Mengetahui Berbagai Khasiat Bawang Putih untuk Kesehatan

Mengetahui Berbagai Khasiat Bawang Putih untuk Kesehatan

Bawang putih sangat banyak digunakan untuk bumbu masakan Indonesia. 

Tapi, tahukah Anda bahwa bawang putih juga baik untuk kesehatan? 

Kupas tuntas apa saja khasiat umbi lapis ini dalam artikel Finansialku. 

 

Bawang Putih, Tanaman yang Menjadi Bumbu Dapur

Selain digunakan sebagai bumbu wajib pada masakan Indonesia, sejak dahulu bawang putih juga digunakan untuk mengatasi berbagai persoalan kesehatan. Rempah-rempah ini memiliki segudang manfaat untuk mencegah tubuh dari berbagai penyakit, selain berperan sebagai penambah cita rasa makanan. 

Bawang putih merupakan tanaman yang berasal dari genus Allium, dan telah digunakan oleh manusia 7000 tahun lebih lamanya. Tanaman ini tumbuh di Asia Tengah, serta sudah lama sekali dijadikan bahan makanan di sekitar wilayah Laut Tengah.

 

Rempah-rempah ini juga menjadi bumbu umum pada wilayah Asia, Eropa, dan Afrika. Berdasarkan catatan Mesir kuno, tumbuhan ini dipakai untuk campuran masakan serta pengobatan.

[Baca juga: Ini 5 Manfaat Jahe Merah Bagi Tubuhmu]

Umbi dari bawang putih dikenal sebagai bahan utama bagi bumbu dasar masakan Nusantara. Adapun, bawang mentah mengandung banyak senyawa-senyawa sulfur, termasuk allin yang menjadikan rasa bawang putih mentah angur atau getir. 

 

Deretan Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan

Biasanya, sebelum menjadi bumbu, bawang ini akan ditekan memakai sisi pisau, kemudian dirajang halus. Setelah itu, bawang ditumis bersamaan sedikit minyak goreng dalam penggorengan.

Selain itu, bawang juga dapat dihaluskan bersama bumbu lain. Salah satu khasiat makan bawang putih yaitu menjadi antibiotik alami dalam tubuh manusia. 

 

Kandungan dari bawang putih memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh bagi pria maupun wanita, sebagai berikut.

 

#1 Meningkatkan Kesuburan

Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan Journal of Herbmed Pharmacology mengungkapkan bahwa kandungan antioksidan pada bawang ini bisa meningkatkan kesuburan pria. Jadi, level testosteron serta struktur testikular pria bisa menjadi lebih baik, dan menjadikan produksi sperma lebih banyak dan berkualitas.

[Baca juga: Ini 5 Resep Wedang Jahe Minuman Sehat Untuk Imunitas Tubuh]

Namun, penelitian ini diperoleh melalui uji in vitro, jadi tidak memakai makhluk hidup, hanya sekadar penelitian di laboratorium. Jadi, masih diperlukan penelitian lebih dalam untuk membuktikan secara ilmiah, bawang ini dapat meningkatkan kesuburan pria.

Sumber: Herlandmag.net – https://bit.ly/2TYorE7

 

#2 Mengurangi Risiko Terinfeksi Kanker Prostat

Semakin usia bertambah, maka risiko seorang pria terkena kanker prostat akan semakin besar. Jadi, khasiat bawang putih untuk lelaki yaitu mencegah serangan penyakit yang mengakibatkan pembesaran prostat. 

 

Khasiat ini tidak terlepas dari antioksidan yang terkandung dalam bawang, dan mampu melawan racun. Selain itu, antioksidan pada bumbu rempah ini bisa meningkatkan imun, serta memulihkan DNA rusak.

Sumber: Layar.news – https://bit.ly/36tUgr8

 

#3 Kelahiran Prematur dapat Dicegah

Biasanya, kelahiran prematur terjadi karena terjadi infeksi pada masa kehamilan. Jadi, khasiat bawang putih untuk wanita mampu mencegah infeksi serta mengurangi risiko terjadinya kelahiran prematur, karena mempunyai efek antibikrobial. 

Tetapi, perlu dilakukan penelitian secara mendalam, untuk membuktikan secara akurat khasiat bawang yang satu ini.

Sumber: Klikdokter.com – https://bit.ly/3yG8bX2

 

#4 Memulihkan Luka Bakar Derajat II

Uji coba yang diterapkan pada hewan mengungkapkan bahwa khasiat rendaman bawang putih bisa menyembuhkan luka bakar. Hal ini secara efektif mempercepat pemulihan luka bakar derajat II, sesudah dioleskan pada kurun waktu tertentu. 

Ciri dari luka bakar derajat II yaitu terjadinya kerusakan yang melibatkan lapisan epidermis dan lapisan dermis. Tingkat keparahan dari luka bakar ini yaitu kulit melepuh, kulit berwarna merah dan terasa nyeri, serta bengkak.

[Baca juga: Cara Menjaga Kesehatan yang Simpel dan Tanpa Ribet]

Namun, air bawang putih yang dipakai dalam riset ini, perlu diolah menggunakan cara khusus. Jadi, masih memerlukan penelitian lanjutan untuk melihat khasiat ini terhadap manusia secara langsung.

Sumber: Honestdocs.id – https://bit.ly/3hxwel2

 

#5 Mengatasi Kutil

Tanaman berumbi ini merupakan salah satu bahan yang dapat mengatasi kutil, bahkan bisa mengatasi psoriasis dan bekas luka keloid. Khasiat olesan bawang putih yang telah dicampurkan air dapat mengatasi kutil selama empat pekan. 

 

Jadi, Anda bisa menumbuk kasar bawang ini, kemudian dicampur dengan air atau cengkih. Kemudian, oles ekstrak bawang itu di kutil, lalu balut dengan perban, hal ini bisa diulang dalam kurun 3-4 pekan. 

Kandungan allicin pada bawang memiliki sifat antimikroba sehingga enzim pada patogen berbahaya bisa dimusnahkan.

Sumber: Jovee.id – https://bit.ly/3qYWyb9

 

#6 Memelihara Kesehatan Jantung

Khasiat rempah-rempah ini mampu memproteksi penderita diabetes dari penyakit kronis di otot jantung atau kardiomiopati. Fakta ini berdasarkan hasil riset yang telah terpublikasi dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry. 

Hasil penelitian ini mengungkapkan tentang diallyl trisulfide yaitu komponen pada minyak bawang ini, bisa menyehatkan jantung.

Sumber: Klikdokter.com – https://bit.ly/3e0qLB5

 

#7 Risiko Osteoartritis dapat Diturunkan

Studi yang dijalankan King’s College London dan University of East Anglia menyatakan bahwa tanaman rempah ini bisa mencegah osteoartritis.

Penelitian mengungkapkan, wanita yang memakan bawang ini secara rutin pada menu harian, maka risiko mengalami osteoartritis bisa menurun. Osteoartritis merupakan peradangan sendi yang biasanya bersangkutan dengan penuaan.

Sumber: Klikdokter.com – https://bit.ly/3hvgNtN

 

Penelitian di Ankara University yang terpublikasi dalam Journal of Nutritional Biochemistry, mengungkapkan bawang ini bisa menurunkan tekanan darah dan kolesterol. Riset dijalankan selama empat bulan, dengan melibatkan responden yang memakan suplemen ekstrak bawang ini. 

Hasilnya, responden yang terlibat mengalami penurunan tekanan darah dengan signifikan dan pemulihan profil kolesterol.

Sumber: Insanmedika.co.id – https://bit.ly/3hYOxi2

Hindari Konsumsi secara Berlebihan

Meskipun, bawang putih mengandung banyak manfaat untuk kesehatan, namun Anda tidak bisa konsumsi secara berlebihan untuk merasakan manfaatnya. Karena, konsumsi tanpa memedulikan porsinya, akan menimbulkan efek samping merugikan, hingga mengancam keselamatan. 

 

Terlalu banyak mengonsumsi bawang ini bisa menimbulkan bau mulut atau halitosis, karena senyawa sulfurnya mempunyai aroma kuat dan khas. Ketika Anda memakan bawang mentah dengan jumlah berlebihan, maka risiko halitosis bisa berkali-kali lipat. 

Selain itu, bawang ini bisa memperburuk infeksi jamur pada vagina. Sebaiknya, hindari mengonsumsinya terlebih dalam jumlah banyak, ketika vagina sedang terinfeksi jamur.

Karena, kandungan dalam rempah ini diduga bisa membuat jaringan lunak vagina iritasi. Gatal dan ruam merah juga bisa muncul karena terlalu banyak mengonsumsi tumbuhan berumbi ini.

 

Risikonya semakin tinggi jika Anda mempunyai kulit sensitif. Bahkan, orang yang alergi terhadap rempah ini dapat mengalami efek samping itu, dengan hanya menyentuh atau aromanya terhirup. 

Seseorang yang berlebihan mengonsumsi bawang ini, juga dapat mengalami sakit kepala, karena bawang disinyalir mampu menstimulasi syaraf trigeminal. 

Bawang putih menawarkan segudang manfaat yang sangat berguna untuk menjaga kesehatan tubuh manusia, di samping fungsinya sebagai bumbu dapur. Walaupun memiliki segudang manfaat, Anda tidak boleh mengonsumsinya secara berlebihan, karena bisa merugikan tubuh.

Merawat kesehatan sangatlah penting, akan tetapi kita juga perlu melakukan manajemen risiko untuk hal-hal yang tidak terduga seperti memiliki asuransi. Dengarkan audiobook gratis seputar ausransi kesehatan dibawah ini. Selamat mendengarkan!

 

Apakah ada manfaat bawang putih yang Anda belum ketahui? Ayo bagikan artikel ini pada teman-teman Anda untuk memaksimalkan imunitas, terima kasih. 

 

Editor: Nurdevi Noviana

Sumber Referensi: 

  • dr. Sienny Agustin. 30 Maret 2021. 5 Manfaat Bawang Putih bagi Kesehatan. Alodokter – https://bit.ly/36o7UMm
  • Luluk Lukyani. 24 April 2021. 7 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Telah Terbukti. Kompas.com – https://bit.ly/3xwtOJl

Sumber Gambar:

  • Cover – https://bit.ly/2TYorE7

Posting ini diterbitkan pada 10/07/2021 17:38

dilema besar