Membuat Catatan Keuangan – Panduan Belajar

Apa itu catatan keuangan? Bagaimana cara membuatnya? Apakah penting memiliki catatan keuangan?

Pentingnya memiliki catatan keuangan dalam proses merencanakan keuangan akan dibahas dalam artikel ini. Yuk baca selengkapnya!

 

Catatan Keuangan

Bagi sebagian orang, mengelola keuangan tentu menjadi hal yang baru. Banyak orang bingung harus memulai dari mana.

Ternyata catatan keuangan itu sangat bermanfaat lho, catatan ini menyediakan informasi yang menyangkut posisi keuangan, kinerja, serta perubahan posisi keuangan kita.

Setiap kali mengeluarkan uang untuk keperluan apapun, sebaiknya Anda segera mencatatnya. Dengan begitu Anda tahu ke mana saja uang tersebut digunakan.

 

Catatan keuangan ini bisa menjadi bahan evaluasi dan memiliki fungsi kontrol keuangan Anda. Seringkali tanpa catatan keuangan Anda lupa uang berjuta-juta rupiah yang ada di rekening digunakan untuk apa saja.

Akibatnya Anda tidak tahu apa yang harus diperbaiki dari sikap Anda dalam menggunakan uang. Tetapi jika mencatat, Anda dapat mengevaluasi pengeluaran mana saja yang sebenarnya tidak perlu dan dapat dikurangi.

 

Cara Mencatat Keuangan

Ada berbagai cara untuk mencatat keuangan. Mulai dari yang paling sederhana hingga yang paling rumit, tradisional hingga yang paling canggih.

Jika menggunakan cara tradisional Anda dapat mengumpulkan struk pembayaran dari setiap pengeluaran. Jika tidak ada struknya maka Anda dapat mencatatnya di secarik kertas kecil.

Lalu pada akhir bulan kumpulkan seluruh struk dan catatan tersebut, baru Anda dapat jumlahkan seluruh pengeluaran.

 

Cara selanjutnya adalah dengan mencatatnya di komputer. Anda dapat menggunakan Microsoft Excel untuk menyimpan semua pengeluaran. Software tersebut bisa secara otomatis menghitung berapa total pengeluaran Anda.

Keuangan akan terkendali selama Anda membawa laptop kemana-mana. Nyatanya tidak semua orang selalu membawa laptop ke mana saja dan kapan saja. Anda berusaha bertahan menggunakan sistem catatan keuangan ini dengan pemikiran: “Nanti saya catat ketika sudah sampai di rumah.”

 

Jika Anda berpikir cara ini adalah cara yang efektif, coba tanyakan pada diri Anda sendiri. Sudah berapa kali Anda lupa mencatat pengeluaran seperti membeli makanan ringan di minimarket?

 

Terlihat kecil, terlihat seperti hanya beberapa kali, terlihat tidak akan mempengaruhi keuangan. Nyatanya, pengeluaran-pengeluaran terkecil yang sering Anda lupakan pun dapat menimbulkan kebiasaan buruk. Pada akhirnya keuangan Anda akan berantakan juga.

Agar tidak lupa mencatat pengeluaran dan pemasukan, Anda dapat menggunakan aplikasi Finansialku. Dalam aplikasi keuangan Finansialku terdapat beberapa fitur yang dapat membantu Anda.

 

Untuk mencatat keuangan Anda dapat menggunakan menu ‘Catatan Keuangan’. Dalam menu ini Anda dapat mencatat pengeluaran sekecil apapun.

 

Aplikasi keuangan Finansialku akan secara otomatis menghitung berapa total pengeluaran dan pemasukan yang Anda miliki, sekaligus langsung mengintegrasikannya dengan rekening bayangan serta anggaran Anda.

 

Jika Anda terlewatkan membaca artikel lainnya, berikut list artikel panduan belajar Chapter 2 Perencanaan Keuangan: Mengatur Keuangan.

  • Mengatur Gaji dan Keuangan Bulanan
  • Menambah Pemasukan
  • Mengatur Pengeluaran
  • Menganggarkan Keuangan

 

Selanjutnya, Anda dapat membaca Chapter 3 Perencanaan Keuangan untuk Pemula: Utang dan Dana Darurat

 

Jika Anda memiliki masalah dalam mengatur keuangan, Anda bisa berkonsultasi juga dengan Perencana Keuangan Finansialku yang telah bersertifikat. Namun, sebelumnya lakukan dahulu cek kesehatan keuangan supaya konsultasi Anda bisa selesai tepat sasaran, ya. Tenang! Cek kesehatan keuangan bisa Anda lakukan melalui aplikasi Finansialku juga, kok.

Anda dapat mengunduh Aplikasi Finansialku di Apps Store atau Play Store dan manfaatkan potongan harga Rp 50 ribu dengan kode promo: WEBTAHUNAN untuk biaya member PREMIUM yang lebih ekonomis selama satu tahun.

 

Fakta yang belum Anda ketahui tentang pentingnya mencatat keuangan sudah kami rangkum dalam video dibawah ini! Jangan lupa untuk subscribe Youtube Finansialku agart tidak ketinggalan tips keuangan lainnya.

 

Silakan bertanya pada kolom komentar jika Anda memiliki kendala dalam mencatat keuangan. Jangan lupa untuk share artikel ini kepada saudara atau teman Anda agar mereka sadar tentang pentingnya mencatat keuangan.

 

Editor: Nurdevi Noviana

Sumber Gambar:

  • Cover – https://bit.ly/3xm6g9W

dilema besar