Apa saja sih yang harus diperhatikan saat solo travelling? Ternyata, Anda harus melakukan dan tidak melakukan ini, lho!
Pastikan untuk baca dulu artikel Finansialku yang satu ini, ya.
Rubrik Finansialku
Pentingnya Tahu Aturan Solo Travelling
Solo travelling adalah agenda liburan yang dilakukan satu orang saja, tanpa teman, saudara, atau keluarga. Bagi sebagian orang justru liburan sendiri terasa menyenangkan. Anda pun mungkin penasaran bagaimana rasanya.
Tips Solo Travelling Untuk Pemula
Supaya agenda solo travelling nanti tetap oke, simak apa saja yang sebaiknya dilakukan dan dihindari saat berlibur nanti berikut.
#1 Do(s): Update Sosial Media Untuk Keamanan
Update sosial media ketika berlibur bukan semata-mata untuk ajang pamer saja. Ada hal lain yang sifatnya positif dari update di sana.
Setidaknya Anda bisa lebih aman dengan aktif update di sosial media. Pastikan ketika update, Anda menyertakan lokasinya.
Dengan melakukannya Anda bisa mendapat pertolongan ketika Anda diculik, tidak ada yang tahu Anda berada di mana. Namun karena update, seseorang menjadi tahu di mana keberadaan Anda terakhir.
[Baca Juga: 10 Tempat Wisata Kuliner Bandung Favorit yang Wajib Kamu Kunjungi]
#2 Do(s): Memilih Hostel Untuk Akomodasi
Ada baiknya jika memilih hostel untuk akomodasi ketika solo travelling. Selain bisa lebih hemat, di sana besar kesempatan untuk mempunyai interaksi dengan sesama solo traveler. Bukankah ini akan menarik?
#3 Do(s): Menyimpan Nomor Penting
Tips yang dimaksud ini bukan menyimpan nomor penting di smartphone, melainkan di luar smartphone. Bisa saja saking asyiknya berlibur nanti Anda lupa mengisi daya smartphone dan akhirnya mati.
Untuk berjaga-jaga, sebaiknya Anda juga menyimpan nomor-nomor penting di luar smartphone, bisa di notebook, buku kecil, atau jurnal perjalanan.
#4 Do(s): Menyimpan Uang dan Dokumen Secara Terpisah
Tips selanjutnya untuk solo traveler yang masih pemula adalah untuk menyimpan uang dan dokumen secara terpisah.
Misalnya saja dengan menyimpan uang di dompet yang ditaruh di saku celana dan menyimpan dokumen di dalam tas ransel.
Apa yang diharapkan memang liburan yang aman dan terhindar dari kejahatan. Hanya saja jika sampai ini terjadi, Anda tak akan kehilangan uang sekaligus dokumen penting.
[Baca Juga: Ini Dia Destinasi Wisata Selfie Kekinian yang Ada di Bandung]
#5 Don’t(s): Memilih Kedatangan Malam Hari
Terutama untuk Anda seorang wanita yang travelling sendiri, jangan memilih kedatangan di suatu kota atau negara di malam hari.
Tidak cukup aman untuk sampai di tempat yang baru Anda tahu atau baru saja dikunjungi di malam hari. Kerawanan tindakan kejahatan akan lebih besar dibanding di pagi atau siang hari.
Karenanya, pilih saja kedatangan di pagi atau siang hari ketika solo travelling nanti. Pastinya Anda juga tidak mau bukan kalau serangkaian cerita solo travelling diisi dengan cerita kecopetan?
#6 Don’t(s): Membawa Banyak Barang
Anda sebagai seorang solo traveler yang masih pemula sebaiknya tidak membawa banyak barang untuk berlibur nanti. Banyak kendala yang kemungkinan mendatangi Anda nantinya jika membawa barang terlalu banyak.
Tips supaya Anda bisa benar-benar membawa barang yang sedikit adalah tanyakan pada diri Anda apa pentingnya barang tersebut. Kemudian tanyakan juga, apakah jika barang tersebut tidak bawa akan memberikan masalah yang besar?
#7 Don’t(s): Tidak Menyiapkan Itinerary
Sangat tidak disarankan seorang solo traveler berlibur atau berwisata tanpa ada itinerary. Untuk Anda yang belum tahu, itinerary adalah rencana perjalanan dari awal sampai akhir.
Catatan ini akan membantu Anda bisa berlibur dengan lebih tersistematis atau tertata. Cara sederhana untuk membuat itinerary adalah membuat jadwal di mana Anda dan kapan waktunya.
Semisal di pagi hari Anda akan mengunjungi suatu candi, kemudian di jam sekian berkulineran, kembali ke hotel, menikmati wisata malam, dan lain sebagainya. Keutamaan itinerary adalah waktu atau kegiatan dengan waktu kapan dilakukan.
Ternyata, Solo Travelling Perlu Direncanakan dengan Matang
Sederhana dan tidak sulit untuk melakukannya. Hanya Anda sendiri yang harus memastikan keamanan dan kenyamanan karena Anda berlibur sendirian.
Pastikan untuk memahami dulu informasi penting di atas. Jadi, nanti Anda akan lebih mudah dalam menikmati perjalanan.
Selain itu, perencanaan keuangan pun harus Anda perhatikan dengan matang. Nah, untuk itu Anda harus mencatat dan merencanakan detail keuangan Anda selama liburan.
Anda bisa menggunakan aplikasi Finansialku untuk membantu Anda mempermudah dalam mencatat dan merencanakan dana liburan Anda.
Download aplikasinya dan rencanakan liburan Anda sekarang juga!
Tentunya, artikel di atas akan sangat membuat Anda bersemangat pergi solo travelling kan? Karena itulah, share informasi di atas agar makin banyak orang yang memahaminya, terima kasih.
Download Sekarang! Ebook PERENCANAAN KEUANGAN Untuk USIA 20-an, GRATIS!
Sumber Referensi:
- Admin. 17 Juli 2018. 8 Tips Solo Traveling untuk Pemula. reddoorz.com – https://bit.ly/3anGszi
Sumber Gambar:
- Traveling 1 – https://bit.ly/2PYqLFj
- Traveling 2 – https://bit.ly/3iFlkHL
dilema besar