Supaya cashflow tetap aman, dan iPhone 13 pun ada dalam genggaman, ikutin lima cara mengatur keuangan versi Finansialku.
Yuk, simak selengkapnya dalam artikel video Finansialku berikut.
5 Cara Mengatur Keuangan Beli iPhone 13
Dunia teknologi sempat dibuat gempar dengan hadirnya rilisan gadget terbaru dari Apple pada hajatan tahunan Apple Event. Yup, iPhone 13.
Tak tanggung-tanggung, Apple meluncurkan empat series sekaligus yang dibanderol dengan harga belasan hingga puluhan juta rupiah. Wow, cukup fantastis bukan untuk harga sebuah ponsel pintar.
Kira-kira mungkin nggak ya beli iPhone 13 dengan modal gaji UMR? Tenang, tak ada yang tak mungkin, kamu bisa ikuti cara mengatur keuangan dengan menonton video dari kanal Youtube Finansialku di bawah ini.
Sobat Finansialku, kehadiran iPhone 13 dengan berbagai keunggulannya digadang-gadang jadi generasi ponsel pintar terbaik sedunia. Tak heran, jika banyak orang tertarik membeli meski harga yang ditawarkan terbilang tinggi.
Bagi mereka yang memiliki pemasukan belasan hingga puluhan juta rupiah, mungkin membeli iPhone 13 bukanlah hal yang susah.
Tapi, gimana kalau gaji pas-pasan UMR? Apa harus mengorbankan dana darurat? Atau menguras semua isi dompet hanya untuk iPhone 13?
Kamu nggak harus segitunya, kok. Sebab, masih ada cara lain yang bisa dilakukan, supaya cashflow tetap aman, dan iPhone 13 pun ada dalam genggaman.
Lakukan Pencatatan Keuangan
Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah mencatat keuangan, antara pemasukan dan pengeluaran. Hal ini dilakukan supaya lebih mudah mengontrol keuangan dan tidak jadi blablas saat membelanjakan uang.
Saat ini, kamu bisa dengan mudah melakukan pencatatan menggunakan Aplikasi Finansialku. Tinggal masukan jumlah income secara jelas, lalu catat setiap pengeluaran yang dilakukan, mulai dari pengeluaran beli makan, minum, keperluan sehari-hari atau kebutuhan lainnya.
Jadi kamu tak perlu lagi mencatat secara manual yang ujung-ujungnya malah menambah kerjaan.
Disiplin Menerapkan Sistem Tabungan
Cara kedua yang harus kamu lakukan yaitu disiplin menerapkan sistem tabungan. Ada beberapa sistem menabung yang bisa kamu pilih, seperti tabungan flat, teori 50-20-30, dan menabung tanggalan.
- Tabungan flat memiliki nominal yang sama, misalnya Rp 10.000 dalam sehari. Dengan cara ini kamu bisa mengumpulkan hingga Rp 300.000 sebulan.
- Opsi kedua, kamu bisa menerapkan teori 50-20-30. Cara ini adalah dengan membagi total pemasukan (100%) menjadi 3 pos, yakni 50% untuk kebutuhan sehari-hari, 20% untuk tabungan dan investasi, serta 30% untuk gaya hidup.
- Pilihan terakhir, kamu bisa menggunakan tabungan tanggalan. Caranya, dengan memasukkan uang ke tabungan sesuai tanggal. Di awal bulan (yaitu tanggal 1), kamu menabung Rp 1.000, hingga tanggal 30 sebesar Rp 30.000. Tapi kalo kamu takut kehabisan uang di akhir bulan, caranya tinggal dibalik saja dengan Rp 30.000 di tanggal 1 hingga Rp 1.000 di tanggal 30.
[Baca juga: Harga dan Spesifikasi Jajaran iPhone 13, Siapkan Anggarannya!]
Alokasikan Pengeluaran Sesuai Kebutuhan
Cara ketiga supaya tujuan keuangan beli iPhone 13 bisa tercapai adalah mengalokasikan pengeluaran sesuai kebutuhan.
Kamu bisa menerapkan hal ini mulai dari yang sederhana. Misalnya, saat akan belanja kebutuhan bulanan, persiapkan list belanjaan dan beli sesuai daftar tersebut.
Selain itu, kamu bisa menyiasati dengan membawa satu kartu debit saja atau uang secukupnya saat akan bepergian.
Tujuannya agar kamu bisa mengontrol hawa nafsu saat membelanjakan uang. Karena dengan jumlah uang pas-pasan, biasanya keinginan beli banyak barang akan hilang dengan sendirinya.
Cari Penghasilan Tambahan, Why Not?
Cara keempat adalah mencari penghasilan tambahan, apalagi kalau kamu punya hobi yang bisa menghasilkan uang.
Kamu bisa manfaatkan hobi tersebut untuk membantu mencapai tujuan keuanganmu. Misalnya, hobi menulis artikel, menulis cerpen, atau hobi di dunia fotografi bisa jadi peluang bagus mendapatkan income tambahan sebagai freelancer.
Tinggal pintar-pintarnya bagi waktu dan gunakan waktu luang sebaik mungkin, ya. Seperti waktu pulang kerja atau di hari libur.
[Baca juga: Cara Mengatur Keuangan Agar Tidak Boros, Yuk Hemat!]
Sesuaikan Model dengan Anggaran dan Kebutuhan
Untuk cara terakhir adalah sesuaikan model dengan anggaran dan kebutuhan. Seperti diketahui, Apple menawarkan empat series iPhone 13 yang dibanderol dengan harga beragam, sesuai spesifikasinya masing-masing.
Supaya barang yang nantinya kamu miliki bisa digunakan semaksimal mungkin, pilih series iPhone 13 sesuai dengan anggaran dan kebutuhan.
Jangan hanya mengedepankan ego atau gengsi semata, tapi fitur di dalamnya tidak bisa kamu manfaatkan sesuai fungsinya. Apalagi hanya untuk gaya-gayaan, lebih baik alokasikan dana untuk yang lain.
Supaya perencanaan keuanganmu lebih jelas dan terarah, kamu bisa merencanakannya di Aplikasi Finansialku melalui menu Rencana Keuangan dan pilih fitur Dana Membeli Barang.
Kamu hanya perlu input data seputar barang yang akan kamu beli, harganya saat ini, perkiraan kamu membeli barang tersebut, dana yang sudah dimiliki, data inflasi atau kenaikan harga barang dan estimasi hasil investasi.
Nantinya akan diperoleh hasil berupa uang yang harus kamu alokasikan setiap bulannya, supaya tujuan keuanganmu bisa tercapai. Download aplikasi Finansialku sekarang yuk, karena kamu bisa coba gratis 30 hari menggunakan semua fitur aplikasi untuk pengguna baru.
Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!
Itulah beberapa cara mengatur keuangan yang bisa dilakukan untuk beli iPhone 13 dengan modal gaji UMR. Pada kenyataannya, banyak harapan yang bisa kamu kabulkan. Tinggal bagaimana usahamu mendapatkannya.
Apakah Sobat Finansialku punya cara sendiri untuk mewujudkan beli iPhone 13 meski gaji UMR? Yuk, tuliskan komentar atau pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Jangan lupa bagikan artikel ini kepada kawan dan keluarga lewat berbagai platform yang tersedia agar mereka tahu apa yang kamu ketahui. Semoga bermanfaat.
Editor: Ratna SH
dilema besar