Kasus Robot Trading DNA pro memakan korban. Kerugian mencapai Rp 97 M dan melibatkan beberapa artis, siapa sajakah mereka?
Yuk, simak informasi selengkapnya di artikel Finansialku kali ini!
Robot Trading DNA Pro Telan Korban, Kerugian Rp 97 Miliar
Kasus penipuan berkedok Robot Trading kembali menyeruak ke publik. Kini giliran Robot Trading DNA Pro yang menjadi buah bibir masyarakat.
Sebelumnya pemberitaan juga sempat dihebohkan dengan adanya kasus penipuan Robot Trading Fahrenheit.
Pada kasus DNA Pro kali ini, korban diperkirakan mencapai ratusan orang. Jumlah kerugian yang ditaksir pun mencapai Rp 97 miliar.
Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Karo Penmas Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan.
“Untuk total kerugian yang terjadi dari DNA Pro itu sebanyak Rp 97 Miliar lebih. Ini termasuk 5 pengaduan yang masuk terakhir. Kasus tersebut masih dalam penyelidikan sampai saat ini,” ujar Ahmad kepada cnbcindonesia dalam sesi wawancara (13/04).
Beberapa Artis yang Akan Dipanggil Polisi Terkait DNA Pro
Bareskrim Polri telah memanggil kurang lebih 12 orang saksi, di antaranya 11 orang pelapor dan 1 orang saksi ahli.
Tapi, yang menariknya adalah pihak kepolisian akan memanggil beberapa nama publik figur yang terkait erat dengan kasus ini.
Nama-nama tersebut antara lain Ivan Gunawan, Ahmad Dhani, DJ Una, hingga Rizky Billar.
Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dir Tipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan menyatakan bahwa pihaknya telah menjadwalkan pemeriksaan yang bersangkutan.
“Sudah ada jadwalnya,” ujar Whisnu, melansir dari situs suara.com (12/04).
Adapun jadwal pemeriksaan para artis tersebut, antara lain Ivan Gunawan pada 14 April 2022, Rizki Billar dan Lesti Kejora pada 20 April 2022, dan DJ Una pada 21 April 2022.
Pemeriksaan sejumlah publik figur ini berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/B/0116/III/2022/SPKT/BARESKRIM POLRI tanggal 9 Maret 2022, dengan modus operandi perdagangan robot trading DNA Pro yang dilayangkan oleh para korban.
[Baca Juga: Dibuat Seolah MC, Ternyata Robot Trading Fahrenheit Terbukti Bodong]
Kemungkinan Menjadi Tersangka
Sementara di sisi lain, Brigjen Ahmad Ramadhan menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus melakukan pemeriksaan dan menyelidiki kemungkinan peran para artis, apakah menjurus ke tindak pidana atau tidak.
Akan tetapi sejauh ini masih belum ditemukan adanya kemungkinan tersebut.
“Kita akan mengetahui setelah pemeriksaan mengenai perannya apa. Kita akan melihat berdasarkan perkembangan penyelidikan. Sejauh ini belum ada,” tambahnya.
Mengenal Robot Trading DNA Pro
DNA Pro sendiri merupakan sebuah platform yang menggunakan aplikasi robot trading dan dijual kepada para membernya.
Robot trading tersebut adalah produk yang dikeluarkan oleh PT DNA Pro Akademi.
Berdasarkan profil LinkedIn, PT DNA Pro Akademi adalah perusahaan swasta yang bergerak di bidang jasa Education Center di bidang Digital Global Investment yang berlokasi di Jakarta Barat.
Kemudian tertulis juga dalam profil, bahwa mereka mengklaim sebagai perusahaan Software Autopilot Trading nomor satu di Indonesia.
Dalam menjalankan operasinya, DNA Pro diduga menerapkan skema ponzi yang dikenal sebagai modus investasi bodong.
Salah satu cirinya adalah menawarkan skema keuntungan yang besar bagi para member dan dalam waktu singkat.
Kemudian member juga diwajibkan merekrut kembali orang lain untuk menjadi anggota dan diiming-imingi bonus yang besar.
Banyaknya modus penipuan berkedok robot trading, hingga menyeret sejumlah nama artis. Membuat kita harus lebih aware ketika terjun di dunia trading.
Salah satunya dengan memperbanyak wawasan seputar trading, dan cari tahu bagaimana cara kerja seorang professional traders dalam meningkatkan keuntungan lewat workshop “Traders Lab” Cara Menambah Pemasukan Dalam Waktu 3 Bulan / Kurang!
Sobat Finansialku akan mendapat banyak manfaat dan ilmu trading yang menguntungkan. Klik banner di bawah ini untuk dapatkan info lengkapnya, ya.
Our Views: Ini Kata Financial Planner
Kasus DNA Pro kali ini, turut menjadi perhatian dari Financial Planner sekaligus CEO & Founder Finansialku, Melvin Mumpuni CFP, QWP.
Melvin menegaskan bahwa kita tidak bisa menyalahkan satu pihak saja. Para korban sudah seharusnya introspeksi dan koreksi diri, mengapa bisa sampai tertipu.
“Kita tidak bisa menyalahkan satu atau dua orang, ya. Mengapa, karena sebagai orang yang masukin uang juga perlu koreksi diri lah, kok bisa jadi korban. Apakah kita berpikirnya terlalu optimistis, dan lainnya. Kita perlu mawas diri,” tegas Melvin.
Tak ketinggalan, Melvin juga menyoroti peran artis atau influencer yang memasarkan dan mengenalkan produk keuangan.
Sudah sepatutnya pihak berwenang menertibkan akan hal ini.
“Dari segi industri, kalau boleh saran buat aturan siapa sih yang bisa atau boleh untuk memasarkan atau mengenalkan produk keuangan. Karena dalam kasus ini terdapat public figure atau artis yang mungkin bukan dari latar belakang keuangan dan merekomendasikan DNA Pro,” ujarnya.
Poin yang menjadi masalah, kemampuan mereka meng-influence justru menjerumuskan ke hal yang tidak benar.
Contohnya pada kasus DNA Pro saat ini. Kemungkinan besar pada artis tersebut tidak mengerti latar belakang DNA Pro, dari identitas, legalitas, dan sebagainya.
“Contohnya seperti DNA Pro ini, ada beberapa public figure yang mengajak masyarakat untuk join dan sebagainya. Sebenarnya mereka tidak mengerti nih DNA Pro itu behind the scene seperti apa legalitas gimana, risikonya seperti apa, dan lain sebagainya,” imbuh Melvin.
Melvin pun memberikan saran kepada masyarakat untuk memperkuat literasi keuangan.
Jika menemukan kendala, cobalah untuk meminta pendapat para ahli di bidangnya, seperti perencana keuangan supaya tidak terjebak.
“Jika ada penawaran-penawaran berupa produk investasi, produk trading atau keuangan apa pun itu, cobalah tanyakan supaya tidak mudah untuk tertipu.”
Nah, pas banget nih dengan saran tersebut. Anda bisa menambah literasi keuangan seputar investasi melalui ebook Finansialku Panduan Praktis Menuju Investasi Sukses.
Cocok untuk Anda yang masih bingung dan sedang mencari cara agar mendapatkan keuntungan dari berinvestasi.
Klik banner di bawah ini dan download ebook-nya sekarang!
Itulah informasi mengenai Robot Trading DNA Pro. Lalu apa tanggapan Sobat Finansialku mengenai berita di atas?
Jangan segan untuk menuliskannya di kolom komentar ya. Semoga bermanfaat dan tetap WASPADA!
Editor: Ismyuli Tri Retno
Sumber Referensi :
- Agustinus Rangga Respati. 09 April 2022. Telan Korban, Apa itu Robot Trading DNA Pro?. Kompas.com – https://bit.ly/3JGKS4k
- Redaksi. 13 April 2022. Kerugian Capai Rp 97 M, Siapa Tersangka Kasus DNA Pro? Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3Eh8vj8
- M Nurhadi. 12 April 2022. Daftar Lengkap Artis yang Diperiksa dalam Kasus DNA Pro, Ada Ahmad Dhani Hingga Lesti Kejora. com – https://bit.ly/3JGvS6
dilema besar