Orang Terkaya di Asia 2020, Ini Profil Lengkap Mukesh Ambani!

Orang Terkaya di Asia 2020, Ini Profil Lengkap Mukesh Ambani!

Jadi orang terkaya di asia 2020, sudah tahu profil lengkap Mukesh Ambani? Kira-kira berapa kekayaan totalnya, ya?

Ketahui informasi selengkapnya di berita Finansialku di bawah ini!

 

Rubrik Finansialku

 

Kumpulkan US$ 22 Miliar Selama 10 Minggu! Apa Taktiknya?

Mukesh Ambani, bos dari Reliance Group, menjadi perbincangan hangat setelah berhasil meraih gelar orang terkaya di Asia 2020.

Meski tidak se-terkenal Jack Ma atau orang terkaya lainnya di Asia, Mukesh Ambani nyatanya sudah 12 tahun lamanya nangkring di urutan pertama orang terkaya di India.

Dari Bloomberg Billionaire Index yang dikutip laman merdeka.cmo, kekayaannya saat ini menyentuh US$ 64,5 miliar, atau setara dengan Rp 909,4 triliun.

Bukan cuma kekayaannya saja yang jadi perbincangan di antara masyarakat dunia, tapi juga keberhasilannya dalam mengumpulkan US$ 22 miliar selama 10 minggu saja!

Kekayaannya ini didapatkannya dari beberapa sumber, salah satunya adalah hasil penjualan 25 persen saham Jio Platform, salah satu perusahaan start-up bikinannya sejak 2019 lalu.

Dari penjualan 10 saham Jio Platform yang dilakukannya pada masa pandemi itu, dia berhasil mendapatkan kucuran dana dari beberapa perusahaan global.

Seperti dari facebook  sebesar US$ 5,7 miliar, KKR sebesar US$ 1,5 miliar, Visa Equity Partners sebesar US% 1,5 miliar, Saudi Arabia Public Investment Fund sebesar US$ 1,35 miliar.

Kemudian dia juga mendapatkan dana dari, Silver Lake sebesar US$ 1,35 miliar, Mubadala sebesar US$ 1,2 miliar, General Atlantic sebesar US$870 juta, Abu Dhabi Investment Authority sebesar US$750juta, TPG sebesar US$ 600 juta, dan L Catterton sebesar US$ 250 juta.

[Baca Juga: Kisah Sukses Jack Ma Pendiri Alibaba]

 

Jio Platforms juga mengatakan kalau pemerintah Arab Saudi akan menginvestasikan US$1,5 miliar untuk 2,3 persen saham perusahaan.

Dikatakan bahwa nantinya, dana ini akan digunakan untuk membayar utang-utang Reliance Group.

Selain itu, dana yang dikumpulkannya ini juga memungkinkan untuk digunakan sebagai dana persiapan IPO luar negeri untuk Jio Platforms.

Rencananya, perusahaan telekomunikasi ini akan melantai di pasar saham dalam satu atau dua tahun mendatang.

Melansir laman cnbcindonesia.com, Rabu (24/06), Jio Platforms merupakan startup komunikasi yang bertujuan untuk membuat layanan telekomunikasi bisa terjangkau, komprehensif, dan tersebar ke seluruh masyarakat India.

Per 2020, dilaporkan kalau Jio Platforms sudah memiliki lebih dari 388 pelanggan setia.

Produknya meliputi layanan streaming musik, JioSaavn, mata uang digital, JioMoney, dan platform koferensi video, JioMeet.

Kemudian pada awal tahun lalu, Jio Platforms baru saja meluncurkan JioMart, sebuah platform pengiriman makanan untuk masyarakat India.

 

Profil Mukesh Ambani, Orang Terkaya di Asia 2020

Mukesh Mambani, adalah sosok yang lahir pada 19 April 1957 lalu di Aden, Yaman.

Melansir laman boombastis.com, dia memiliki dua saudara perempuan bernama Dipti Salgaoncar dan Nina Kothari. Dia juga dikaruniai seorang adik laki-laki bernama Anil Ambani.

Ayahnya adalah seorang pebisnis sukses di bidang tekstil. Tapi sebelum terjun ke dunia bisnis, Ayahnya sempat bekerja di perusahaan di Yaman sebelum pindah ke Mumbai pada 1958 untuk membangung bisnis.

Bisnis pertama yang dibangunnya adalah bisnis di bidang jual beli rempah-rempah.

Kemudian tidak lama setelah itu, Ayahnya berganti haluan, menjalani bisnis di dunia tekstil yang sukses.

Bersama dengan adik laki-lakinya, dia bersekolah di Hill Grange High School, kemudian melanjutkan pendidikan pendidikannya di jurusan Teknik Kimia, Institue of Chemical Technology, Matunga.

Selesai dengan pendidikan S1-nya, dia kemudian melanjutkan pendidikannya di Master in Business Administration (MBA), Stanford University.

Lalu pada 1981, dia kemudian bergabung dengan perusahaan ayahnya, Reliance Industries sebagai peggagas integrasi dari tekstil ke serat polyester hingga hasil olahan minyak bumi.

Kemudian pada 2002, setelah Ayahnya meninggal dunia karena penyakit stroke, perusahaan diwariskan sepenuhnya pada Mukesh Ambani.

[Baca Juga: 10 Orang Terkaya di Dunia 2020: Mark Zuckerberg Turun 2 Tingkat]

 

Di tangan Ambani, perusahaan Reliance Industries berhasil mengembangkan bisnis ke beberapa sektor.

Kini bukan hanya berfokus di bidang garmen saja, Reliance Industries juga merambah ke sektor perminyakan, gas, hingga asuransi.

Maka jadi hal lumrah kalau Mukesh Ambani akhirnya jadi orang paling kaya di India selama 12 tahun berturut-turut, dan menjadi orang terkaya di Asia 2020 ini.

Kekayaannya ini juga terlihat jelas dalam kehidupan sehari-harinya, dia dan keluarganya tinggal di salah satu rumah seluas 400.000 kaki persegi di Mumbai, India.

Untuk membangun ‘kerajaan’ tersebut, dia rela menghabiskan dana sekitar US$ 1 – 2miliar, yang mana, setara dengan biaya pembangunan 7 gedung World Trade Center, sebagaimana dilaporkan cnbcindonesia.com, Senin (14/10).

 

Mulai Dari yang Terkecil

Tuhan menciptakan semua manusia dengan kesempatan yang adil. Artinya, Sobat Finansialku juga punya kesempatan yang sama untuk bisa meraih satu kursi di antaranya jajaran orang terkaya di Asia lainnya.

Perjalanan menuju impian memang tidak ada yang mudah dan nyaman. Semuanya penuh usaha serta doa yang konsisten.

Yang terpenting adalah, Sobat Finansialku mau mulai untuk beraksi dari mengubah kebiasaan terkecil dalam hidup.

Seperti mulai menghemat, mengatur anggaran, dan mencatat keuangan dengan disiplin di aplikasi Finansialku.

Aksi ini memang bukan penentu kesuksesan, tapi bisa jadi adalah sebuah batu loncatan dan awal yang baik untuk Sobat Finansialku.

Kenapa harus aplikasi Finansialku?

[Baca Juga: 10 Orang Terkaya di Indonesia 2020: Sudah Tahu Siapa Saja?]

 

Karena hanya dengan aplikasi ini, Sobat Finansialku dituntun dengan se-detail mungkin untuk mengatur keuangan dengan cerdas, dan menyiapkan dana di masa depan tanpa harus mengorbankan anggaran dan kebutuhan, dengan panduan perencana keuangan GRATIS.

Untuk bisa menikmatinya, Sobat Finansialku hanya perlu berlangganan di layanan premium dengan Rp 350 ribu untuk satu tahun penuh.

Artinya, Sobat Finansialku hanya perlu mengeluarkan dana Rp 800 per harinya.

Tapi, apabila Sobat Finansialku melakukan upgrade akun hari ini, maka Sobat Finansialku bisa menikmati potongan Rp 50 ribu dengan menggunakan kode CUAN50.

Ingat, kesempatan ini hanya bisa dinikmati oleh Sobat Finansialku yang tanggap memanfaatkannya!

Karena, kesuksesan bukan hanya bicara soal seberapa besar usaha, tapi seberapa cerdik memanfaatkan kesempatan langka.

Download aplikasinya di sini!

 

Bagaimana pendapat Sobat Finansialku mengenai orang terkaya di Asia 2020, Mukesh Ambani, yang bahkan mengalahkan kekayaan Jack Ma? Mari kita berdiskusi di kolom komentar!

Jangan lupa untuk bagikan informasi ini kepada rekan, sahabat, dan keluarga melalui pilihan platform yang tersedia. Terima kasih!

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 25 Juni 2020. Siapa Orang Terkaya Asia yang Hartanya Tembus Langit. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/2CBUZKZ
  • Endah Boom. 25 Juni 2020. Mukesh Ambani, Si Pengusaha Terkaya di India yang Kisah Hidupnya Bikin Takjub. Boombastis.com – https://bit.ly/3fZgN1M
  • Rehia Sebayang. 14 Oktober 2019. Mengintip Mukesh Ambani, Crazy Rich India Berharta Rp 719 T. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3fXNw7y
  • Admin. 24 Juni 2020. Kisah Orang Terkaya di Asia Kumpulkan Rp 308 T dalam 305 Hari. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/2Z4ql4w
  • Aristya Rahadian. 24 Juni 2020. Ini Orang Terkaya Asia yang Kumpulkan Rp 308 T dalam 305 Hari. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/31a3MOC

 

Sumber Gambar:

  • Mukesh Ambani 01 – https://bit.ly/3fXpwRM
  • Mukesh Ambani 02 – https://bit.ly/2A14Mt6
  • Mukesh Ambani 03 – https://bit.ly/2CFBUrr

dilema besar