Mau Nikah Sederhana? Intip Rincian Biaya Nikah di Rumah 2022!

Mau Nikah Sederhana? Intip Rincian Biaya Nikah di Rumah 2022!

Punya rencana nikah dalam waktu dekat? Coba intip dulu rincian biaya nikah di rumah tahun 2022! Cocok dengan anggaranmu, nggak?

Ketika masa pandemi 2021 kemarin, utamanya saat izin menikah sudah diperlonggar oleh otoritas pemerintah terkait. Banyak pasangan yang memutuskan untuk menikah di rumah.

Nikah di rumah pun jadi salah satu bentuk preventif dari penyebaran virus corona, yang sampai sekarang masih berkeliaran di sekitar kita.

Selain itu, menikah di rumah juga bukan ide yang buruk, malah sebaliknya karena menguntungkan dari sisi finansial.

Mengingat biaya nikah di rumah, bisa membuatmu menghemat dana pernikahan.

Tapi meski demikian, kamu harus tetap bijak dalam menentukan anggaran untuk setiap kebutuhannya.

Melalui artikel ini, Finansialku akan memberikan rincian biaya nikah di rumah 2022, dari beberapa sumber.

Tapi, sebelum itu, pastikan kamu terbuka dengan pasangan dalam mempersiapkan dana pernikahan ini, ya.

Jangan sampai kejadiannya seperti Mba Alliya (26 tahun), salah satu klien Finansialku yang memulai pernikahannya dari minus.

Penyebabnya karena dana pernikahan over budget dan Mba Alliya tidak terbuka soal keuangan dengan pasangannya.

Alhasil setelah pernikahan, muncul beban keuangan yaitu setumpuk tagihan utang yang harus segera dibayarkan.

Rincian Biaya Nikah di Rumah 2022

Sobat Finansialku, rincian-rincian biaya nikah di rumah ini hanya bisa kamu jadikan referensi, bukan patokan, mengingat sifatnya sangat subjektif.

Jangan lupa, tetap sesuaikan dengan kebutuhan serta kondisi keuanganmu, ya!

Ini dia rincian biaya nikah di rumah:

 

#1 Biaya Administrasi Kantor Urusan Agama (KUA)

Merujuk pada Peraturan Pemerintah No. 47 Tahun 2014, jika akad nikah diselenggarakan di luar KUA, kamu akan dikenakan biaya penghulu sebesar Rp 600 ribu.

Sementara, jika kamu melakukan akad secara langsung di KUA, biasanya tidak akan dikenakan biaya tambahan apapun.

Jadi, kalau ingin lebih hemat, kamu bisa melangsungkan akad secara sederhana di KUA langsung.

Tapi kalau kamu ingin melangsungkan akad di mesjid atau di rumahmu, berarti estimasikan Rp 600 ribu untuk biaya akad.

 

#2 Dekorasi

Mengingat pernikahanmu dilakukan di rumah, maka seharusnya biaya dekorasi yang diperlukan tidak terlalu besar.

Apalagi kalau menggunakan jasa Wedding Organizer (WO), kamu hanya perlu duduk diam dan menyerahkan seluruh pekerjaan pada pihak WO tersebut.

Sementara jika tidak menggunakan jasa mereka, artinya kamu harus bekerja 2 kali lebih keras untuk menyiapkan semuanya sendirian.

Sebaiknya kamu terlebih dulu lakukan survey, agar mendapatkan harga sesuai budget dan desain yang cocok dengan rumah sebagai tempat resepsi.

Adapun kisaran biaya dekorasi umumnya dimulai dari angka Rp 1 juta hingga Rp 8 juta.

Estimasi kasarnya, mari kita anggarkan biaya untuk dekorasi sebesar Rp 3 juta.

 

#3 Dokumentasi

Selanjutnya adalah dokumentasi. Menurut beberapa sumber, paket lengkap foto dan video biasanya berawal dari rentang harga Rp 750 ribu hingga tak terhingga.

Tentunya untuk pernikahan yang diharapkan sekali seumur hidup, kamu tidak mau menyewa jasa dokumentasi yang asal, kan?

Agar bisa mendapatkan jasa yang sesuai keinginan dan batas anggaranmu, maka lakukan survei ke beberapa tempat penyedia, lalu bandingkan benefit yang diberikan dan harganya.

Estimasi kasar untuk dokumentasi, mari kita anggarkan paket foto dan video sebesar Rp 2 juta.

 

#4 Konsumsi

Salah satu kelebihan yang bisa kamu dapatkan ketika melangsungkan resepsi pernikahan di rumah adalah, menghemat banyak dana untuk konsumsi.

Hal ini dikarenakan, kamu bisa membuat makanan sendiri dengan minta bantuan saudara atau tetangga untuk gotong royong menyiapkan makanannya.

Sehingga, kamu bisa mengeliminasi beberapa pengeluaran yang tidak perlu.

Meski begitu, bukan berarti kamu tidak boleh menyewa jasa katering. Asalkan, tetap sesuai kebutuhan dan kondisi anggaranmu.

Mari kita asumsikan biaya konsumsi sebesar Rp 10 juta untuk 300 tamu.

 

#5 Biaya Make Up dan Busana

Usaha menyewakan busana pernikahan dan jasa make up kini semakin meluas, dengan pilihan harga dan fasilitas yang beragam.

Tugasmu adalah, mengumpulkan nama-nama penyedia jasa tersebut sebagai perbandingan.

Agar bisa menemukan harga dan gaya yang cocok dengan kebutuhanmu.

Mari kita umpamakan, biaya yang harus dikeluarkan untuk anggaran make up dan busana sebesar Rp 5 juta.

Duh, baru 5 poin udah lumayan juga biayanya, ya?

Nah, supaya persiapan pernikahanmu lebih matang khususnya dari sisi finansial, kamu bisa tonton video berikut ini sebagai referensi menyiapkan dana pernikahan:

 

#6 Undangan dan Souvenir

Berikutnya adalah undangan dan souvenir. Beruntungnya di era digital ini, kamu bisa punya pilihan untuk mengirim undangan secara online,

Sehingga bisa saving budget, dibandingkan harus mencetak ratusan undangan.

Tapi, jika kamu masih harus mengirim undangan fisik, sebaiknya pertimbangkan kembali jumlah yang akan dicetaknya.

Mungkin kamu bisa mencetak undangan fisik sebanyak 50% dari total tamu yang diundang.

Misalnya, harga undangan Rp 1.500 per buahnya dan souvenir mulai dari Rp 1.000.

Jika jumlah undangan 300 orang, dengan estimasi pembuatan undangan fisik 150 buah, maka dana yang harus dipersiapkan untuk undangan serta souvenir sekitar Rp 525.000 atau dibulatkan menjadi Rp 550.000 dengan rincian:

Undangan: Rp 1.500 x 150 = Rp 225.000

Souvenir: Rp 1.000 x 300 = Rp 300.000

 

#7 Cincin dan Mahar Pernikahan

Memilih cincin pernikahan menjadi salah satu proses yang cukup njelimet alias tidak sederhana.

Sebab, harus menyocokkan komponen-komponen yang diwajibkan sesuai syariah agama dan selera dari kamu dan pasanganmu.

Harganya sendiri sangat relatif, tergantung pada gramasi, jenis cincin yang dibeli, dan kriteria lainnya.

Tapi, sebagai gambaran, harga cincin pasangan yang sederhana berkisar Rp 3 juta.

Sementara untuk untuk mahar, kamu bisa dengan mudah menemukan berbagai jenis sesuai keinginanmu di e-commerce dengan harga yang dipatok mulai dari Rp 85 ribu.

Dengan begitu, mari kita estimasikan harga cincin pernikahanmu mulai dari Rp 3 juta, dan mahar pernikahan dengan harga rata-rata Rp 500 ribu.

Jika kamu masih bingung untuk memilih cincin pernikahan, yuk ketahui tips-nya melalui artikel berikut ini:

9 Trik Memilih Cincin Berlian untuk Menghemat Biaya Pernikahan Kamu

 

#8 Sound System

Ketika menggelar perhelatan, identik dengan irama musik yang mengiringi, begitu juga pernikahanmu nanti.

Harga sewanya sendiri dipatok mulai dari Rp 800 ribu hingga Rp 2 juta untuk sewa selama 24 jam.

Jadi, mari kita estimasikan biaya untuk sewa sound system adalah Rp 800 ribu.

 

#9 Pembawa dan Pengisi Acara

Selanjutnya adalah pembawa dan pengisi acara yang bertugas mengatur jalannya prosesi pernikahan, dan memeriahkan pestanya.

Harga pemandu acara sendiri dimulai dari Rp 1 juta. Begitu juga pengisi acara solo, biasanya mematok harga mulai dari Rp 1 juta.

Oleh karena itu, mari kita estimasikan biaya untuk pembawa dan pengisi acara sebesar Rp 2 juta.

 

#10 Biaya Tak Terduga

Ingin hati memang semuanya berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan yang berarti.

Tapi sayangnya, kita tidak punya kuasa untuk melakukan itu.

So, ada baiknya kamu menyiapkan biaya tak terduga jika nantinya ada pengeluaran mendadak di luar anggaran.

Persentase besarannya, tergantung pada kesepakatan serta kondisi finansialmu dan pasanganmu.

Agar kamu dapat memaksimalkan uang, waktu, dan tenaga, untuk mewujudkan pernikahan impianmu, lakukan perencanaan keuangan dengan matang. Caranya, ikuti panduan ebook gratis dari Finansialku.

Ebook GRATIS, Cara Wujudkan Mimpi kamu dengan Perencanaan Keuangan

 

Biaya Nikah yang Harus Dikumpulkan

Sobat Finansialku, sudah ada gambaran biaya nikah di rumah?

Berdasarkan rincian biaya yang sudah dijabarkan di atas. Maka dana yang harus kamu kumpulkan adalah Rp 27.450.000 atau dibulatkan menjadi Rp 30.000.000 dengan estimasi biaya tak terduga.

Sekarang, mari kita pikirkan tentang strategi mengumpulkan dananya.

Agar bisa mendapatkan dana tersebut tepat waktu, kamu bisa gunakan Kalkulator Keuangan atau masuk ke menu Financial Planning di Aplikasi Finansialku.

Kamu bisa memilih Dana Rencana Pernikahan untuk mendapatkan simulasi perhitungannya, dengan asumsi pernikahamu akan digelar 2 tahun lagi.

Dari perhitungan tersebut, bisa disimpulkan bahwa:

  • Biaya pernikahanmu akan mengalami kenaikan menjadi Rp 36 jutaan dengan asumsi kenaikan biaya 10% per tahunnya.
  • Kamu bisa melakukan investasi sebesar Rp 1.201.770 atau bisa dibulatkan menjadi Rp 1.202.000 per bulannya selama 2 tahun untuk bisa mencapai tujuan keuanganmu.
  • Kalau kamu tidak mampu menginvestasikan lebih dari Rp 1.202.000 per bulannya.

Sebaiknya konsultasi lebih lanjut bersama perencana keuangan dari Finansialku.

 

Yuk, Rencanakan Keuanganmu!

Itulah rincian biaya nikah di rumah 2022 yang bisa dijadikan referensi untuk merencanakan dana pernikahanmu.

Ada 10 jenis biaya yang perlu kamu persiapkan dengan matang. Tapi bisa jadi, kamu melebihi atau justru kurang dari angka tersebut.

Mengingat hal ini sifatnya subjektif dan tergantung kebutuhan.

Tapi, terlepas pernikahamu diadakan di rumah atau di tempat lain, yang paling utama adalah merencanakan keuangan bersama pasangan, dan sesuaikan dengan kemampuan.

Jika kamu mengalami kendala dalam mempersiapkan dana pernikahan, jangan ragu untuk konsultasi dengan perencana keuangan Finansialku.

Hubungi WhatsApp 0851 5866 2940 untuk buat janji, ya.

 

Nah, itu dia rincian biaya nikah di rumah sederhana 2022 yang bisa kamu jadikan referensi.

Apakah kamu punya pendapat lain tentang pembagian biaya di atas? Sampaikan lewat kolom komentar, ya!

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi:

  • Reza Pratama. 21 Juli 2021. Rincian Budget Nikah Sederhana Saat Pandemi. Qoala.app – https://bit.ly/3tO1DWT
  • Admin. 11 Oktober 2021. Rincian Biaya Nikah Sederhana 2021 dengan Budget 20 Juta Saja!. Ruangmom.com – https://bit.ly/3IEtexT
  • Alya Zulfikar. 16 Agustus 2021. 10 Rincian Biaya Pernikahan Di Rumah, Lebih Murah Dibanding Nikah Di Gedung!. 99.co – https://bit.ly/3qLfLhv

dilema besar