Intip Kesuksesan Rachel Vennya, Sang Pejuang Bisnis Selebgram

Anak Rachel Vennya Biodata Rachel Vennya Bisnis Rachel Vennya Entertainment Karir Rachel Venna Rachel Vennya TokohLeave a Comment on Intip Kesuksesan Rachel Vennya, Sang Pejuang Bisnis Selebgram

Intip Kesuksesan Rachel Vennya, Sang Pejuang Bisnis Selebgram

Merintis bisnis dari masa SMA, ini dia perjalanan sukses Rachel Vennya hingga jadi salah satu pengusaha muda sukses Indonesia. 

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Kreativitas Bisnis Sejak SMA Rachel Vennya

Rachel Vennya dikenal sebagai selebgram yang kebanjiran endorsement dan digadang-gadang sebagai salah satu pebisnis muda yang tajir melintir di usianya.

Tapi, untuk mencapai kesuksesannya ini tidaklah mudah! Ternyata wanita kelahiran Jakarta, 23 September 1995 ini memulai bisnisnya sejak usianya masih di bangku SMA.

Menurut kabar, Rachel Vennya memang terlahir dari keluarga ya berada, namun karena kedua orangtuanya berpisah, maka ia harus tinggal bersama sang ibunda tercinta dan hal ini pun berimbas pada kehidupan finansial.

Untuk pergi ke sekoah, setidaknya Rachel Vennya harus naik angkot sebanyak 3 kali sambung menyambung namun dengan harga yang cukup murah, yaitu sekitar Rp 9000 (Sembilan Ribu Ribu Rupiah).

Deretan 10 Selebgram Indonesia Terkaya 2018 Dengan Bayaran Tinggi 02 Rachel Vennya - Finansialku

[Baca Juga: Pelajaran dari Pengusaha Muda Roman Avdeev yang Memiliki 23 Orang Anak]

 

Jika ia ingin naik ojek (saat itu belum ada ojek online), Rachel Vennya harus merogoh kocek lebih mahal yaitu sekitar Rp 40.000 (Empat Puluh Ribu Rupiah), sedangkan uang jajannya saat itu per minggu hanya Rp 200.000 (Dua Ratus Ribu Rupiah).

Artinya, jika ia ingin lebih mengirit, ia harus naik angkot setiap harinya meskipun ia seringkali suka ketiduran di angkot dan tempat ia harus berhenti terlewati begitu saja.

Dari keinginannya untuk naik ojek itulah, ia mempunyai ide bisnis yang cukup kreatif.

Saat itu di sekolahnya ada salah satu temannya yang baru pulang dari Jepang dan membawa KitKat Greentea. Temannya itu membagi-bagikan kepada setiap temannya di sekolah seorang mendapatkan 2 buah.

Kemudian, temannya itu membuka jastip alias jasa titip karena bulan depannya ia akan ke Jepang.

Ia menjual KitKat Greentea sekitar Rp 250.000 (Dua Ratus Lima Puluh Ribu) untuk satu bungkusnya.

Rachel Vennya kemudian membuka salah satu forum jual beli dan mendapakan salah satu toko yang menjual Kitkat Greentea dengan harga yang lebih murah.

Dengan alasan bahwa tantenya akan ke Jepang, Rachel Vennya menjual Kitkat Greenteadengan harga yang jauh lebih murah dari temannya itu, bahkan tanpa harus jauh-jauh pergi ke Jepang dan merogoh kocek lebih dalam.

Dari setiap keuntungan yang ia dapatkan, akhirnya ia bisa merasakan naik ojek tanpa harus naik angkot hingga 3 kali dan ketiduran di dalam angkot.

 

Bisnis Jamu Rachel Vennya

Lagi-lagi ide bisnis Rachel Vennya memang tidak ada matinya. Kala itu badannyatidak selangsing saat ini.

Rachel tergolong cukup berisi untuk perempuan seusianya. Tapi, kalau mau sedot lemak atau beli obat pelangsing tentu akan merogoh kocek yang mahal. Mau dapat uang dari mana?

Sang ibu yang cukup pengertian akhirnya membuatkannya racikan jamu untuk membuat Rachel Vennya semakin langsing.

Rachel Vennya Kumpulkan Rp1 M Lebih Buat Donasi COVID-19 02

[Baca Juga: Bagaimana Mengatasi Sumber Daya Manusia Internasional dalam Perusahaan? Yuk Kenali Manajemennya!]

 

Ternyata, jamu sang bunda berhasil dan membuat penampilan Rachel Vennya lebih slim dari sebelumnya setelah mengkonsumsi jamu buatan ibunya.

Melihat perubahan nyata dari tubuhnya sendiri yang jadi lebih langsing, otak bisnis Rachel Vennya mulai berputar dan menjual jamu buatan mamanya itu kepada teman-temannya dalam bentuk pil.

Tentu saja jualan Rachel laku keras karena teman-temannya sendiri melihat perubahan fisiknya dengan mata kepala mereka sendiri yang jadi lebih langsing setelah mengkonsumsi jamu buatan dari ibunda Rachel.

Kabarnya, bisnis jamu buatan mamanya itu telah mengantongi izin dari BPOM lho!

 

Taichan Goreng & Bisnis Kuliner Rachel Venya

Rachel Vennya Roland sang selebgram hits dikabarkan juga telah menekuni bisnis kuliner.

Beberapa diantaranya adalah Sate Taichan Goreng dan Rumah Sedep Tebet.

Bersama sang suami, ia membuka bisnis kulinernya ini dengan nuansa makanan rumahan.

Sekecil apapun peluangnya, ia tetap akan mengejarnya.

Itulah yang membuat salah satu dari bisnisnya itu berhasil, yaitu bisnis kuliner yang sedang ia tekuni ini.

Namun demikian, bisnis Rumah Sedep yang ia rintis ini dikabarkan mengalami kemunduran, mungkin karena konsep prasmanan yang kurang cocok meskipun rasa dari makanan yang ia sajikan tergolong enak dan lezat.

 

5 Sumber Penghasilan Rachel Vennya

 Setidaknya, ada 4 penghasilan Rachel Vennya yang membuatnya sukses bergelimang harta dan membuatnya mampu menampilkan konsep wedding nya yang begitu mewah bak impian para pasangan.

 

#1 Endorsement

Salah satu sumber penghasilan yang membuat Rachel Vennya mampu membangun kerajaan bisnisnya adalah menjadi jasa endorsement.

Karena followers nya yang mencapai 5 juta di media sosial instragram, ini membuatnya memiliki peluang sebagai seorang selebgram dan menerima jasa endorsement dari berbagai produk.

Wanita berusaia 24 tahun ini tidak main-main dan cukup selektif dalam memilih klien bisnisnya yang memintanya untuk menjadi jasa endorsement dan mengiklankan produk mereka melalui akun instagramnya.

 

#2 Bintang Iklan

Memiliki followers yang menembus angka 5 juta membuatnya menjadi seorang bintang iklan.

Rachel Vennya dikabarkan dibanjiri penawaran untuk jadi bintang iklan e-commerce, produk kuliner, hingga produk perlengkapan bayi.

Banyak brand besar yang menggandengnya untuk menjadi bintang iklan dan tentu saja ini membuat pundi-pundi keuangannya semakin mengalir ya!

 

#3 Raven is Odd

Dilansir dari liputan6.com, Raven is Odd ini merupakan pameran seni yang diselenggarakan oleh Rachel Vennya yang mengangkat isu kesehatan mental pada setiap instalasi seninya.

Raven is Odd menghadirkan sebanyak 12 karya seni instalasi di mana para pengunjung diperbolehkan untuk foto dan berinteraktif.

Untuk setiap pengunjung yang ingin memasuki venue, dikenakan tiket dengan harga yang sepadan untuk menikmati karya seni yang dihadirkan.

Rachel Vennya Kumpulkan Rp1 M Lebih Buat Donasi COVID-19 03

[Baca Juga: Penting Diketahui Semua Orang! Ini Faktor Pendukung Kebebasan Keuangan]

 

Menurut sejarah berdirinya, ternyata Raven is Odd ini berawal dari sebuah skripsi yang ia garap saat masih duduk di bangku kuliah.

Melalui Raven is Odd, Rachel Vennya berharap bahwa tugas akhir yang ia garap dengan bantuan dari salah satu asistennya, Yendry ini dapat memberikan kesan tersendiri saat ia sudah lulus.

Akhirnya, skripsi alias tugas akhirnya ini malah menjadi sebuah pameran seni yang menambah penghasilannya.

 

#4 Bisnis Kuliner

Salah satu sumber penghasilan terbesar dari Rachel Vennya adalah bisnisnya di bidang kuliner seperti yang dilansir dari laman resmi liputan6.com.

Ada 3 cabang bisnis kuliner yang kini sedang ia tekuni, yakni Rumah Sedep, Sate Taichan, dan Ngikan!

Dikabarkan, bisnis ‘Taichan Goreng’ yang ia rintis bersama sang suami tengah populer dan memiliki cabang di berbagia kota di Tanah Air, seperti Bogor, Bekasi, Malang, Surabaya dan Jakarta.

GRATISSS, Yuk Download SEKARANG!!!

Ebook Pentingnya MENGELOLA KEUANGAN Pribadi dan Bisnis

14 Ebook Mengelola Keuangan Bisnis dan Pribadi

 

#5 Kimilash House

Masih tergolong anyar, Rachel memberanikan diri untuk mengeluarkan produk terbarunya berupa rumah kecantikan dengan salah satu produk perawatan bulu mata yang menjadi andalannya.

Dengan nama Kimilash House, Rachel bersaing dengan kompetitor dengan produknya yang bukan asal-asalnya dan melalui uji riset terlebih dahulu.

Ia berharap bisnisnya ini akan sama berhasilnya seperti bisnis produk jamu dan juga rumah makan yang ia lakoni.

 

Banyak inspirasi sukses yang bisa kita petik dari kisah hidup Rachel Vennya, dari kegigihan, kerja keras, semangat dan juga pantang menyerah dari ibu dua anak ini.

Tuliskan tanggapan dan komentar Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini!

Anda juga dapat membagikan setiap aritkel dari Finansialku kepada rekan atau kenalan yang membutuhkan!

 

 

Sumber Referensi:

  • Admin Hijab. 19 November 2019. Perjalanan Sukses Seorang Rachel Vennya. Indonesianhijab.id  – https://bit.ly/3cuQ7Fp
  • Konten Redaksi Karja. 28 September 2019. Kisah Inspiratif Perjuangan Rachel Vennya. Kumparan.com – https://bit.ly/347ikP1
  • Nimas Des Aristanti. 5 Kiat Bisnis ala Selebgram Sukses, Rachel Vennya, Ikuti Jejaknya Yuk! Koinworks.com – https://bit.ly/33UQXqW
  • Gisela Niken.13 Desember 2017. Sukses dan Kaya di Usia Muda, Ternyata Ini Masa Lalu Rachel Vennya yang Penuh Perjuangan. Grid.id – https://bit.ly/33RjHkz
  • IDN Time. 21 Juli 2018. Berbisnis Sejak SMA, Ini 5 Hal yang Bisa Kamu Tiru dari Rachel Vennya. Idntimes.com – https://bit.ly/3coGqZ2
  • Mardella Savitri Murtisari. 17 Agustus 2020. Sukses di Usia Muda, Ini 4 Sumber Penghasilan Rachel Vennya. Liputan6.com – https://bit.ly/33T3Wtu
  • Liza Novirdayani. 3 Oktober 2016. Rachel Vennya dan Perjalanan Hidupnya. Kincir.com – https://bit.ly/35ZPXoj
  • Ika Putri Bramasti. 14 April 2019. Kini Kaya Raya, Rachel Vennya Ceritakan Perjuangan Awal Bisnis Makanan, Demi Bisa Naik ojek. Tribunnews.com – https://bit.ly/2RSS6Kk

 

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top