Pengen investasi, tapi minder karena gaji kecil? Nggak perlu minder, mending cari tahu cara investasi dengan gaji UMR ini, yuk!
Informasi selengkapnya bisa didapatkan di artikel video Finansialku di bawah ini.
Pahlawan adalah mereka yang berjuang sampai akhir. Kalau Sobat Finansialku benar-benar pahlawan untuk orang tersayang, buktikan kalau Sobat Finansialku belum menyerah, dengan tetap berada di rumah kalau tidak ada keperluan yang mendesak.
Tenang, Sobat Finansialku tidak perlu bingung bagaimana menghabiskan waktu selama di rumah, karena kanal youtube Finansialku punya ratusan video informatif yang akan menemanimu. Jangan lupa mampir, ya!
Jangan lupa juga untuk tekan tombol subscribe di bawah ini dan nyalakan lonceng agar Sobat Finansialku tidak ketinggalan video-video terbaru dari Finansialku, ya!
Cara Investasi Dengan Gaji UMR
Hai, Sobat Finansialku! Siapa, nih, yang pengen investasi, tapi udah keburu minder duluan, karena lebih banyak orang berpenghasilan tinggi yang investasi, dibandingkan dengan orang-orang seperti kita yang gajinya UMR?
Padahal, investasi nggak pandang gaji, lho! Sobat Finansialku bisa investasi sekarang meski gajimu cuma UMR. Tapi memang, nggak sebebas orang-orang berpenghasilan besar.
Tapi tenang, Finansialku punya cara efektif untuk Sobat Finansialku yang ingin investasi meski gajimu UMR, tanpa mengganggu arus keuangan Sobat Finansialku. Ini dia!
Cara Investasi Dengan Gaji UMR #1 Pastikan Cashflow Aman
Cara investasi dengan gaji UMR yang pertama, pastikan kalau arus keuangan Sobat Finansialku sudah aman, alias, Sobat Finansialku nggak punya utang, dan punya pemasukan tetap.
Terus, kalau belum aman, gimana, Minku?
Sobat Finansialku bisa lebih dulu beresin utang Sobat Finansialku dengan aplikasi Finansialku untuk buat tujuan keuangan biar Sobat Finansialku bisa tau jelas berapa jumlah yang harus Sobat Finansialku kumpulin setiap bulannya untuk lunasi utangmu.
#2 Pastikan Punya Dana Darurat
Selanjutnya, pastikan Sobat Finansialku udah punya dana darurat sebelum investasi. Jumlah dana darurat yang harus Sobat Finansialku kumpulin beda-beda, lho! Udah tahu, kan?
Untuk kamu yang single dan nggak punya tanggungan, Sobat Finansialku perlu mengumpulkan dana darurat sebesar 6 kali pengeluaran bulanan. Terus, buat Sobat Finansialku yang sudah menikah dan belum punya anak, Sobat Finansialku harus mengumpulkan 9 kali pengeluaran bulanan.
Dan buat Sobat Finansialku yang sudah menikah dan punya anak, Sobat Finansialku bisa mengumpulkan dana darurat sebesar 12 kali pengeluaran bulanan, ya.
#3 Buat Tujuan
Untuk Sobat Finansialku yang belum tahu, investasi itu bukan sekedar instrumen yang memperkerjakan uang, tapi juga ibarat kendaraan untuk tujuan keuangan.
Investasi membantu kita untuk sampai pada tujuan keuangan. Makanya, tanpa tujuan keuangan, kita nggak bisa tiba-tiba investasi, dong?
Pastikan Sobat Finansialku udah tahu bakal investasi berapa lama, dan instrumen investasi apa yang cocok dengan tujuan keuangan.
Biar nggak pusing, kamu bisa konsultasi bareng perencana keuangan Finansialku lewat aplikasi Finansialku, GRATIS, di mana pun dan kapan pun tanpa mengantre.
Untuk bisa menikmati fitur ini, Sobat Finansialku cuma perlu berlangganan premium Rp 350 ribu untuk 365 hari alias satu tahun penuh, lho!
Jadi, artinya, Sobat Finansialku hanya perlu mengeluarkan dana kurang dari Rp 1000 per harinya untuk bisa konsultasi bersama perencana keuangan, sampai investasi tanpa biaya tambahan!
Bahkan, Sobat Finansialku bisa mendapatkan potongan harga langsung Rp 50 ribu dengan menggunakan kode CUAN50! Yuk, konsultasi sekarang lewat aplikasi Finansialku!
#4 Kenali Instrumen yang Sesuai
Setiap instrumen investasi punya karakteristik yang beda. Makanya penting banget untuk kamu nggak asal milih instrumen investasi, tapi cari tahu lagi kecocokannya dengan tujuan keuangan.
Misalnya, reksa dana mungkin akan cocok untuk kamu yang punya tujuan keuangan dengan tenggat waktu sebentar, dan lain-lain.
#5 Investasi di Tempat yang Aman
Semakin tinggi minat masyarakat, semakin tinggi juga tingkat penipuan investasi di Indonesia.
Makanya, pastikan Sobat Finansialku melakukan investasi di tempat yang udah terdaftar dan diawasi oleh OJK, ya! Seperti salah satunya aplikasi Finansialku yang udah kerja sama dengan instrumen investasi legal.
Itu dia beberapa tips dari Minku untuk kamu yang punya gaji UMR tapi ingin investasi. Apa Sobat Finansialku punya pertanyaan mengenai ini? Jangan ragu untuk sampaikan di kolom komentar, ya!
Kalau informasi ini dirasa bermanfaat, Sobat Finansialku bisa bagikan artikel ini kepada rekan dan keluarga lewat pilihan platform yang tersedia di bawah ini. Terima kasih!
dilema besar