Coba dekorasi styrofoam yang murah meriah ini untuk pernikahan antimainstream. Jangan khawatir, ayo cek artikel ini.
Di artikel Finansialku ini akan ada informasi penting dan tips agar dekorasi styrofoam bisa tampak elegan.
Rubrik Finansialku
Dekorasi Styrofoam: Kekinian dan Minimalis
Styrofoam atau yang dikenal juga dengan nama gabus merupakan bahan yang dilapisi dengan polystyrene. Karena sifatnya yang empuk, maka kerap kali styrofoam digunakan untuk dekorasi pernikahan. Dekorasi styrofoam memiliki harga yang lebih murah jika dibandingkan harus menggunakan dekorasi kayu.
Ukiran Dekorasi Styrofoam Untuk Pernikahan
Dekorasi menjadi salah satu bagian penting dari pernikahan yang harus dipersiapkan. Harga untuk masing-masing dekorasi tergantung dari tema pernikahan. Misalnya tema rustic yang menggunakan bunga segar tentu harganya akan jauh lebih mahal dibanding dengan bunga plastik.
[Baca Juga: 10+ Inspirasi Ucapan Pernikahan dan Doa]
Ini Rentangan Harga dan Faktor Pengaruh Harga Dekorasi Styrofoam
Agar lebih murah, biasanya menggunakan jenis bahan yang juga lebih murah seperti styrofoam. Bahan gabus tersebut diukir sedemikian rupa sehingga membentuk suatu ukiran pelaminan yang cantik.
Umumnya, harga untuk dekorasi styrofoam minimal Rp 2 jutaan. Namun, ada pula yang harganya bisa lebih dari belasan juta atau sebanding dengan jika Anda menggunakan dekorasi dari kayu. Harga dari dekorasi menggunakan styrofoam tersebut tergantung dari beberapa hal. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.
#1 Desain
Setiap pengantin pastinya ingin memiliki dekorasi pelaminan yang unik dan menarik. Karena hal tersebut, terkadang desain untuk dekorasi dibuat seunik mungkin.
Namun, kerumitan dari desain yang dibuat akan sangat berpengaruh pada harga dari dekorasi. Semakin rumit desainnya maka harganya juga akan semakin mahal.
[Baca Juga: Perencanaan Dana Pernikahan, Siapkan Janji Sehidup Semati]
#2 Motif
Tidak terlalu beda dengan desain, motif yang rumit juga akan membuat dekorasi menjadi semakin rumit. Ini karena dekorasi styrofoam biasanya dibuat secara manual dan diukir sesuai dengan motif yang diinginkan.
#3 Ukuran
Dekorasi yang dipasang akan mengikuti besarnya ukuran dari ruangan atau tempat. Ada beberapa yang melaksanakan pernikahan di tempat yang kecil sehingga dekorasi juga kecil. Dengan begitu harga dekorasi akan lebih murah dibandingkan yang ditempatkan di ruangan yang besar.
#4 Warna
Pada dasarnya, warna styrofoam adalah putih. Namun, agar terlihat menarik, maka styrofoam yang diukir tersebut bisa diwarnai misalnya dengan warna emas yang ditambah dengan glitter. Warna yang memiliki glitter lebih mahal dibandingkan dengan dekorasi dengan warna doff.
#5 Lokasi
Semakin jauh lokasi Anda maka harga untuk dekorasi yang terbuat dari gabus juga akan semakin mahal. Jadi, jika Anda hendak menggunakan dekorasi dengan gabus, pilih yang ada di sekitar tempat Anda sehingga harga akan lebih murah.
#6 Deadline
Waktu penggunaan juga akan berpengaruh pada harga. Jika dibandingkan, harga dekorasi yang waktu penggunaannya masih lama akan lebih murah daripada yang digunakan mendadak. Ini karena perlu tenaga ekstra untuk menyelesaikan dekorasinya.
[Baca Juga: Tata Cara Prosesi Sangjit Modern Dalam Budaya Tionghoa]
#7 Banyak Dekorasi
Terkadang, dekorasi yang digunakan tidak hanya untuk pelaminan namun juga untuk booth depan. Ada yang menyediakan harga paket sehingga lebih murah namun ada pula yang yang menetapkan harga yang berbeda.
Tips Memilih Tempat Penyedia Dekorasi Gabus
Untuk menentukan tempat mana yang bisa Anda gunakan untuk membuat dekorasi pernikahan dari gabus, ada pertimbangan tertentu yang bisa membantu Anda.
Selain mempertimbangkan jarak dan harga, pertimbangkan pula mengenai kemampuannya, apakah bisa membuat sesuai dengan dekorasi yang Anda inginkan atau tidak.
Jika bisa, pertimbangkan harganya. Kira-kira sebanding atau tidak. Ini karena ada beberapa yang mematok harga terlalu tinggi atau terlalu rendah sehingga kualitasnya kurang baik.
Tapi, sebelum melakukan itu semua, siapkan terlebih dahulu anggaran pernikahan Anda. Yuk, simak video berikut ini.
Itulah faktor yang memengaruhi harga, kisaran harga dekorasi styrofoam dan cara memilih tempat penyedia dekorasi. Semoga dengan informasi tersebut bisa membantu Anda merencanakan dan memilih tempat dekorasi yang sesuai kebutuhan Anda.
Setelah membaca artikel ini, pastikan Anda sudah memiliki konsep dan tidak terlalu terburu-buru saat memesan ya! Share artikel ini juga pada teman yang akan melangsungkan pernikahan, terima kasih.
Sumber Referensi:
- Admin. Jasa Dekorasi Murah. Indodekorasi.com – https://bit.ly/3aXXqEd
- Admin. Jasa Pembuatan Ukiran Styrofoam untuk Dekorasi. Indodekorasi.com – https://bit.ly/2Rdh2MH
- Admin. 16 September 2019. Populer 42+ Dekorasi Pernikahan Dari Gabus Terbaik Simpel Dan Elegan. Modeldekorasi.blogspot.com – https://bit.ly/34gb4zD
Sumber Gambar:
- Dekorasi Styrofoam 1 – https://bit.ly/2UKxaHn
- Dekorasi Styrofoam 2 – https://bit.ly/3aSnel6
- Dekorasi Styrofoam 3 – https://bit.ly/2XbZYKL
dilema besar