Intip 5+ Peluang Kerja Sampingan 2021 yang Cocok Untukmu!

Intip 5+ Peluang Kerja Sampingan 2021 yang Cocok Untukmu!

Sebagai referensi untuk kamu, berikut ini adalah beberapa peluang kerja sampingan 2021 yang bisa kamu pertimbangkan.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

5+ Peluang Kerja Sampingan 2021 yang Cocok untuk Kamu!

Siapa bilang kita tidak bisa menghasilkan pendapatan tambahan? Yap, di balik kewajiban kita dalam menjalankan kegiatan utama entah itu bekerja, kuliah, sekolah, dan lain sebagainya penghasilan tambahan bukanlah hal yang mustahil apalagi dilarang untuk mendapatkannya.

Tentunya mendapatkan hasil atau income semaksimal mungkin adalah hak setiap orang.

Intip 5+ Peluang Kerja Sampingan 2021 yang Cocok Untukmu! 02 - Finansialku

[Baca Juga: 5+ Usaha Sampingan Online Gratis, Cocok Untuk Moms!]

 

Apalagi menyikapi kebutuhan yang kian hari kian meningkat, pastinya kita harus menciptakan sebuah peluang baru untuk memenuhi semua hal itu.

Nah, pekerjaan sampingan ini bisa dijadikan sebuah solusi untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Tanpa harus mengabaikan kewajibanmu yang tengah dijalani, kerja sampingan adalah salah satu dari sekian banyak solusi yang perlu kamu pertimbangkan!

 

Tips Menjalankan Kerja Sampingan

Jika kamu tertarik untuk menjalankan bekerja sampingan, setidaknya perhatikanlah tips-tips berikut ini.

  • Pertimbangkan waktunya, usahakan tidak mengganggu pekerjaan utamamu.
  • Pertimbangkan pula fleksibilitas dalam bekerja.
  • Usahakan untuk lebih teliti dalam membuat kesepakatan dengan klien atau konsumen.
  • Manfaatkan fasilitas pemasaran secara online via internet agar lebih efektif

Intip 5+ Peluang Kerja Sampingan 2021 yang Cocok Untukmu! 05 - Finansialku

[Baca Juga: Mau Sukses Di Karir Global? Persiapkan 4 Tantangan Berikut Ini!]

 

Nah kali ini, Finansialku akan memberikanmu beberapa rekomendasi pekerjaan sampingan yang bisa kamu lakukan.

Pastinya modal yang dibutuhkan pun sangat minim dan fleksibel untuk dilakukan tanpa harus mengabaikan pekerjaan utamamu.

Namun peluang untuk meraih keuntungan maksimal tetap besar kok. Penasaran, tanpa berlama-lama langsung saja kita bahas satu per satu!

 

#1 Makanan Ringan

Dunia kuliner, merupakan segmentasi bisnis yang tidak pernah ada habisnya. Tentu saja, karena fitrah manusia sendiri sangatlah membutuhkan makanan untuk dikonsumsi.

Nah ada satu peluang usaha sampingan sekaligus usaha rumahan yang bisa kamu lakukan yakni bisnis makanan ringan (snack).

Makanan ringan sendiri sangat diminati oleh banyak kalangan masyarakat. Selain itu, memobilisasi usaha makanan ringan pun tidaklah kompleks layaknya jenis kuliner lainnya.

 

#2 Bisnis Masker

Di tengah pandemi yang tengah kita alami saat ini, masker menjadi komoditi utama yang paling banyak dicari.

Apalagi dengan terbatasnya stok surgical mask, dan diperbolehkannya penggunaan masker kain.

Intip 5+ Peluang Kerja dan Usaha Sampingan 2021 yang Cocok Untukmu! 03 - Finansialku

[Baca Juga: Mau Tambah Penghasilan? Cek 7 Pekerjaan Sampingan Ojek Online]

 

Sehingga masker bisa dijadikan sebagai peluang usaha terbaru dan juga terlaris yang bisa kamu pertimbangkan.

Tak perlu ribet kok, kamu bisa bekerjasama dengan produsen kain masker untuk menjadi reseller, dropship, atau melakukan re-brand dengan namamu sendiri dan didagangkan secara online.

 

#3 Dropship

Dropship merupakan salah satu bisnis digital yang melakukan penjualan tanpa harus menyetok barang.

Kamu bisa memanfaatkan banyaknya situs online, website, dan sosial media untuk menjalankan bisnis ini.

Nantinya jika ada konsumen yang ingin membeli barang, kamu tinggal menghubungi pihak seller.

Selain itu, dalam memulai bisnis ini, kamu hanya memerlukan modal yang sangat minim bahkan hampir tak membutuhkannya.

 

#4 Jasa Rias Kecantikan

Buat kamu yang memiliki skill dalam merias kecantikan, tentu harus mempertimbangkan peluang bisnis sampingan yang satu ini, yakni jasa rias kecantikan.

Selain modal yang tidak begitu besar dan juga bisa menggunakan alat rias sendiri, waktunya pun cukup fleksibel.

Kamu bisa memasarkan jasamu untuk acara pernikahan, wisuda, perpisahan sekolah, dan lain sebagainya.

 

#5 Jasa Laundry

Siapa bilang membuka jasa laundry itu sulit? Sebenarnya kamu bisa memulai untuk membuka bisnis sampingan ini.

Apalagi laundry sangat dibutuhkan oleh kalangan masyarakat yang memiliki mobilitas tinggi di perkotaan.

Sehingga mereka tidak sempat untuk mencuci baju mereka dan otomatis jasa laundry adalah hal yang akan mereka cari.

 

#6 Jasa Pembuatan Website

Usaha sampingan berbasiskan digital atau pun internet adalah hal yang paling masuk akal ditengah kesibukanmu menjalankan pekerjaan utama.

Salah satunya adalah jasa pembuatan website. Jika kamu memiliki skill atau ilmu mengenai website development, boleh banget untuk mencoba peruntungan bisnis ini.

Intip 5+ Peluang Kerja dan Usaha Sampingan 2021 yang Cocok Untukmu! 04 - Finansialku

[Baca Juga: 5 Ide Cemerlang Pekerjaan Sampingan Online Untuk Anda]

 

Apalagi website menjadi aspek yang sangat penting dalam menunjang mobilitas bisnis di era digital.

Sehingga hampir semua pelaku bisnis akan membutuhkannya, baik itu perusahaan besar maupun UMKM.

 

#7 Jasa Mengajar

Jika kamu menekuni satu bidang dalam hal akademis, mengapa tidak mencoba untuk membuka jasa mengajar.

Apalagi di tengah pandemi seperti saat ini, kebutuhan tersebut sangat diperlukan di tengah kegiatan belajar mengajar yang dilakukan di rumah.

Kamu bisa memanfaatkan aplikasi meeting online seperti Zoom, Google Meet, dan masih banyak lagi.

 

#8 Jasa Penulisan Konten

Sejalan dengan semakin meningkatnya kebutuhan akan website, maka otomatis aspek pendukung lain yakni penulisan konten juga menjadi hal yang sangat dibutuhkan.

Apalagi menulis konten bukanlah hal yang mudah dan membutuhkan keahlian yang cukup.

Nah jika kamu memiliki kemampuan dan pengalaman mengenai penulisan konten, maka bisa dicoba nih untuk menekuni pekerjaan sampingan ini.

Ditambah lagi, untuk menjalankan bisnis jasa ini sama sekali tak menyita waktu dan mengganggu pekerjaan utamamu.

 

Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala KARYAWAN

Download Sekarang, GRATISSS!!!

4 Ebook Panduan Sukses Mengatur Gaji Ala Karyawan

 

Kerja Sampingan Mana yang Kamu Pilih?

Kerja sampingan adalah salah satu langkah yang bisa kamu lakukan untuk menambah segi pemasukan.

Tidak hanya itu, dengan menjalankan bisnis atau kerja sampingan, maka kemampuanmu akan hal tertentu dapat terasah dengan baik.

Apalagi kalau pekerjaan sampingan tersebut berkorelasi dan mendukung pekerjaan utama yang kini tengah kamu jalankan.

Di sisi lain, jika kamu telah mendapatkan income tambahan dari kerja sampinganmu tapi tidak dikelola dengan baik, maka tetap saja akan berpengaruh negatif bagi kondisi keuanganmu.

Sehingga perencanaan keuangan juga harus tetap dilakukan.  

Kini merencanakan keuangan sangatlah mudah. Kamu bisa melakukannya dengan hanya menggunakan smartphone.

Caranya tinggal download saja Aplikasi Finansialku, dan manfaatkan berbagai fitur di dalamnya. Upaya merencanakan keuangan pun bisa berjalan dengan baik. 

Jadi tunggu apalagi, download aplikasinya di AppStore maupun PlayStore sekarang juga!

 

Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!

Download Aplikasi Finansialku

 

Nah itulah beberapa rekomendasi beberapa peluang kerja sampingan untuk tahun 2021 mendatang.

Jangan lupa untuk membagikan artikel ini dan semoga bermanfaat.

 

 

Sumber Referensi:

  • Hayyu Anindita. 29 Agustus 2020. Usaha Modal Kecil di 2021 yang Wajib Dicoba! Jojonomic.com – https://bit.ly/348e4PY
  • Admin. 19 Juli 2020. Peluang Usaha Baru yang Ramai Pelanggan, Namun Masih Sepi Pesaing 2021. Berdesa.com – https://bit.ly/3a7hYMK
  • Firda Nur Asmita. Desember 2020. 10 Peluang Usaha Baru dengan Modal Kecil Tahun 2021. Koinworks.com – https://bit.ly/37aECC4

 

Sumber Gambar:

  • Pekerjaan Sampingan 01 – https://bit.ly/3hhWX3v
  • Pekerjaan Sampingan 02 – https://bit.ly/2KZPFVR
  • Pekerjaan Sampingan 03 – https://bit.ly/3huSYAV
  • Pekerjaan Sampingan 04 – https://bit.ly/3mPAaNE

dilema besar