Nama Rudy Salim tentunya sudah tidak asing lagi di telinga Anda, khususnya para penggemar mobil mewah. Kesuksesannya tidak diperoleh dengan instan lho.
Seperti apa kisah jatuh bangun seorang Rudy Salim yang kini berhasil menjadi salah seorang crazy rich? Ikuti kisah suksesnya dalam artikel Finansialku kali ini. Selamat membaca!
Mengenal Rudy Salim
Mengejar passion atau melanjutkan pendidikan?
Pertanyaan ini mungkin tidak begitu berarti bagi sebagian orang. Mengejar passion memang kadang sulit untuk ditinggalkan, walaupun sudah berusaha berpaling pada hal lain yang lebih menghasilkan.
Entah kenapa, mengikuti passion selalu diidentikkan dengan ketidakmapanan. Padahal jika ditekuni dengan sungguh-sungguh, pekerjaan yang berasal dari passion bisa menghasilkan. Begitulah sekiranya yang dialami oleh Rudy Salim.
Rudy Salim adalah salah satu pengusaha muda yang sempat mengalami fase ini dan kini sukses menjadi juragan mobil.
Rudy harus menjalani hari-harinya di perkuliahan dengan pikiran untuk memulai berwirausaha. Walau dihadapkan pada pilihan yang berat, akhirnya ia memilih untuk mengejar mimpi tersebut dan berhasil mewujudkannya.
Tapi bukan berarti semuanya berjalan mulus, tetap ada tantangan yang harus ia hadapi.
Di kalangan pengusaha, nama Rudy Salim merupakan nama yang tidak asing, bahkan ia salah satu pengusaha yang bisa dilabeli sebagai ‘Crazy Rich’. Rudy merupakan CEO Prestige Motorcars.
Perusahaan tersebut merupakan importir umum yang membawa supercar ke Indonesia mulai dari Ferrari, Lamborghini, Porsche, dan sederet mobil sport lainnya.
Terbaru, ia juga membawa salah satu mobil listrik paling populer di dunia yakni Tesla ke Indonesia.
Lalu, bagaimanakah kisah dibalik kesuksesannya meraih gelar Crazy Rich?
[Baca Juga: Kisah Sukses Brand Indomie Yang Capai Pasar Mancanegara]
Sempat Diusir Karena Tak Lulus Kuliah
Pria kelahiran 24 April 1987 ini berasal dari keluarga dokter. Oleh karena itu, orang tua Rudy menginginkannya untuk mengambil Jurusan Kedokteran dan mengikuti langkah mereka menjadi dokter.
Kala itu, Rudy sempat mengambil kuliah di dua universitas yang berbeda. Namun, dia merasa tak minat lantaran lebih menyukai otomotif dan akhirnya berhenti kuliah di semester dua.
Sebagai ‘sogokan’, orang tuanya mengiming-imingi akan membelikannya Mobil Mercedes jika mau kembali kuliah kedokteran.
Permintaan itu sempat di-iyakan, tetapi akhirnya Rudy keluar lagi. Kali ini orangtuanya marah besar, Rudy Salim diusir dari rumah dan tidak boleh kembali sebelum menjadi orang sukses.
Orang tua Rudy masih berpikir kalau satu-satunya jalan menuju kesuksesan yang sudah terbukti adalah dengan menjadi seorang dokter. Makanya, mereka merasa Rudy akan sulit sukses setelah berhenti kuliah kedokteran.
[Baca Juga: Founder & Money: Kisah Sukses Anton Thedy, Owner Wholesaler Travel]
Namun, siapa sangka kalau hal tersebut justru memacu Rudy untuk bekerja lebih keras hingga di usia 19 tahun ia sudah mulai mendirikan bisnis pertamanya.
Dengan modal uang hasil menjual mobil yang diberikan oleh orang tuanya, ia memulai bisnis bidang pembiayaan.
Perjalanan Karier di Dunia Entrepreneur
Rudy Salim memulai bisnis bantuan pembiayaan mikro berbasis online dengan nama Excel Trade sejak usianya masih 19 tahun.
Saat itu, ia memanfaatkan platform Kaskus untuk mencari pelanggan dan menawarkan jasanya. Jadi, bisa dibilang ia adalah salah satu pelopor usaha fintech (financial technology).
Rudy Salim bercerita bahwa ide awal usaha pinjaman mikro berbasis online ini ia dapatkan dari pembicaraan dengan temannya.
Saat itu, kawannya bekerja di perusahaan dealer elektronik. Mereka kemudian mengobrol secara detail perihal simulasi cicilan dan sistem pinjaman untuk transaksi barang elektronik.
Namun, bisnis ini tidak berjalan dengan mudah, Rudy sempat ditipu berkali-kali karena kurangnya pengalaman yang dimiliki. Kala itu, banyak customer yang sengaja membuat identitas palsu untuk melakukan penipuan.
Bahkan ada juga sindikat pemalsu kredit yang membuatnya rugi belasan juta. Meski saat itu ia mengakui sempat sedih, tapi ia menjadikan tiap kasus sebagai pembelajaran.
Kemudian melakukan pembenahan sistem, sumber daya manusia, tracking, dan juga proses verifikasi peminjam.
[Baca Juga: Kisah Sukses Alexander Tedja, Raja Properti Mall di Surabaya]
Dalam acara The Hotman Paris Show, Rudy mengaku menggunakan keuntungan dari Excel Trade untuk membuka usaha baru. Pada Desember 2012, ia akhirnya membuka showroom bernama Prestige Image Motorcars.
Keputusan membuka showroom mobil ini ternyata didasari oleh kecintaan Rudy Salim terhadap dunia automotif.
Meski ia mengakui keputusannya sangat riskan karena pasar luxury car, supercar, dan hypercar di Indonesia tidak sebesar kendaraan sehari-hari.
Di awal usahanya, Rudy hanya mampu mengimpor tiga mobil. Tapi, showroom-nya terus berkembang hingga mencapai pasar internasional.
Prestige Image Motorcars menjadi satu-satunya showroom Indonesia yang menyediakan hypercar merek Bugatti dan Koenigsegg. Pada 2019, showroom ini berhasil menjual mobil elektrik Tesla tipe 3 yang pertama di Indonesia.
Berkat usaha mobil mewahnya, pengusaha yang kerap tampil dengan brewok ini kerap diliput media bersama pejabat dan artis. Padahal, dari sekian banyak usaha yang dilakoninya, bisnis ini merupakan sektor dengan keuntungan paling tipis.
Ia mengatakan bahwa harga mobil di Indonesia bisa dua hingga tiga kali lipat harga di negara aslinya. Ada banyak dokumen, izin dan pajak yang harus diurus sehingga margin keuntungan sangat tipis agar produk bisa dijangkau pasarnya.
Salah satu gebrakan yang dilakukannya adalah Prestige Motorcars membeli sebagian saham Renault Indonesia pada Desember 2020. Ia pun kini berstatus sebagai direktur perusahaan otomotif asal Prancis itu.
Ekspansi dan Diversifikasi Bisnis
Dalam setiap wawancara mengenai biografi dan perjalanan kariernya, Rudy Salim selalu menekankan diversifikasi. Maksudnya adalah jangan sampai usaha dan seluruh aset terfokus hanya untuk satu bisnis.
Sebab, jika usaha tersebut mengalami penurunan, artinya perekonomianmu menjadi tidak stabil. Dengan melakukan diversifikasi di berbagai sektor bisnis, ketika salah satu sektor sedang buruk, usaha lainnya bisa menambal kekurangan itu.
Kini, Rudy mengaku bahwa ia tengah menggeluti sekitar 12 sektor usaha. Mulai dari IT, properti, restoran, retail, automotif, waralaba kopi, kue artis, rental mobil, event market, agrikultur, resort, dan entertainment.
Dari sekian banyak, ia mengaku bisnis retail yang paling menguntungkan dan cenderung stabil.
Untuk ekspansi bisnisnya, ia juga banyak menggandeng orang-orang lain.
Misalnya aktris Luna Maya untuk usaha kue Kastera Castella, Raffi Ahmad di rumah produksi RA Picture, Robert dan Robby Liong di usaha parfum, dan masih banyak lagi.
Dan baru-baru ini, Rudy Salim bersama Raffi Ahmad dan Dony Oskario dikabarkan mengakuisisi klub liga 2 Cilegon United.
Sobat Finansialku, mari kita belajar dari seorang Rudy Salim. Kesuksesannya dalam dunia bisnis memang tidak diragukan lagi.
Hal tersebut bisa Sobat Finansialku capai salah satunya dengan mengetahui cara mengelola keuangan bisnis dengan tepat. Sebab keuangan bisnis merupakan pilar utama yang menopang bisnis dalam bidang apapun juga.
Lantas, bagaimana cara mengelola keuangan bisnis dengan tepat? Sobat Finansialku bisa mempelajarinya secara gratis dalam audiobook Finansialku di bawah ini.
Jika Sobat Finansialku ingin memiliki perencanaan keuangan bisnis dan strategi mengembangkan bisnis, Anda dapat berkonsultasi dengan Financial Planner terbaik di Finansialku.
Yuk download aplikasinya di Google Play Store maupun Apple Apps Store sekarang! Nikmati konsultasi dan cek kesehatan keuangan dengan akses premium gratis selama 30 hari.
Jika Anda merasa terbantu dengan aplikasi Finansialku premium, silakan gunakan kode voucher WEBTAHUNAN saat melakukan upgrade aplikasi premium dan dapatkan diskon langsung Rp 50 ribu.
Nah Sobat Finansialku, apakah kamu sudah mulai terinspirasi dari kisah sukses Rudy Salim di atas? Bagaimana pendapat kamu mengenai kisahnya? Tuliskan jawaban kamu di kolom komentar di bawah, ya.
Jangan lupa untuk membagikan kisah sukses ini pada rekan-rekan lainnya agar makin memberikan inspirasi dalam berbisnis. Terima kasih.
Editor: Maria Christianti
Sumber Referensi:
- Nurma Arum. 11 Februari 2021. Kisah Sukses Rudy Salim, Juragan Muda Mobil Mewah yang Tak Sempat Lulus Kuliah. Hipwee.com – https://bit.ly/2WFHnZ8
- Achmad Dwi Apriyadi. 31 Maret 2021. Mengenal Sosok Rudy Salim, Crazy Rich di Balik Cilegon United. Finance.detik.com – https://bit.ly/3jfLxyL
- Admin. Biografi Rudy Salim, Pengusaha Muda Juragan Hypercar. Kepogaul.com – https://bit.ly/3C6qSFQ
- Admin. 28 Maret 2021. Profil Rudy Salim, Crazy Rich yang Beli Cilegon United Bareng Raffi Ahmad. Kumparan.com – https://bit.ly/3lomr3e
Sumber Gambar:
- Cover – https://bit.ly/3sIFua7
dilema besar