1.252 kasus positif virus corona membuat klaster baru Covid-19 di Secapa Ad, Bandung, Jawa Barat.
Informasi selengkapnya, dapat dibaca dalam artikel Finansialku di bawah ini!
Rubrik Finansialku
Kasus Baru Covid-19 di Secapa AD Mayoritas OTG
Pada Kamis (09/10) kemarin angka kasus Covid-19 meningkat tajam. Berdasarkan wilayah Jawa Barat menjadi provinsi dengan penambahan kasus virus corona tertinggi.
Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 cukup banyak di Jawa Barat didapat dari klaster Sekolah Calon Perwira Angakatan Darat (Secapa AD) dengan keseluruhan kasus berjumlah 1.262 kasus positif.
“Sejak tanggal 29 kemarin berturut-turut yaitu klaster di pusat pendidikan sekolah calon perwira TNI Angkatan Darat. yang kita dapatkan keseluruhan kasus positif dari klaster ini sebanyak 1.262 orang,” terang Yuri sebagaimana mengutip dari tirto.id, Jumat (10/07).
Lebih lanjut, Yuri mengatakan, para penderita terdiri atas peserta didik dan beberapa tenaga pelatih.
Untuk diketahui, dari 1.262 kasus yang ada, pemerintah membawa 17 orang untuk diisolasi dan dirawat intensif di Rumah Sakit Dustira, Cimahi.
“Yang paling banyak dari 17 orang ini adalah demam, dan beberapa diantaranya mengeluh di pernafasannya, baik batuk maupun agak sesak,” kata Yuri.
Seribu Lebih Dikarantina di Bandung
Sementara itu, sekitar 1.245 orang yang tanpa keluhan kini berada di Secapa TNI AD, Bandung untuk diisolasi dan dikarantina.
Yuri merinci para perwira yang positif tersebut kini berada di bawah pengawasan Kodam III Siliwangi.
“Pengawasan ini dilakukan secara ketat oleh unsur kesehatan dari Kodam III Siliwangi yang memantau terus menerus sepanjang hari. Sampai dengan hari ini kami mendapatkan laporan seluruh peserta yang dipantau yang melaksanakan isolasi dalam keadaan baik,” kata Yuri.
“Oleh karena itu, kami memastikan bahwa tidak akan terjadi penularan keluar komplek karena kita menjaga dengan ketat agar betul-betul pelaksanaan karantina kewilayahan bisa dijalankan secara maksimal,” tutur Yuri.
[Baca Juga: Kena PHK? Ini Peluang & Tips Bisnis Sumber Penghasilan Barumu]
Sementara itu, Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo banyaknya temuan kasus positif di Secapa AD tak lepas dari jumlah tes yang juga meningkat.
“Artinya konsekuensi makin banyak yang diperiksa otomatis semakin banyak kemungkinan kasus positif,” ujarnya seperti dikutip dari CNN Indonesia, Jumat (10/07)
Lebih lanjut, pria yang juga menjabat kepala BNPB itu menyebut angka kematian pasien positif cenderung stagnan meskipun kasus positif meningkat.
Bahkan, menurutnya, angka kematian relatif tak jauh berbeda dengan periode sebelum perayaan lebaran.
“Jadi di kisaran 30, 40, 50 per hari. Memang pernah 81 tapi sisanya semua di bawah itu,” katanya.
Doni menegaskan pihaknya tak segan memperketat kembali wilayah yang kasusnya meningkat.
Jabar sendiri diketahui perkembangan kasusnya sempat membaik dan jumlah zona hijau corona bertambah.
Hingga artikel ini tayang, kasus positif virus corona telah mencapai 70.736 orang. Sebanyak 32.651 orang dinyatakan sembuh dan 3.417 orang lainnya meninggal dunia.
Jawa Timur masih menjadi provinsi dengan kasus positif tertinggi disusul DKI Jakarta.
GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Usia 20 an
Corona Masih Beraksi, Manusia Masih Berempati
Sobat Finansialku, di saat pandemi yang belum terlihat selesai ini, banyak orang yang membutuhkan dukungan finansial, baik secara materi maupun non-materi.
Jika Sobat Finansialku termasuk salah satu orang yang masih memiliki kelebihan finansial, kalian bisa menyisihkan sebagian penghasilan untuk diberikan pada yang membutuhkan melalui DONASI Finansialku X BenihBaik.com yang bisa diakses di bawah ini.
Jika Sobat Finansialku membutuhkan dukungan non-materi untuk mengatur finansial, kalian juga bisa menggunakan program KONSULTASI GRATIS selama pandemi dari Finansialku yang bisa diakses melalui tombol/link di bawah ini.
Menjaga kesehatan di tengah ancaman corona sangatlah penting. Simak cara Finansialku menjaga daya tahan tubuh melalui video berikut ini.
Tetaplah meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan, upayakan terapkan protokol kesehatan jika sedang di luar rumah, ya!
Sebarkan informasi ini seluas-luasnya lewat berbagai platform yang tersedia, agar kawan atau sanak-saudaramu tahu apa yang kamu ketahui. Semoga bermanfaat!
Sumber Referensi:
- Andrian Pratama Taher. 09 Juli 2020. Klaster Secapa TNI AD: 1.262 Orang Positif COVID-19. Tirto.id – https://bit.ly/3fh9wua
- Admin. 09 Juli 2020. Doni Monardo: Kasus Corona di Secapa AD Bandung Mayoritas OTG. Cnnindonesia.com – https://bit.ly/2BYUGd8
- Dian Erika Nugraheny. 10 Juli 2020. Klaster Baru Penularan Covid-19 di Secapa AD yang Belum Diketahui Sumbernya… Kompas.com – https://bit.ly/2WkTo3t
Sumber Gambar:
- Secapa AD – https://bit.ly/38Mu9Mq
dilema besar