Bingung pilih tempat menyimpan dana darurat yang ALiM? Coba pertimbangkan rekomendasi perencana keuangan kami, yuk!
Kamu bisa mengetahui selengkapnya di artikel Finansialku di bawah ini.
Pahlawan adalah mereka yang berjuang sampai akhir. Kalau kamu benar-benar pahlawan untuk orang tersayang, buktikan kalau kamu belum menyerah, dengan tetap berada di rumah kalau tidak ada keperluan yang mendesak.
Tenang, kamu tidak perlu bingung bagaimana menghabiskan waktu selama di rumah, karena kanal youtube Finansialku punya ratusan video informatif yang akan menemanimu. Jangan lupa mampir, ya!
Jangan lupa juga untuk tekan tombol subscribe di bawah ini dan nyalakan lonceng agar kamu tidak ketinggalan video-video terbaru dari Finansialku, ya!
Tempat Menyimpan Dana Darurat yang Aman Rekomendasi Perencana Keuangan
Apakah kamu sudah mulai merencanakan dana darurat? Atau bahkan kamu belum tahu apa itu dana darurat, dan berapa jumlah ideal yang harus dikumpulkan?
Sederhananya, dana darurat adalah dana yang bisa dimanfaatkan ketika kita berada dalam keadaan darurat, dan mengharuskan kita untuk mengeluarkan sejumlah uang.
Misalnya, alat elektronik rusak, renovasi beberapa bagian di rumah, atau untuk membiayaimu saat kamu sedang tidak bisa menghasilkan uang.
Nah, jumlahnya sendiri bermacam-macam, tergantung kondisimu saat ini. Untuk kamu yang single dan belum punya tanggungan, jumlah dana darurat yang ideal adalah sebesar 6x pengeluaran bulananmu.
Sementara untuk kamu yang sudah menikah tapi belum punya anak, jumlah dana darurat yang ideal adalah 9x pengeluaran bulananmu.
Sedangkan untuk kamu yang sudah menikah dan punya tanggungan anak, jumlah dana darurat yang ideal adalah 12x pengeluaran bulananmu.
[Baca Juga: Jumlah Dana Darurat 2 Anak, Menikah dan Single, Lengkap!]
Pastikan, kamu menyimpan dana darurat ini di rekening atau tempat terpisah, ya! Jangan sampai disatukan dengan dana yang lain.
Penyimpanan dana darurat ini sendiri tidak terbatas pada rekening saja, lho! Kamu bisa menyimpannya di tempat atau instrumen lain, asalkan bersifat ALiM (Aman, Likuid, dan Mudah Diakses).
Lalu, di mana tempat atau instrumen yang sesuai dengan kriteria sifat ALiM ini? Tenang, ada rekomendasi dari Widya Yuliarti, S.ST., M.M., CFP untuk kamu semua yang bingung, nih!
Jawabannya adalah emas. Kenapa emas menjadi salah satu instrumen yang cocok untuk menyimpan dana darurat?
Lalu, bagaimana caranya menyimpan dana darurat di instrumen satu ini?
Kamu bisa mengetahui jawaban dari pertanyaan-pertanyaan ini di video di atas. Bersama dengan Pegadaian, Widya Yuliarti, S.ST., M.M., CFP buka-bukaan soal emas!
Bagaimana dengan kamu? Apakah kamu juga menyimpan dana daruratmu di instrumen emas? Atau kamu menyimpannya di instrumen lain? Yuk, bagikan pengalaman menarikmu di kolom komentar!
Jangan lupa bagikan juga informasi penting ini kepada sahabat dan keluargamu lewat pilihan platform yang tersedia agar mereka bisa mengumpulkan dana darurat sesegera mungkin.
dilema besar