Penggemar Ariel Noah mana suaranya? Yuk sebagai fansnya Ariel Noah, kita simak kisah sukses dan biografi sosok fenomenal yang satu ini.
Karisma Arial Noah memang begitu kental terutama di mata kaum hawa yang begitu menggandrunginya sejak masih di group band Peterpan.
Yang pada masanya bersinar di belantika musik Tanah Air. Yuk kita sama-sama simak kisah sukses pria ganteng bersuara khas ini!
Ariel Noah, Senang Bermusik Sejak SMP
Ariel Noah, begitulah kini sapaan hangat para penggemar kepada pemilik asli nama Nazril Irham.
Vokalis group Noah ini merupakan anak dari ketiga dari pasangan Nazrul Irphan dan Darlina Darwis yang lahir 16 September 1981 di Pangkalan Brandan, Langkat, Sumatera Utara.
Kecintaan Ariel terhadap musik memang sudah ditunjukkan dari kecil di mana semenjak SMP dia senang dengan kegiatan nge-band bersama dengan teman-temannya.
Band pertama yang ia bentuk pada waktu itu adalah Band Peppermint, sebuah band yang terbentuk saat ia masuh duduk di bangku kelas 1 Sekolah Menengah Pertama.
Usia band pertamanya itu hanya mampu bertahan selama 7 bulan sebelum akhirnya kandas yang membuat dirinya ingin kembali membuat band yang baru.
Dilansir dari salah satu sumber, beberapa band yang pernah diikuti Ariel antara lain Silver, Cholesterol dan Topi.
Namun sayangnya, karier band yang ia ikuti tidak berlangsung lama, Topi band salah satunya. Meski sempat manggung beberapa kali, group band Topi bubar ketika salah satu personilnya mundur.
Sobat Finansialku, sebelum kita ngulik lebih dalam lagi mengenai Ariel Noah, Finansialku ingin tanya dulu nih, apakah Sobat Finansialku sudah sukses dalam mengatur keuangan pribadi kalian sendiri?
Kalau belum dan masih bingung caranya, coba dengarkan audiobook berikut ini, akan menginspirasi dan membantu Sobat Finansialku dalam mengatur keuangan pribadi kalian ya, selamat mendengarkan.
Terbentuknya Peterpan
Bubarnya group band Topi ternyata menjadi awal sukses Ariel dalam dunia musik. Di tahun 1997, Ariel sempat bertemu dengan Mohammad Mohammad Kautsar Hikmat (Uki) dan Andika Naliputra Wirahardja (Andika The Titans).
Selang sesaat bubar, bertiga bersama Uki dan Andika, Ariel membentuk band baru dan menamainya Peterpan. Menanjak dengan pasti, Ariel mengawali perjalanan karier bermusik bersama group band Peterpan dari panggung café ke café di Bandung.
Dibalut dengan penampilan menarik dan karakter suara yang khas, karisma Ariel semakin menyita perhatian para penikmat musik, termasuk para produser hebat yang juga mantan personil Java Jive, Noey.
Kala itu, ia memasukkan lagu Peterpan dalam album kompilasi “Kisah 2002 Malam”, yaitu Lagu “Mimpi Yang Sempurna” yang sukses jadi modal buat Peterpan untuk menembus industri rekaman.
Rilisnya Album Pertama Peterpan
Tahun 2003 merupakan salah satu tahun pencapaian bagi pria kelahiran Sumatera Utara ini. Album pertama dari group band Peterpan yang ia gawangi telah rilis.
Album yang bertajuk “Taman Langit” tersebut sukses menarik minat pecinta musik Indonesia. Album yang mengusung single andalan “Sahabat” tersebut berhasil membuat Ariel semakin dikenal oleh publik.
Nama Peterpan pun melejit kala itu dan para pecinta musik semakin menyoroti group band tersebut. Vokalis dengan suara khas ini kembali membuktikan kualitas bermusiknya di mana ia berhasil merangkai lirik di album-album Peterpan selanjutnya.
Bersama Peterpan, Ariel telah merilis 5 album antara lain “Taman Langit” (2003), “Bintang di Surga” (2004), “Ost. Alexandria” (2005), “Hari yang Cerah” (2007) dan “Sebuah Nama Sebuah Cerita” (2008).
Membangun Band Noah – Kini Dikenal Ariel Noah
Di tengah popularitas yang ia dapatkan, Ariel terganjal masalah dalam hal percintaan yang berujung pada tahanan. Sementara itu, karier Ariel sebagai vokalis Peterpan kontan terhenti sementara akibat masa tahanan yang ia jalani.
Selepas masa tahanan, seperti yang dilansir dari salah satu sumber, Ariel kembali aktif dengan grup bandnya, namun, ia, Uki, Lukman Hakim dan Reza memutuskan mengganti nama band mereka.
Pada 2 Agustus 2012, keempat personil Peterpan mengumumkan mengubah nama menjadi NOAH.
Personil baru pun memberikan angin segar, David sebagai keyboardist menggantikan Andika. Bersama NOAH, Ariel merilis satu album yaitu “Seperti Seharusnya” (2012) dengan lagu andalan “Separuh Aku”, “Hidup Untukmu, Mati Tanpamu” dan “Jika Engkau”.
Model Iklan, Aktor & Penghargaan Ariel Noah
Sukses menjadi vokalis group band ternama dan digemari oleh kaum hawa, Ariel Noah juga kerap menjadi model iklan seperti iklan Shampoo bersama model ternama Amy lee dan juga ikon dari sepeda motor Yamaha.
Ariel Noah juga sempat jadi aktor dan merambah di dunia akting di tahun 2009 akhir dan mencicipi dunia panggung layar lebar.
Dengan menggunakan nama aslinya, Nazril Ilham memerankan Arai dewasa di film Sang Pemimpi (2009). Dalam film debutnya itu, Ariel memerankan sosok Arai yang selalu bersemangat mengejar impian sejak kecil.
Ingat dengan sekuel Laskar Pelangi? Baca juga yuk, Kisah Sukses Andrea Hirata, Sang Bapak ‘Laskar Pelangi’
Ariel Noah pun juga tampil bersama para pemeran kawakan Tanah Air seperti Mathias Muchus, Rieke Dyah Pitaloka, Lukman Sardi dan penyanyi Nugie.
Atas kiprahnya di bidang musik dan perfilman, Ariel Noah telah menerima berbagai penghargaan dan nominasi sebagai anggota NOAH.
Di antaranya penghargaan Anugerah Musik Indonesia untuk Album Terbaik untuk album Bintang di Surga dan untuk Karya Produksi Terbaik untuk lagu Bintang di Surga dan Separuh Aku.
Pada Desember 2010, Rolling Stone Indonesia menilai Ariel sebagai penyanyi Indonesia terbaik ke-43 di daftar 50 Penyanyi Indonesia Terbaik.
Dan di Februari 2014, Rolling Stone Indonesia kembali menempatkan Ariel di posisi ke-28 di daftar 100 Pencipta Lagu Indonesia Terbaik.
Ariel Noah: “Kalian luar biasa….”
Pasti akan sangat kental kita ingat kalimat itu bukan?! Di mana kalimat itu akan kita dengar dari Ariel Noah saat ia malakukan konser.
Nah itu dia kisah sukses sosok idola wanita, Ariel Noah.
Bagaimana nih menurut Sobat Finansialku? Yuk berikan tanggapan kalian di kolom komentar! Dan berbagi artikel ini kepada banyak teman kalian yang juga mencintai penyanyi duda tampan satu ini.
Sumber Referensi:
- Aufi Ramadhania Pasha. 15 Maret 2019. Kisah Ariel Noah dan Popularitasnya yang Tidak Pernah Pudar. Cermati.com – https://bit.ly/3wdbO64
- Firda Janati. 24 Januari 2021. Ariel NOAH Ungkap Cerita Awal Mula Jadi Vokalis Band Peterpan. Kompas.com – https://bit.ly/3xilbl5
- Nanda Alifah. 5 Maret 2021. Profil Ariel NOAH, Manis Getir Perjalanan Hidupnya. Detik.com – https://bit.ly/3v8vlTD
- Admin. Biografi Ariel. Wowkeren.com – https://bit.ly/2TkcJTw
- Presi. 12 September 2020. Di Balik Kesuksesan dan Kepopulerannya, Ariel NOAH Ternyata Pernah Alami Hal Pahit Ini di Masa Lalu. Nova.grid.id – https://bit.ly/3cuTyNy
Sumber Gambar:
dilema besar