Bingung pilih asuransi motor syariah yang mana? Yuk kita simak bagaimana tips memilih asuransi motor syariah yang tepat.
Plus Finansialku juga sudah merangkum rekomendasi produk asuransinya. Tunggu apa lagi? Check it out!
Rubrik Finansialku
Tips Memilih Asuransi Motor Syariah
Motor memang menjadi salah satu kendaraan yang sangat digemari akhir-akhir ini. Bagaimana tidak? Dalam kondisi kemacetan yang luar biasa, motor bisa menjadi solusi.
Selain bentuknya yang slim dan mudah dibawa kemana-mana, harganya juga jauh lebih murah daripada mobil.
Dengan peningkatan demand motor dari tahun ke tahun, satu hal yang tentu ikut mengalami peningkatan adalah produk perlindungannya.
Hal tersebut dikarenakan adanya risiko kecelakaan lalu lintas, bencana alam, kebakaran, kerusakan, hingga kerusuhan yang tidak boleh dipandang sebelah mata.
[Baca Juga: Kiat Sederhana Beli Motor Murah Berkualitas Tinggi Supaya Tidak Ditipu]
Secara umum asuransi motor terbagi menjadi asuransi motor konvensional dan asuransi motor syariah.
Nah, pada kesempatan kali ini Finansalku akan memusatkan pembahasan pada asuransi motor syariah.
Perbedaan keduanya terletak pada prinsipnya.
Jika asuransi konvensional menggunakan prinsip transaksi jual beli, di mana kedua pihak (perusahaan asuransi dan nasabah) mengharap untung, maka asuransi syariah menjalankan prinsip tolong-menolong atau ta’awuni.
Prinsip ta’awuni berarti setiap nasabah asuransi mobil yang berbasiskan hukum Islam harus memberi kuasa kepada perusahaan penyedia produk asuransi untuk mengelola dana nasabah atau dana tabarru’ menggunakan akad wakalah bil ujrah.
Imbalannya, pengelola dana tabarru’ alias pihak perusahaan asuransi akan mendapat ujrah atau upah jasa.
Melihat prinsip asuransi syariah yang didasarkan pada hukum Islam, maka tentu penempatan dan alokasi dana tabarru’ pun tidak boleh bertentangan dengan ajaran agama Islam.
Jadi, dalam memilih asuransi syariah pun kita disarankan untuk memperhatikan 2 tips utama berikut ini.
#1 Memastikan penggunaan dana tabarru’ sesuai dengan syariat
Melansir dari lifepal.co.id, tips pertama adalah untuk memastikan dana tabarru’ sebagai uang yang dikumpulkan akan dimanfaatkan berdasarkan prinsip tolong-menolong atau sharing risk.
Jadi, nasabah asuransi mobil yang berbasiskan hukum Islam punya hak untuk mengetahui penggunaan dana tabarru’, termasuk bila dana tersebut diinvestasikan di perusahaan-perusahaan yang bertentangan dengan syariat.
#2 Memastikan perusahaan penyedia produk asuransi syariah diawasi oleh DPS
lifepal.co.id menjelaskan, tips kedua yakni memastikan perusahaan penyedia produk asuransi syariah tersebut diawasi oleh DPS.
Adapun Dewan Pengawas Syariah atau DPS adalah instansi resmi yang mengawasi lembaga keuangan syariah, termasuk perusahaan penyedia produk asuransi mobil yang berbasiskan hukum Islam.
Asuransi memang penting untuk Anda miliki. Selain asuransi untuk kendaraan Anda, asuransi kesehatan tidak kalah pentingnya.
Finansialku memiliki e-Book mengenai asuransi kesehatan yang bisa Anda dapatkan secara GRATIS. Download pada tautan berikut.
GRATISSS Download!!! Ebook Asuransi Kesehatan Bisa Menyelamatkan Hidup
Produk Asuransi Motor Syariah Terbaik 2020
Setelah melihat tips memilih asuransi motor syariah di atas, Sobat Finansialku masih bingung bukan mau pilih produk asuransi yang mana?
Oleh karena itu, Finansialku sudah merangkumkan beberapa produk asuransi motor syariah terbaik yang bisa Anda jadikan alternatif pilihan.
Adapun beberapa produk asuransi kendaraan syariah yang kami rekomendasikan adalah sebagai berikut.
#1 Asuransi Motorpro Ikhlas
Produk Asuransi Adira untuk sepeda motor, yaitu Asuransi Motor Motorpro dianggap sebagai salah satu asuransi motor terbaik.
Asuransi Motor Motorpro merupakan asuransi jenis Total Loss Only (TLO) yang akan memberikan ganti rugi jika terjadi kerusakan di atas 75 persen ataupun bila terjadi kehilangan.
Saat ini terdapat dua produk Asuransi Motor Motorpro yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. Pertama, Motorpro Classic (konvensional) dan kedua yaitu Motorpro ikhlas (syariah).
Dalam produk ini, terdapat manfaat bagi hasil untuk nasabah, dengan syarat tidak pernah melakukan klaim selama masa asuransi berlangsung.
Besaran bagi hasil dari produk tersebut tergantung dari surplus dana tabarru.
#2 Asuransi Takaful Umum
Produk Takaful yang memberikan perlindungan khusus untuk jenis kendaraan nonbus atau nontruk, bus, truk, pick-up, dan sepeda motor dengan penggunaan nonkomersial, yakni peserta/tertanggung/pemilik kendaraan tidak menerima balas jasa dari pengguna kendaraan.
Ada dua jenis polis standar asuransi kendaraan yang dijaminkan, yakni tipe comprehensive atau meng-cover partial loss.
Jenis total loss atau yang disebut dengan construtive total loss, yakni klaim yang disebabkan kecelakaan yang biaya perbaikannya sama dengan atau lebih tinggi dari 75 persen dari harga sebenarnya.
Siap untuk Memilih Asuransi Anda?
Bagaimana, apakah artikel ini sudah memberi gambaran tentang tips memilih asuransi motor syariah terbaik 2020?
Apabila Anda mengalami masalah untuk pembelian asuransi ini, Anda bisa konsultasikan dengan ahli keuangan di aplikasi Finansialku untuk cek kesehatan finansial dan mendapatkan rekomendasi produk asuransi yang tepat dengan kondisi keuangan Anda.
Anda bisa mengontak Perencana Keuangan Finansialku melalui fitur Konsultasi Keuangan di Aplikasi Finansialku.
Upgrade aplikasi ke premium dan dapatkan potongan harga Rp 50 ribu dengan kode CUAN50. Download sekarang yaa!
Anda juga perlu lho mengasuransikan diri Anda! Kenapa ya?
Anda bisa lihat jawabannya pada video berikut!
Hal apa saja yang menjadi pertimbangan Anda sebelum membeli asuransi kendaraan?
Share dengan Sobat Finansialku pada kolom komentar di bawah ini ya!
Jangan lupa juga untuk membagikan informasi bermanfaat ini juga pada teman-teman Anda yang belum punya asuransi motor.
Terima kasih.
Sumber Referensi:
- Raditya Wardana. 17 Juni 2020. 5 Asuransi Mobil Syariah Terbaik 2020 [Plus Tips Memilihnya]. Lifepal.co.id -https://bit.ly/2ZJ2eKl
- Gesti Weningtyas. 5 Mei 2020. Bebas Riba, Cek 3 Asuransi Kendaraan Syariah Ini. Cekaja.com – https://bit.ly/30uMmds
- Raditya Wardana. 4 Juni 2020. Rekomendasi Asuransi Motor Terbaik. Lifepal.co.id – https://bit.ly/3fIENXa
dilema besar