Membanggakan! 3 Musisi Indonesia yang Menjadi Duta Internasional

Entertainment HERstory musisi Musisi Indonesia Partnership TokohLeave a Comment on Membanggakan! 3 Musisi Indonesia yang Menjadi Duta Internasional

Membanggakan! 3 Musisi Indonesia yang Menjadi Duta Internasional

Selain berprestasi di dunia musik tanah air, ketiga musisi Indonesia juga pernah didaulat jadi duta, lho!

Siapa saja mereka? Cari tahu selengkapnya di artikel Finansialku satu ini, yuk!

 

Membanggakan! 3 Musisi Indonesia yang Menjadi Duta Internasional

Menjadi musisi dan memiliki beragam penghargaan di bidang musik mungkin sudah biasa.

Namun, tiga musisi Indonesia ini bukan hanya sekadar menghiasi jagat hiburan tanah air, mereka juga berperan aktif dalam pergerakan menuju dunia yang lebih baik.

Atas kepedulian, pengetahuan dan jiwa sosial yang tinggi mereka didapuk menjadi duta oleh berbagai organisasi internasional. Siapa saja mereka? Simak sampai habis, ya!

 

#1 Anggun C Sasmi

Siapa yang tidak kenal Anggun C. Sasmi? Pernah mendapatkan penghargaan Chevalier des Arts et Lettres dari pemerintah Perancis 2005 lalu tidak lantas membuat Anggun berpuas diri.

Penyanyi dengan paras ayu khas Indonesia ini juga aktif menyuarakan kepeduliannya tentang pentingnya menjaga lingkungan.

Dikenal dengan sosok yang berjiwa sosial tinggi, Anggun akhirnya didaulat menjadi Duta Pangan oleh organisasi internasional bernama Food and Agriculture Organization (FAO), pada tahun 2009 lalu.

Membanggakan! 3 Musisi Indonesia yang Menjadi Duta Internasional 02 - Finansialku

Anggun C. Sasmi. Sumber: https://bit.ly/3x8d6PL

 

#2 Agnez Mo

Agnez Mo atau Agnez Monica, artis cilik yang kini sudah go international ini memiliki cita – cita membangun sebuah yayasan sosial.

Banyaknya penghargaan dalam dan luar negeri tidak menghalangi penyanyi berbakat ini untuk terjun ke dunia sosial.

Di tahun 2007, Agnez pernah dinobatkan sebagai Duta Anti Narkoba se-Asia. Agnez dipercaya mengkampanyekan anti narkoba dan berkeliling beberapa negara Asia oleh organisasi internasional bernama Drugs Enforcement Administration (DEA) dan IDEC Far East Region.

[Baca Juga: 80+ Quotes Sukses Agnes Monica Yang Menginspirasi]

 

#3 Melani Subono

Selain dikenal sebagai musisi, Melanie Subono juga dikenal sebagai sosok aktivis yang peduli terhadap lingkungan dan perempuan.

Tidak tanggung – tanggung, Melani mendampingi masyarakat secara langsung dalam persoalan sosial, lingkungan, dan perempuan.

Berkat aksinya ini Melani dipercaya menjadi Duta Anti Perbudakan di tahun 2014 serta ditunjuk UNICEF untuk menjadi duta kampanye Tinju Tinja.

 

Dalam tugasnya, ia berperan untuk mengedukasi dan mengajak masyarakat untuk menjaga sanitasi diri.

 

Kamu Bisa, Kok!

Untuk melakukan perubahan di dunia ini, kamu nggak perlu jadi musisi Indonesia atau orang terkenal dulu, kok! Kamu bisa mulai mencanangkan perubahan di diri kamu kemudian lingkungan terkecilmu dulu, seperti keluarga.

Karena, sekecil apa pun perubahan yang kamu lakukan, akan berpengaruh pada bumi kita, lho!

 

Bagaimana pendapat kamu mengenai musisi Indonesia yang berprestasi ini? Yuk, sampaikan di kolom komentar!

Kamu juga bisa mendiskusikan informasi ini kepada teman-teman lewat pilihan media sosial yang ada, lho!

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama Finansialku.com dengan Herstory.co.id. Isi dan artikel ini merupakan tanggung jawab Herstory.co.id.

 

Editor: Hesti Retno Wahyuni

 

Sumber Referensi:

 

Sumber Gambar:

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top