Apa saja dampak krisis ekonomi global untuk Indonesia? Ternyata, akibatnya bisa mengancam berbagai sektor yang kompleks.
Ketahui semua ulasannya dalam artikel Finansialku kali ini.
Rubrik Finansialku
Apakah Dampak Krisis Ekonomi Global?
Dampak krisis ekonomi merupakan suatu hal yang harus diatasi, terutama jika terjadi pada musim pandemi yang membuat masyarakatnya harus mengubah mata pencahariannya.
Penyebab dari krisis ekonomi bisa dari berbagai hal, salah satunya juga karena meningkatnya jumlah pengangguran.
Krisis ekonomi bisa dialami oleh sebuah negara, dikarenakan beberapa hal yang mengalami kesalahan ataupun penurunan.
Penyebab Dampak Krisis Ekonomi Global
Bila ekonomi dan keuangan global mengalami krisis, apakah berdampak bagi bangsa Indonesia? dan bagaimana bentuk dampak yang mempengaruhinya.
Jawabannya pasti berdampak sangat besar, bentuk dampaknya dapat terasa dalam berbagai sektor.
Beberapa sektor yang akan merasakan dampaknya adalah sektor ekonomi, sektor industri, sektor pertanian, sektor pariwisata, sektor pendidikan serta sektor perumahan dan pemukiman.
Semua sektor tersebut akan saling berkaitan, karena itu sangat berdampak pada terjadinya dampak krisis ekonomi ini.
Adapun penyebab dari terjadinya krisis ekonomi, salah satunya adalah karena tidak seimbangnya struktur terhadap sektor produksi.
Selain itu, juga adanya kelemahan terdapat sistem perbankan di suatu negara. Kesenjangan produktivitas akibat lemahnya sebuah faktor produksi, ketergantungan negara pada utang luar negeri.
Serta kondisi yang tidak stabil, diakibatkan stok uang luar negeri yang cukup besar dengan waktu yang sangat singkat. Bahkan, penyebab lainnya juga terdapat pada tidak jelasnya perubahan politik.
[Baca Juga: Ini Dampak Pandemi Pada Perusahaan Fintech Indonesia. Lumpuh Gak?]
Sektor yang Terkena Dampak Krisis Ekonomi
Dampak krisis global sangat mempengaruhi perekonomian negara. Bahkan, dampak krisis ekonomi ini juga mempengaruhi berbagai sektor. Sektor-sektor ini mewakili setiap bidang atau bagian yang terdapat pada sebuah negara.
Adapun beberapa sektor yang dipengaruhi oleh dampak krisis ekonomi tersebut adalah sebagai berikut.
#1 Sektor Ekonomi
Dampak krisis ekonomi global terhadap perekonomian Indonesia antara lain adalah akan berpengaruh pada konsumsi rumah tangga masyarakatnya, di mana krisis ekonomi ini akan membuat terjadinya penurunan tingkat konsumsi dan daya beli rumah tangga dari masyarakat tersebut.
Krisis ekonomi pastinya mengacu pada perubahan sektor perekonomian di Indonesia, sumbernya bisa dari domestik maupun luar negeri.
#2 Sektor Industri
Dampak krisis ekonomi global adalah penurunan perekonomian secara global yang drastis, dan berpengaruh atau berdampak pada banyak sektor. Sektor perindustrian salah satunya, di mana bidang industri di Indonesia begitu banyak.
Semua itu dipengaruhi akan krisis ekonomi yang terjadi pada negara kita, sehingga industri di negara ini pun ikut merosot. Dengan menurunnya sektor industri, maka pemasukan negara pun juga berkurang.
#3 Sektor Pendidikan
Krisis ekonomi global ternyata juga sangat berpengaruh pada dunia pendidikan, karena pendidikan di Indonesia juga ada keterkaitan dengan perekonomiannya. Maka secara otomatis, dampak krisis ekonomi ini akan terjadi pada bidang pendidikan.
Walaupun pendidikan adalah yang utama, tapi pada saat kondisi seperti ini sektor pendidikan pun hanya bisa mengikuti apa yang terjadi dengan dampak negatif dari krisis tersebut.
[Baca Juga: Dampak dan Penyebab Kesenjangan Ekonomi di Indonesia, Yuk Cek!]
#4 Sektor Perumahan dan Pemukiman
Ada tiga jenis dampak yang ditimbulkan oleh krisis ekonomi global terhadap sektor perumahan dan pemukiman, yaitu mengeringnya likuiditas, menurunnya tingkat permintaan dan komoditas ekspor.
Namun, dampak krisis ekonomi terhadap perusahaan yang bergerak di bidang pengembang properti tidak terlalu kentara. Karena, pada dasarnya bisnis properti hanya terkena imbas sedikit akibat dari krisis ekonomi global tersebut.
#5 Sektor Pertanian
Dampak krisis ekonomi bagi suatu negara akan terlihat pada sektor pertanian, karena sektor ini sangat mempengaruhi kehidupan masyarakat dan merupakan salah satu sektor yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Namun menurut faktanya, pada sektor pertanianlah yang cukup bisa bertahan terhadap goncangan krisis ekonomi ini. Karena, sektor ini tidak terlalu kelihatan dampaknya.
Bahkan, dengan menurun atau berpengaruhnya sektor lainnya terhadap krisis ekonomi bisa dibantu oleh sektor pertanian ini.
Download Sekarang! Ebook PERENCANAAN KEUANGAN Untuk USIA 30-an, GRATIS!
#6 Sektor Pariwisata
Sektor pariwisata pun ternyata juga mendapat pengaruh atau dampak terhadap adanya krisis ekonomi ini, karena dampak krisis global membuat negara menjadi sedikit rusuh dari berbagai bidang.
Sehingga, membuat kondisi pariwisata menjadi kurang nyaman dan wisatawan luar negeri sedikit berkurang yang mempengaruhi pemasukan negara.
#7 Sektor Ketenagakerjaan
Krisis ekonomi sudah pasti sangat berdampak pada sektor ketenagakerjaan, karena pada saat terjadinya krisis ekonomi global membuat banyak perusahaan yang pemasukannya juga menurun dan mengakibatkan pengurangan tenaga kerja.
Itulah dampak negatif yang terjadi pada sektor ini.
#8 Sektor Transportasi
Pada sektor transportasi, pengaruh krisis ekonomi tidak akan terlalu terasa.
Namun, hubungan sektor transportasi dengan pariwisata cukup berhubungan erat yang membuat sesuatu yang terjadi pada sektor pariwisata tentunya juga ikut mempengaruhi sektor transportasi.
#9 Sektor Konstruksi
Untuk sektor konstruksi, mungkin juga tidak akan terlalu berpengaruh terhadap dampak krisis ekonomi ini. Kecuali, para pekerja konstruksi tersebut yang memiliki pendidikan rendahlah yang mengalami dampaknya terhadap krisis ini.
Sedangkan, untuk pembangunan konstruksi yang sudah memiliki budget tersendiri tidak terlalu signifikan pengaruhnya. Hanya saja, pembangunan tersebut sedikit terhambat saja.
Pentingnya Memahami Dampak Krisis untuk Kondisi Finansial Anda
Beberapa sektor yang disebutkan di atas memang mendapat pengaruh atau dampak negatif akan adanya krisis ekonomi, Dengan beberapa penjelasannya, yang kita ketahui memang berhubungan dengan dampak tersebut.
Pada dasarnya, semua sektor yang ada pastinya akan dipengaruhi oleh krisis ekonomi global. Karena, semua hal yang terkait pasti berhubungan dengan perekonomian negara kita.
Dengan begitu, dampak krisis ekonomi telah banyak mempengaruhi berbagai sektor yang ada. Secara khusus, Anda pun dapat memahami apa yang harus dilakukan agar tidak terimbas berbagai dampak yang kompleks tersebut.
[Baca Juga: Seperti Apa Prediksi Ekonomi Indonesia Tahun 2021 di Mata Para Ahli?]
Oleh karena itu, Anda harus selalu mengetahui kondisi finansial Anda. Catat keuangan Anda setiap saat, rencanakan keuangan Anda, periksa kesehatan keuangan, dan lakukan konsultasi keuangan untuk membantu Anda dalam merencanakan keuangan.
Semua itu bisa Anda lakukan dengan bantuan aplikasi Finansialku untuk membantu Anda. Dengan aplikasi ini, Anda tidak perlu repot dan ribet untuk mengetahui kondisi finansial Anda karena semua sudah terangkum dalam sebuah aplikasi di smartphone Anda.
Coba download dan gunakan aplikasinya sekarang untuk mencegah dampak krisis ekonomi semakin memburuk.
Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!
Setelah membaca artikel di atas, apakah rencana finansial Anda? Agar semua orang dapat lebih waspada, pastikan untuk berbagi artikel ini pada orang terdekat, terima kasih.
Sumber Referensi:
- Bappenas. Ringkasan Eksekutif Handbook. Bappenas.go.id – https://bit.ly/3rT3mad
Sumber Gambar:
- Krisis Ekonomi 1 – http://bit.ly/3pUXuLZ
- Krisis Ekonomi 2 – http://bit.ly/3ofOlgA
- Krisis Ekonomi 3 – http://bit.ly/396tLZo
dilema besar