Diakui organisasi kesehatan dunia bahwa virus corona (Covid-19) dapat menyebar lewat udara, simak panduan baru WHO berikut ini.
Informasi selengkapnya, dapat dibaca dalam artikel Finansialku di bawah ini!
Rubrik Finansialku
Panduan Baru WHO Atasi Virus Corona
Belum lama ini para peneliti menyebut penularan virus corona atau Covid-19 bisa menyebar lewat udara.
Menanggapi laporan itu Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memberi panduan baru terkait penyebaran virus corona.
Sebelumnya ratusan peneliti melayangkan surat terbuka ke WHO.
Mereka mengkritik lembaga itu mengesampingkan bahwa virus asal Wuhan ini menyebar melalui udara melalui partikel yang sangat kecil.
Memang pada awalnya WHO berpendapat bahwa Covid-19 sebagian besar menyebar melalui transmisi droplet, ketika tetesan yang lebih besar dari batuk dan bersin dikeluarkan dari mulut orang dan jatuh dengan cepat ke lantai atau ke orang lain.
Meski begitu, WHO membuat rekomendasi bagi orang-orang untuk menghindari tempat-tempat ramai, pengaturan jaga jarak yang lebih ketat, dan menghindari ruang tertutup dengan ventilasi yang buruk.
Pada situasi tersebut masyarakat diwajibkan mengenakan masker dan face shield di tempat-tempat umum.
[Baca Juga: 10 Negara Dengan Ekonomi Terparah Ini Masuk Proyeksi IMF]
Sementara itu, Juru Bicara Pemerintah Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan ketika berada di ruangan tertutup, seperti kantor.
“Untuk kita yang bekerja pada ruang yang tetap, di ruang kerja di kantor, pastikan bahwa sirkulasi udara, ventilasi ruang kerja kita, setiap hari terganti udaranya,” ujarnya.
WHO Mengakui Penularan Lewat Udara
Hari Selasa (07/10) kemarin WHO mengakui ada bukti penularan lewat udara, dalam ruang dengan ventilasi yang buruk. Namun menegaskan perlu ada riset lebih lanjut.
Dalam panduan transmisi terbarunya, WHO setuju bahwa beberapa laporan yang berkaitan dengan kondisi ramai di dalam ruangan memungkinkan adanya transmisi.
Misalnya dalam ruangan di mana latihan paduan suara dilakukan, di restoran atau di kelas kebugaran.
Tetapi kembali, WHO mengatakan lebih banyak penelitian harus dibuat.
“Sangat dibutuhkan untuk menyelidiki kejadian seperti itu dan menilai signifikansi mereka untuk transmisi COVID-19,” kata lembaga itu dikutip dari CNBC dari Reuters.
Kebiasaan Sebelumnya Tetap Mesti Diterapkan
Pedoman baru menyarankan orang agar “harus menghindari keramaian” dan “memastikan ventilasi yang baik di gedung”. Masker juga wajib dipakai.
Senada dengan itu, spesialis paru dari RSUP Persahabatan dr. Budhi Antariksa, Sp.P (K), Ph.D mengatakan jika nanti dipastikan bahwa virus corona menular lewat udara dan ada kebijakan-kebijakan baru untuk memproteksi diri upaya pencegahan yang sudah dilakukan sebelumnya tetap harus dilakukan.
Kebiasaan sebelumnya yang dimaksud seperti menjaga jarak sekitar 1-2 meter dan sering mencuci tangan dengan sabun selama 20 detik.
“Dan menggunakan masker yang cocok dengan airborne itu juga harus tetap dilakukan,” pungkasnya sebagaimana dikutip dari Kompas, Jumat (10/07).
Menurut salah seorang peneliti yang ikut menandatangani surat ke WHO, ini adalah langkah yang benar.
“Ini adalah langkah ke arah yang benar, meskipun kecil. Menjadi jelas bahwa pandemi didorong oleh peristiwa penyebaran super, dan bahwa penjelasan terbaik untuk banyak dari peristiwa tersebut adalah transmisi udara,” kata Jose Jimenez, seorang ahli kimia di University of Colorado.
GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Usia 30 an
Ada Panduan Baru WHO, Tetap Bantu Sesama Biar Gak K.O.
Sobat Finansialku, di saat pandemi yang belum terlihat selesai ini, banyak orang yang membutuhkan dukungan finansial, baik secara materi maupun non-materi.
Jika Sobat Finansialku termasuk salah satu orang yang masih memiliki kelebihan finansial, kalian bisa menyisihkan sebagian penghasilan untuk diberikan pada yang membutuhkan melalui DONASI Finansialku X BenihBaik.com yang bisa diakses di bawah ini.
Jika Sobat Finansialku membutuhkan dukungan non-materi untuk mengatur finansial, kalian juga bisa menggunakan program KONSULTASI GRATIS selama pandemi dari Finansialku yang bisa diakses melalui tombol/link di bawah ini.
Menjaga kesehatan di tengah ancaman corona sangatlah penting. Simak cara Finansialku menjaga daya tahan tubuh melalui video berikut ini.
Bagaimana menurutmu, Sobat Finansialku tentang artikel diatas? Alangkah lebih baiknya kita tetap berwaspada dengan virus corona yang terus mengalami pengembangan penyebaran.
Oh iya, kamu bisa berbagi pandanganmu tentang artikel ini lewat kolom komentar di bawah.
Sebarkan informasi ini seluas-luasnya lewat berbagai platform yang tersedia, agar kawan atau sanak-saudaramu tahu apa yang kamu ketahui. Semoga bermanfaat, ya!
Sumber Referensi:
- Gloria Setyani Putri. 09 Juli 2020. WHO Akui Covid-19 Mungkin Menyebar di Udara, Apa yang Nanti Berubah? Kompas.com – https://bit.ly/3fezKNK
- Admin. 09 Juli 2020. WHO Akui Covid-19 Bisa Menular Lewat Udara, Begini Cara Antisipasinya. Merdeka.com – https://bit.ly/3iKfNR8
- Bianda Ludwianto. 10 Juli 2020. WHO Rilis Protokol Kesehatan Virus Corona Menyebar di Udara, Ini Detailnya. Kumparan.com – https://bit.ly/2W1bc35
- Sefti Oktarianisa. 10 Juli 2020. Alert! Akui Corona Menyebar di Udara, Ini Panduan Baru WHO. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3fbrxdc
Bagaimana CARA AMPUH Membeli Rumah Pertama?
Download ebook-nya, GRATIS!!!
dilema besar