Bagaimana cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai keinginan?
Apakah harus resign atau memilih untuk bertahan?
Temukan jawaban dan alasannya dalam artikel Finansialku kali ini.
Apa Langkah yang Tepat Dilakukan Saat Pekerjaan Tidak Sesuai Keinginan?
Cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai harus dipahami oleh setiap orang yang bekerja di sebuah perusahaan, agar tidak terjebak dengan kondisi yang tidak nyaman.
Kesalahan dalam memilih jenis pekerjaan kadang terjadi karena beberapa faktor yang tidak disengaja. Oleh karena itu, harus ada solusi untuk menghadapi kondisi tersebut.
Mengetahui Faktor Penyebab Mendapat Pekerjaan Tidak Sesuai
Pekerjaan yang tidak sesuai dengan diri biasanya berasal dari hati, karena kita tidak menyukai jenis pekerjaan tersebut tapi terpaksa menerima dan menjalaninya.
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, bahwa ada faktor penyebab yang membuat Anda bisa melakukan pekerjaan yang tidak Anda inginkan.
Diantara faktor penyebabnya adalah pada saat Anda menerima pekerjaan tersebut kondisi Anda sedang terdesak dan membutuhkan pekerjaan. Karena, faktor ekonomi sehingga Anda terpaksa mengambil pekerjaan tidak sesuai hati nurani tersebut.
[Baca Juga: Mau Resign? Harus Tahu Hal-Hal Ini Sebelum Resign]
Sehingga, ada beberapa orang yang tidak menguasai pekerjaan tersebut sehingga membuat Anda sering melakukan kesalahan. Selain itu, bisa juga dimulai dari salah memilih jurusan pendidikan yang tidak sesuai passion Anda.
Cara Menghadapi Pekerjaan yang Tidak Sesuai Keinginan Hati
Hal pertama yang sebenarnya perlu dilakukan sebagai cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai keinginan adalah tidak melanjutkannya dan keluar dari tempat Anda bekerja itu.
Hal tersebut merupakan jalan keluar yang paling mudah, namun kenyataan tidak semudah yang dipikirkan. Jika hal tersebut tidak bisa Anda lakukan, masih ada cara lain untuk mengatasi masalah tersebut.
#1 Melihat Potensi Penghasilan dan Jenjang Karir
Hal pertama yang dilihat semua orang dalam mencari pekerjaan paling utama biasanya adalah besar penghasilan dan jenjang karir. Pastinya hal ini sudah Anda lihat sebelum memasuki perusahaan dan mengambil keputusan menerima pekerjaan tersebut.
[Baca Juga: 5+ Cara Mendapatkan Jenjang Karier yang Cocok Bagi Anda!]
Namun, jika memang dua hal tersebut memang menjanjikan dan Anda merasa menyesal setelah mengambil pekerjaan yang ternyata tidak sesuai dengan ekspektasi Anda maka ada satu hal yang bisa dilakukan.
Sebagai cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai keinginan terbaik adalah selalu mengingat potensi dua hal tadi ketika perasaan tersebut muncul kembali. Sehingga, Anda menjadi termotivasi kembali.
#2 Mempertimbangkan dan Menghitung Baik Buruknya
Selain dua hal yang menyangkut penghasilan dan karir tadi, pastinya ada beberapa hal lainnya yang merupakan kebaikan atau keburukan yang bisa Anda alami jika melakukan pekerjaan tersebut.
Sebelum Anda lebih menyesali lagi karena salah mengambil keputusan keluar dari pekerjaan ini, maka pertimbangkan kembali baik buruknya tersebut.
Coba Anda buat daftar apa saja keuntungan dan kerugiannya masing-masing, setelah itu perhatikan mana yang lebih banyak.
Kalau memang kerugian atau keburukan yang Anda alami lebih banyak melampaui keuntungannya, mungkin memang sudah saatnya Anda mengganti pekerjaan baru.
Namun, jika lebih banyak keuntungannya maka Anda harus bernegosiasi dengan hati untuk bisa menerima pekerjaan tersebut dengan tulus.
#3 Mencari Sisi Baik dari Pekerjaan
Cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai bagi Anda juga bisa dilakukan dengan mencari sisi baik dari pekerjaan tersebut. Mengingat susahnya sekarang mencari pekerjaan dan tempat Anda tidaklah buruk, ada kalanya Anda harus mengalah dengan keadaan dan kenyataan.
[Baca Juga: Para Karyawan, Waspada Tentang 6 Hal ini Agar Tetap Semangat Kerja Di Perusahaan]
#4 Jadikan Sebuah Tantangan
Jika memang pada dasarnya Anda benar-benar tidak menyukai pekerjaan ini, maka cobalah dulu dijadikan sebuah tantangan tentunya dengan memberikan reward. Dengan begitu, jika Anda merasa tertantang maka Anda menjadi lebih termotivasi untuk menyelesaikannya.
Sehingga, cara menghadapi pekerjaan yang tidak disukai seperti ini bisa sangat ampuh karena Anda bisa melupakan rasa tidak suka tersebut sejenak.
#5 Cintai Pekerjaan dengan Membiasakan
Setelah beberapa cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai di atas Anda lakukan, maka pada akhirnya Anda menjadi terbiasa. Karena, mencintai sesuatu juga bisa didapat dengan cara membiasakan diri.
Jika pekerjaan yang tidak Anda sukai tersebut ternyata merupakan pekerjaan bergengsi, maka jadikan pekerjaan ini sebagai penghargaan atas diri Anda. Karena, pastinya melalui pekerjaan ini Anda akan dipandang tinggi oleh banyak orang.
[Baca Juga: 8 Langkah Memilih Karier yang Sesuai Dengan Anda]
#6 Buat Sebagai Tambahan Ilmu
Sebelum Anda mencari jalan keluar lainnya, cobalah lebih dulu untuk mencuri ilmu dari pekerjaan tersebut yang sebelumnya tidak Anda kuasai. Siapa tahu dengan sudah mengetahui ilmunya maka Anda jadi menyukai pekerjaan tersebut.
Hal terakhir yang perlu Anda lakukan sebelum memutuskan benar-benar pergi dari pekerjaan yang sebenarnya tidak terlalu buruk tersebut adalah selalu berusaha untuk bersyukur.
[Baca Juga: 6 Cara Praktis Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan, Tanpa Merusak Keuangan Perusahaan]
Dengan begitu, Anda akan lebih menghargai sesuatu yang sudah Anda miliki dibandingkan banyak orang di luar sana yang masih terus menganggur. Ini juga merupakan cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai keinginan yang paling ampuh.
Bekerja Sesuai dengan Kemampuan Bukan Keinginan
Jika Anda memang sudah terlanjur masuk dan mulai bekerja di sebuah perusahaan yang tidak sesuai dengan keinginan Anda janganlah disesali dulu.
Mengapa demikian? Karena, belum tentu pekerjaan ini adalah yang terburuk untuk Anda.
Cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai keinginan adalah dengan berpikir dan menyadari bahwa melakukan pekerjaan bukanlah berdasarkan keinginan tapi sesuai dengan kemampuan.
Berdamailah dengan keadaan kalau Anda merasa pekerjaan tersebut tidak cocok dengan Anda, berusaha untuk mempelajari lebih giat lagi pekerjaan tersebut. Karena, itulah satu-satunya cara menghadapi pekerjaan yang sulit menurut Anda.
Mungkin saja kesulitan itu hanya berasal dari pikiran Anda saja, karena merasa Anda tidak menyukainya sehingga malas untuk mempelajarinya. Padahal kemampuan Anda sudah terbukti pada pekerjaan tersebut.
Oleh karena itu, kenapa Anda harus menyesali pekerjaan tersebut jika pada kenyataannya pekerjaan tersebut memberikan banyak keuntungan bagi Anda.
Coba untuk mengalah dengan ego untuk mencapai keuntungan yang sangat besar. Dengan begitu, Anda memiliki solusi terbaik cara menghadapi pekerjaan yang tidak sesuai keinginan.
Disamping itu, dimanapun Anda bekerja, penting juga bagi Anda untuk mengetahui cara mengatur gaji. Agar gaji Anda tidak habis sia-sia.
Lantas bagaimana cara mengatur gaji yang tepat? Anda bisa mempelajarinya secara gratis melalui audiobook di bawah ini.
Jadi, apakah Anda akan mencoba bertahan cari pekerjaan yang tidak sesuai keinginan atau memilih resign? Yuk bagikan artikel bermanfaat ini pada rekan kerja Anda. Terima kasih.
Editor: Maria Christianti
Sumber Gambar:
dilema besar