Kids zaman now, kenal gak dengan sosok yang satu ini, Belva Devara? Kenalan lebih jauh dan belajar dari kesuksesannya yuk!
Finansialku akan ulas selengkapnya, jadi jangan ke mana-mana lagi, baca sampai tuntas ya…
Selamat membaca…
Rubrik Finansialku
Kisah Sukses Belva Devara CEO Ruang Guru
Nama Belva Devara kini sudah mulai tidak asing lagi di telinga para anak muda, dan bahkan tidak sedikit yang menjadikannya sebagai idola.
Salah satu yang membuat namanya terkenal ialah aplikasi belajar online nomor 1 di Indonesia, Ruang Guru, yang didirikan olehnya.
Belva Devara adalah pria kelahiran Jakarta, 30 Mei 1990, dan memiliki nama lengkap Adamas Belva Syah Devara.
Ia adalah anak pertama dari tigas bersaudara, dari sepasang suami istri yang bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil.
Meskipun saat ini Belva tercatat sebagai salah seorang yang sukses di usia muda, namun sebenarnya keluarga Belva bukanlah keluarga yang memiliki tingkat ekonomi tinggi.
Artinya, keberhasilan yang telah dicapai olehnya adalah hasil dari usahanya sendiri.
[Baca Juga: Kisah Sukses Rico Huang Bangun Platform Bisnis Dropship]
Berdasarkan penuturan ibunya, Belva Devara adalah seorang yang telah menunjukkan minat tinggi di bidang pendidikan sejak usia dini.
Hal ini terbukti dari banyaknya prestasi dan penghargaan yang telah diterima oleh Belva Devara semenjak dirinya duduk di bangku sekolah.
Dari tahun 2001-2004, Belva Devara bersekolah di SMP Al Azhar 8 Kemang Pratama.
Pada masa itu, Belva pernah berusaha dengan maksimal untuk memperoleh nilai 10 dari salah satu pelajaran Ujian Nasional.
Kerennya lagi, usaha Belva untuk mendapat nilai 10 ini bertujuan supaya Ibunya bisa dipanggil untuk maju ke depan dan menerima penghargaan karena prestasinya.
Lulus dari SMP, Belva melanjut ke SMA Presiden, dan di sana pun ia bisa tetap memiliki nilai yang tinggi dan menduduki peringkat pertama dari antara teman-temannya, serta memenangkan berbagai kompetisi.
Banyaknya prestasi ternyata tidak membuat Belva Devara meremehkan pelajaran ataupun menjadi malas, tetapi malah semakin memicu semangatnya untuk menjadi yang terbaik.
[Baca Juga: Kisah Sukses Boenjamin Setiawan Pendiri Kalbe Farma]
Pengakuan sang ibu, Belva Devara pernah mengatakan bahwa ia mau bersaing dengan siswa-siswa terbaik di Jakarta, dan bukan hanya dengan siswa yang ada di sekolahnya saja.
Tentu saja, semangat dan keinginan untuk bersaing yang seperti ini sangat dibutuhkan kalau Anda juga ingin sukses seperti Belva Devara!
Lulus dari bangku SMA, Belva melanjutkan kuliahnya di Nanyang Technological University (2007-2011), dan berkat prestasi akademiknya yang luar biasa, ia mendapat beasiswa penuh dari pemerintah Singapura.
Tidak sampai di situ saja, ketertarikannya di bidang pendidikan membuat Belva berusaha untuk melanjutkan pendidikan pascasarjana.
Dan di tahun 2013 ia menjadi mahasiswa Stanford University. Lagi, Belva Devara diterima di program gelar ganda di Harvard University, dan menjadi mahasiswa Harvard University pada tahun 2014.
Sebagai informasi, Belva Devara adalah orang Indonesia pertama yang mendapat kesempatan untuk mengikuti program gelar ganda dari dua universitas ternama di dunia itu.
Kisah Sukses Belva Devara, Dukungan Penuh dari Orang Tua
Kesuksesan seorang anak tentu saja ditentukan oleh dirinya sendiri dan oleh seberapa besar usaha yang ia lakukan untuk menjadi seorang yang sukses.
Namun tidak dapat diragukan juga bahwa peranan orang tua sangat penting dan akan memberi pengaruh yang besar bagi perkembangan anak-anaknya.
Hal ini pun disadari oleh orang tua dari Belva Devara, sehingga mereka merasa perlu untuk mengoptimalkan kemampuan anaknya di berbagai bidang.
Orang tua Belva beranggapan bahwa waktu yang terlewat tidak bisa diulang dan sudah menjadi tugas orang tua untuk memanfaatkan waktu ini dengan sebaik-baiknya.
[Baca Juga: Kisah Sukses Kuncoro Wibowo Pemilik Ace Hardware Indonesia]
Bahkan ketika Belva Divara menunjukkan minat yang tinggi di bidang pendidikan, sang ibu tidak ragu untuk mendaftarkan Belva ke banyak les untuk mempersiapkan sebaik mungkin pendidikannya di masa depan.
Meskipun sang ibu sebenarnya tahu kalau Belva mampu belajar sendiri. Tetapi sekali lagi, untuk mendapat hasil yang terbaik maka kita perlu memberikan usaha yang terbaik pula.
Meskipun Belva sudah mendapat segudang prestasi di sekolahnya, sang ibu tidak ingin Belva langsung merasa puas dan berada di zona nyaman.
Sang ibu pernah mendaftarkan anaknya di salah satu lembaga bimbel unggulan yang ada di Jakarta, dan ini adalah salah satu bentuk tantangannya kepada Belva.
Lulus dari SMA, sang ibu terus berusaha memberi bekal yang terbaik buat anaknya, salah satunya yaitu dengan mengikutkan anaknya di lembaga pembelajaran lain, guna mempersiapkan Belva untuk berkuliah di luar negeri.
[Baca Juga: Kisah Sukses Martua Sitorus, Orang Terkaya Ke-7 Indonesia]
Langkah ini juga yang akhirnya membawa Belva sukses menerima beasiswa dari pemerintah Singapura di Nanyang Technological University.
Hal yang serupa juga dilakukan oleh orang tua Belva kepada adik-adiknya, yaitu Ardan dan Gemma.
Sang ibu berusaha untuk membekali anak-anaknya ini dengan berbagai kemampuan, bahkan sejak mereka masih sangat muda.
Tentu saja bekal yang diberikan oleh sang ibu berbeda-beda antara anak yang satu dengan yang lain, karena ibu Belva menyadari kalau anak-anaknya memiliki cara belajar serta minat di bidang yang berbeda-beda.
Pendidikan Anak: Bagaimana Caranya MENYEKOLAHKAN ANAK dari TK sampai Sarjana, Tanpa Utang!
Silakan Download ebook-nya, GRATIS!!!
Persiapan Dana Oleh Orang Tua
Nah… untuk Anda yang saat ini sudah memiliki anak atau pun baru saja menikah, Anda juga bisa meneladani apa yang dilakukan oleh Ibunda Belva ini.
Agar anak-anak Anda nantinya bisa menjadi anak-anak yang sukses dan membanggakan orang tua.
Eitss, tapi tentu saja hal ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit jika mau memberikan bekal yang terbaik untuk anak-anak, baik untuk biaya les, uang sekolah dan biaya-biaya lainnya.
Terlebih saat ini biaya pendidikan terus mengalami kenaikan setiap tahunnya. Maka dari itu, Anda perlu merencanakan dana pendidikan untuk anak-anak sedini mungkin, bahkan saat mereka belum mencicipi bangku sekolah.
[Baca Juga: Bebas Utang 400 Juta Dalam 30 Hari Simak Kisah Sukses Arli Kurnia]
Bagaimana cara mempersiapkannya? Salah satu cara terbaik yang bisa Anda lakukan ialah dengan menggunakan Aplikasi Finansialku.
Aplikasi Finansialku adalah sebuah platform perencana keuangan terbaik di Indonesia, dan dapat diakses dengan sangat mudah.
Pertama-tama Anda cukup men-download Aplikasi Finansialku melalui Google Play Store ataupun App Store
Langsung saja masuk ke menu Rencana Keuangan. Setelah itu, klik tanda + yang ada di pojok kanan atas layar handphone Anda, dan pilih menu Dana Pendidikan.
Tugas Anda selanjutnya adalah mengisi data yang diminta, seperti nama anak, usia anak, usia masuk, jenjang pendidikan, dan lain sebagainya.
Nantinya Aplikasi Finansialku akan menghitung berapa jumlah dana yang harus Anda kumpulkan, dan berapa yang harus Anda investasikan setiap bulannya untuk dana pendidikan anak.
Praktisnya silakan klik link di bawah ini.
Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!
Selain dapat Anda andalkan untuk merencanakan dana pendidikan anak, Aplikasi Finansialku juga dapat membantu Anda untuk merencanakan tujuan keuangan lainnya.
Seperti mempersiapkan dana pernikahan, dana liburan, dana membeli properti, dan merencanakan tujuan-tujuan keuangan lainnya.
Di Aplikasi Finansialku, Anda juga bisa mendapat banyak pelajaran dan informasi penting seputar keuangan, investasi, dana darurat, asuransi dan sebagainya.
Serta dapat berkonsultasi langsung dengan para perencana keuangan yang berkompeten dari Finansialku. Jadi silakan di unduh ya Aplikasi Finansialku ini.
Hal Menarik di Balik Kisah Sukses Belva Devara
Selain kesuksesannya dalam membangun Ruang Guru, berikut adalah hal-hal menarik yang juga bisa kita teladani dari Belva.
#1 Seorang Anak yang Mengutamakan Keluarga
Sebagai founder dan CEO dari Ruang Guru, kesibukan Belva tentunya tidak bisa diragukan lagi.
Namun meskipun jadwalnya sangat padat, ini tidak menjadi sesuatu yang membuat Belva menjadi lupa kepada keluarganya.
Salah satu prinsip yang dia pegang adalah mengutamakan keluarga, jadi walaupun waktu yang bisa digunakan untuk ngumpul bareng keluarga sudah tidak terlalu banyak lagi, Belva tetap berusaha dan menyempatkan diri untuk berkumpul dengan keluarganya.
#2 Inovatif
Belva diakui sebagai seorang pemuda yang inovatif, dan bahkan pernah menjabat sebagai staf khusus Presiden Jokowi di bidang inovasi.
Salah satu wujud nyata dari inovasi Belva adalah Ruang Guru yang saat ini sudah digunakan oleh begitu banyak pelajar di Indonesia.
Munculnya Ruang Guru ini bermula dari keresahannya karena jumlah guru privat online masih sangat terbatas dan belum memenuhi kebutuhannya.
Dengan itu, bersama Iman Usman yang adalah sahabatnya, Belva berkomitmen untuk mendirikan dan mengembangkan Aplikasi Ruang Guru.
Alhasil, platform ini dapat berkembang dengan pesat di Indonesia, dan berhasil membantu banyak orang yang mengalami kesulitan dalam mengakses materi pendidikan.
#3 Visioner
Belva Devara juga termasuk seorang yang visioner, dan mampu menyampaikan visinya dengan baik kepada orang lain.
Baik kepada bawahan maupun saat hendak membangun hubungan kerja sama dengan pihak lain.
Saat masih berkuliah, Belva sudah mendapat kesempatan untuk bekerja di salah satu perusahaan yang berpengaruh di Singapura.
Setelah tamat ia memutuskan untuk kembali ke Indonesia dan bekerja sebagai konsultan management.
Asah Kemampuanmu Sebaik Mungkin
Setiap orang memiliki potensi dan kelebihan yang berbeda-beda, namun memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi sukses di masa yang akan datang.
Yang menjadi pembeda adalah seberapa kuat keinginan tersebut, dan seberapa besar usaha yang mau kita berikan agar bisa mencapai kesuksesan itu.
Finansialku juga punya kisah lain yang tak kalah menarik untuk kita simak bersama bagaimana mereka mencapai kesuksesannya yang bisa kita tiru, melalui video berikut. Silakan di tonton ya videonya.
Nah… bagaimana dengan Anda? Sudahkah Anda berusaha untuk mengasah kemampuan dengan sebaik mungkin?
Yuk bagikan ceritamu di kolom komentar…
Sumber Referensi:
- Goop Kampus. 29 April 2020. Belva Devara: Muda, Cerdas, dan Inspiratif. Medium.com – https://bit.ly/33UsdzW
- Admin. 25 Maret 2020. Mengenal Sepak Terjang Belva Devara. Kitapastibisa.id – https://bit.ly/2LfPPsl
- Rabia Edra. 16 Februari 2018. Peran dalam Kesuksesan Belva Davara: Kuncinya di Pembekalan Maksimal. Blog.ruangguru.com – https://bit.ly/3oEbTvs
- Admin. Kisah Sukses Pendiri Rungguru, Belva Devara. Wirahadie.com – https://bit.ly/37IjvGg
Sumber Gambar:
- Kisah Sukses Belva Devara, Anak Muda yang Pintar dan Cerdas! 01 Finansialku – http://bit.ly/2WtNzA6
- Kisah Sukses Belva Devara, Anak Muda yang Pintar dan Cerdas! 02 Finansialku – http://bit.ly/2KfjGkG
- Kisah Sukses Belva Devara, Anak Muda yang Pintar dan Cerdas! 03 Finansialku – http://bit.ly/3p4wJnS
- Kisah Sukses Belva Devara, Anak Muda yang Pintar dan Cerdas! 04 Finansialku – http://bit.ly/38fWDhx
- Kisah Sukses Belva Devara, Anak Muda yang Pintar dan Cerdas! 05 Finansialku – http://bit.ly/2Wr8wMa
dilema besar