasi selengkapnya dalam artikel berikut. Selamat membaca.
Sehat Mana, Cara Masak Direbus atau Dikukus?
Merebus dan mengukus merupakan cara mengolah makanan yang dipercaya sangat sehat. Tapi, di antara kedua cara tersebut, manakah yang lebih sehat?
Merebus adalah cara masak dengan memanaskan air atau kaldu hingga mendidih, kemudian memasukkan makanan ke dalam air tersebut hingga matang.
Sedangkan mengukus adalah proses mematangkan makanan dengan menggunakan uap panas yang berasal dari air mendidih. Caranya adalah dengan memanaskan air di dalam panci bersekat, lalu menaruh makanan di atas sekat itu hingga matang.
Perlu Sobat Finansialku ketahui bahwa selain jenis makanan sendiri, cara memasak atau mengolah makanan juga sangat menentukan kandungan nutrisi di dalamnya.
Jika cara memasaknya salah, makanan sehat pun bisa saja berubah menjadi sumber penyakit, lho. Merebus dan mengukus memang sudah dikenal sebagai cara memasak makanan yang paling sehat.
Kedua cara memasak ini bisa menjaga kadar kalori dalam makanan karena tidak membutuhkan tambahan minyak atau mentega. Lalu, di antara keduanya, mana ya metode memasak yang lebih sehat?
Baca juga yuk artikel ini, Hobi Masak? Begini Cara Atur Keuanganmu Biar Hobi Gak Ganggu Hidup
Baik rebus dan kukus, sama sehatnya, kok. Namun, beberapa jenis makanan memang lebih baik jika dimasak dengan cara dikukus. Contohnya adalah sayuran.
Untuk memasak sayuran, metode rebus bukanlah cara terbaik. Hal ini karena nutrisi di dalamnya, seperti vitamin B dan C, dapat ikut larut ke dalam air yang mendidih.
Jadi, agar kamu tetap bisa memperoleh nutrisi dalam sayuran secara optimal, masaklah dengan cara kukus.
Meski begitu, tetap pastikan waktu mengukusnya tidak terlalu lama ya, karena memasak sayur terlalu lama bisa menghilangkan nutrisi yang ada di dalamnya, serta mengubah warna dan rasa sayur.
Dikutip dari Ayosemarang.com, agar semua makanan yang kamu masak tetap bernutrisi, yuk, ikuti tips memasak di bawah ini:
- Pastikan makanan yang akan kamu olah bergizi dan segar. Selain itu, pastikan juga alat-alat masak dan dapurmu bersih agar makanan tidak terkontaminasi bakteri.
- Jangan lupa untuk mencuci semua bahan makanan sebelum dimasak.
- Bila ingin menggunakan minyak atau mentega, gunakanlah secukupnya. Sebaiknya pilih minyak yang sehat, seperti kanola atau zaitun.
- Batasi jumlah garam yang kamu tambahkan ke dalam masakan. Terlalu banyak mengonsumsi garam bisa membuatmu berisiko terkena hipertensi, stroke, dan penyakit jantung.
- Bila menginginkan cita rasa yang kuat pada masakanmu, kamu bisa menambahkan beragam rempah dan bumbu dapur.
Walaupun rebus dan kukus baik untuk kesehatan, kedua teknik memasak ini juga memiliki kekurangan, yaitu membuat makanan terasa hambar.
Sesekali, tidak apa-apa kok memasak dengan metode lain. Namun, pastikan jenis makanannya sehat,
Jika Anda tertarik mengelola keuangan keluarga dengan lebih baik, Audiobook berikut ini cocok untuk Anda dengarkan. Selamat mendengarkan.
Bagaimana menurutmu, Sobat Finansialku tentang artikel di atas? Kamu bisa berbagi pendapat lewat kolom komentar di bawah ini.
Bagikan informasi ini lewat berbagai platform yang tersedia, kepada kawan atau sanak-saudara mu, agar mereka juga tahu apa yang kamu ketahui.
Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Finansialku dengan Ayosemarang.com, isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Ayosemarang.com
Sumber Referensi:
- Adib Auliawan Herlambang. 24 Juni 2021. Cara Masak Rebus dan Kukus, Mana Paling Sehat? Ayosemarang.com – https://bit.ly/3xow19l
Sumber Gambar:
- Cover – https://bit.ly/2Tp6P3U
dilema besar