Harga Emas Hari Ini 18 Juni 2021 adalah Rp 920.000 per gram, harga turun Rp 8.000 dari perdagangan Kamis (17/6/2021). Pada perdagangan Kamis kemarin, harga emas Antam berada di posisi Rp 928.000 per gram.
Adapun, harga pembelian kembali atau buyback di kisaran Rp 822.000 per gram. Itu artinya jika Anda ingin menjual emas, Antam akan menghargainya Rp 822.000 per gram. Harga emas Antam tersebut berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta Timur.
Harga Emas Hari Ini 18 Juni 2021
Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Hingga pukul 08.00 WIB, sebagian besar ukuran emas Antam tersedia.
Emas Batangan
Berikut daftar harga emas batangan yang dijual Antam:
- 0,5 gram: Rp 510.000
- 1 gram: Rp 920.000
- 2 gram: Rp 1.780.000
- 3 gram: Rp 2.645.000
- 5 gram: Rp 4.375.000
- 10 gram: Rp 8.695.000
- 25 gram: Rp 21.612.000
- 50 gram: Rp 43.145.000
- 100 gram: Rp 86.21.2000
- 250 gram: Rp 215.265.000
- 500 gram: Rp 430.32.0000
- 1000 gram: Rp 860.600.000
Emas Corak Batik
Antam juga menjual emas dengan corak batik Truntum, batik Wahyu Tumurun, batik Sekar Jagad dan batik Purbonegoro.
Untuk harga emas Antam bercorak batik:
Batik Truntum
- 10 gram = Rp 9.550.000
- 20 gram = Rp 18.460.000
Batik Wahyu Tumurun
- 10 gram = Rp 9.550.000
- 20 gram = Rp 18.460.000
Batik Sekar Jagad
- 10 gram = Rp 9.550.000
- 20 gram = Rp 18.460.000
Batik Purbonegoro
- 10 gram = Rp 9.550.000
- 20 gram = Rp 18.460.000
Keterangan:
- Harga emas batangan sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9%.
- Saat menyertakan NPWP akan memperoleh potongan pajak lebih rendah sebesar 0,45%.
Untuk informasi lebih lengkap mengenai harga emas hari ini di kota Surabaya, Bandung, Medan dan Semarang, silakan cek di halaman harga emas hari ini.
Selain harga emas, Anda dapat mengetahui harga komoditas lainnya pada Tabel Harga Komoditas.
Bingung bagaimana mulai investasi emas? Dengarkan aja audiobook ini di Aplikasi Finansialku.
Berita Emas Hari Ini 18 Juni 2021
Saran: SELL on Pullback
Area: 1786.00 – 1788.00
Target: 1) 1782.20
Target: 2) 1775.80
Stop Loss: 1794.00
Note:
Sesuaikan dengan strategi trading Anda! Jika strategi pendek, sebaiknya gunakan SL dan TP yang relatif lebih kecil!
Berikut ini berita dan analisis emas hari ini 18 Juni 2021 yang dipersembahkan oleh Agrodana Futures:
Emas lanjutkan penurunan hingga malam hari sesi Amerika. Di awali pergerakan sesi Asia yang sempat rebound, ternyata kenaikan tertahan di level tertinggi 1825.10.
Penurunan dimulai saat memasuki sesi Eropa hingga awal sesi Amerika hingga zona 1802. Tapi di pertengahan malam sesi Amerika, Emas justru melanjutkan penurunannya dan tertekan hingga level terendah 1767.00, dan ditutup di level 1773.10.
Data Amerika di malam hari sebenarnya tidak terlalu bagus. Tercatat data klaim pengangguran mingguan AS yang dirilis 412.0K, lebih tinggi dari ekspektasi 359.0K.
Dan survei Manufaktur Philadelphia Fed dirilis di angka 30.7, lebih rendah dari ekspektasi 31.0.
Market tampaknya masih menanggapi pernyataan Fed dari pertemuan FOMC di hari Kamis dinihari yang cukup hawkish. Market merespon rencana Fed untuk menaikkan suku bunga di tahun 2023.
Yang cukup menarik di sini adalah bagaimana market merespon sesuatu hal yang belum terjadi.
Ya, pada saat FOMC mengumumkan hasil keputusannya di hari Kamis dinihari, sebetulnya Fed sama sekali belum melakukan perubahan atas kebijakan yang dijalankan.
Suku bunga acuan tetap rendah 0 – 0.25% sesuai ekspektasi, dan pembelian aset (QE) sama sekali tidak berubah.
Market bereaksi saat Powell memberikan pernyataan yang cukup hawkish, sesuatu hal yang sudah lama tidak diucapkan sang Ketua, sejak awal pandemi.
Nada hawkish terhadap ekonomi cenderung diartikan sesuatu yang positif dan market teryakinkan bahwa ekonomi memang sudah berjalan baik.
Tidak ada data ekonomi dari AS di hari ini. Pasar akan terfokus pada Kawasan Inggris dan juga Jepang yang akan merilis data Retail Sales (Inggris) dan pernyataan BoJ (Jepang).
Secara teknikal, seharusnya ini menjadi titik jenuh bagi Emas yang sudah tertekan sejak sebelum FOMC, hingga tadi malam. Rebound diharapkan terjadi, meski dalam kondisi yang terbatas.
Analisis Teknikal Gold
Daily: Semakin menjauh dari posisi Daily MA200, Emas mendekati area support psikologis yang sempat menjadi titik awal rally terjadi di bulan Maret 2021.
Area 1744/1745 kala itu menjadi neckline dari pola Double Bottom, dan sejak penembusan pertama, Emas lanjut naik bahkan setelah berhasil tembus resistance dari pola besar di daily.
Perkiraan kami kini emas akan berada di kisaran 1756 dan 1793 sebagai batas atas dan batas bawah. Jika melihat pola penurunanya, maka peluang rebound diharapkan bisa terjadi sampai zona terdekat 1793.
Sementara untuk penurunan, turun di bawah 1767 (low tadi malam) akan membuat semakin dekat dengan level support awal rally 1756, dan juga neckline dari pola double bottom sebelumnya 1744.
H4: Seperti terlihat di gambar, penurunan ternyata terhambat di area historical 1765 – 1767. Maka pantulan atau rebound biasanya lebih mudah terjadi.
Ekspektasi kami, pantulan akan berjalan hingga zona Fibonacci Retracement (FR) 38.2%,50% atau 61.8%.
Tiga zona tersebut biasanya menjadi zona yang cukup bagus dalam retracement. Dari sini, diharapkan Emas kembali turun dan sekedar menguji area support, lalu membentuk pola Double Bottom.
Dan di saat itulah Anda bisa melakukan BUY on dip, jika skenario yang kami harapkan terhadap pola Double Bottom ini betul-betul terwujud.
Saat artikel ini ditulis, Emas berhasil rebound hingga 1785.70, sedikit di bawah area SELL kami di 1786.00 – 1788.00.
H1: Serupa dengan kondisi di H4, maka pantulan diharapkan terjadi sebagai swing high pertama, kemudian terjadi penurunan untuk re-test zona support, dan akhirnya rebound kembali sebagai potensial Double Bottom.
Area FR 38.2%, 50% dan 61.8% kami rasa cukup menjadi area resistance yang tangguh.
Mau mulai investasi emas? Yuk di Agrodana Futures aja!
Sobat Finansialku, teman-teman Anda pasti banyak yang kebingungan tentang investasi emas saat ini. Bisa jadi, Andalah orang yang pertama tahu di group Anda mengenai investasi emas. Jadi, jangan lupa share artikel ini di group Anda, terima kasih.
Sumber Gambar:
- Emas – https://goo.gl/aVVcD9
dilema besar