Laba Bersih 2020, Telkom Indonesia Bagikan Dividen Rp 16,64 Triliun

Laba Bersih 2020, Telkom Indonesia Bagikan Dividen Rp 16,64 Triliun

Telkom Indonesia akan membagikan dividen Rp 16,54 triliun kepada para pemegang saham yang diperoleh dari laba bersih tahun 2020. Berapakah harga per lembarnya?

Simak informasi lengkapnya dalam artikel berita Finansialku ini.

 

Telkom Bagi Rp 16,64 T dari Laba Bersih 2020

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. akan membagikan dividen kepada para pemegang saham sebesar Rp 16,64 triliun dengan payout ratio 80 persen dari perolehan laba bersih tahun buku 2020. Ini diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Jumat (28/5/21).

Baca Juga Gitaris Slank, Abdee Negara Diangkat Jadi Komisaris Telkom

 

Sementara itu, sisa 20% laba atau Rp 4,16 triliun dialokasikan sebagai laba ditahan. Nilai dividen Telkom tahun buku 2020 ini mengalami peningkatan sebesar 9% dibandingkan tahun lalu.

Adapun dividen yang akan diterima pemegang saham adalah sebesar Rp 168,01 per lembar saham. Dengan mengacu pada harga saham pada penutupan Jumat (28/5) sebesar Rp 3.270 maka dividend yield yang dihasilkan TLKM adalah sebesar 5,13%.

Adapun pembayaran dividen tahun buku 2020 tersebut akan dilakukan selambat-lambatnya pada tanggal 2 Juli 2021. Pemegang saham yang berhak menerima dividen adalah yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham per tanggal 10 Juni 2021 sampai dengan pukul 16.15 WIB,” ujar Direktur Utama Telkom Indonesia, Ririek Adriansyah, dalam sesi konferensi pers, Jumat (28/5).

Laba Bersih 2020, Telkom Indonesia Bagikan Dividen Rp 16,64 Triliun TLKM Chart

 

Dividen tersebut akan diberikan dua macam, yakni dividen tunai senilai Rp 12,48 triliun atau sebesar 60% dari laba bersih. Per sahamnya yang akan diterima oleh pemegang saham adalah senilai Rp 126,0075.

Kemudian Telkom juga memberikan dividen spesial untuk pemegang sahamnya sebesar 20% dari total laba bersih atau Rp 4,16 triliun. Besaran yang akan diterima pemegang saham adalah Rp 42,0025/saham.

Sepanjang tahun lalu laba bersih Telkom naik 11,5% menjadi Rp 20,80 triliun di tahun lalu, dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2019, Rp 18,66 triliun, sementara pendapatan juga naik 0,7% menjadi Rp 136,46 triliun dari sebelumnya Rp 135,57 triliun.

EBITDA Perseroan tahun 2020 tercatat Rp 72,08 triliun sebesar 11,2%. Manajemen mengungkapkan pencapaian ini memberikan sinyal optimisme bahwa digitalisasi mampu menjadi motor penggerak penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

Dengan fokus pada tiga domain bisnis digital, Telkom mampu mencatat kinerja pendapatan yang tumbuh positif dengan tingkat profitabilitas yang cukup baik meski adanya pandemi Covid-19,” tulis manajemen Telkom.

 

Belum punya dan tertarik menjadi salah satu pemilik Telkom? Eits, jangan gegabah dulu. Dengar yuk audiobook ini agar kamu tidak salah melangkah dalam berinvestasi saham.

banner_jangan_asal,_ketahui_ini_dulu_sebelum_investasi_saham

 

Apa Sobat Finansialku mendapat dividen dari emiten TLKM ini? Yuk bagikan pendapat kalian melalui kolom komentar dan beri tahu Finansialku hal keuangan apa yang ingin dibahas.

Bagikan juga artikel ini pada rekan-rekan yang membutuhkan ya!

 

Sumber Referensi:

  • Monica Wareza. 28 Mei 2021. Telkom Bagi Rp 16,64 T dari Laba Bersih 2020 Jadi Dividen. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3hZJ3Wd
  • Akhmad Suryahadi. 28 Mei 2021. Telkom Indonesia (TLKM) bagikan dividen Rp 16,64 triliun, setara Rp 168,01 per saham. Investasi.kontan.co.id – https://bit.ly/3wIpCFj
  • Rully R Ramli. 28 Mei 2021. TelkomTebar Dividen Rp 16,64 Triliun, Dibagikan Paling Lambat 2 Juli 2021. Money. Kompas.com – https://bit.ly/3yLJTf3

 

dilema besar