‘Galbay’ Pinjaman Online? Gini Lho Cara Cepat Melunasi Utang!

Cara Cepat Melunasi Utang Cara Melunasi Utang Gagal Bayar Galbay melunasi utang Pinjaman Pinjaman Online UtangLeave a Comment on ‘Galbay’ Pinjaman Online? Gini Lho Cara Cepat Melunasi Utang!

‘Galbay’ Pinjaman Online? Gini Lho Cara Cepat Melunasi Utang!

Gimana cara cepat melunasi utang atau pinjaman online? Kamu sudah berapa lama galbay (gagal bayar)? Punya pinjaman online berapa aplikasi?

Yuk kita bahas, cara cepat melunasi utang atau pinjaman online.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Wah! Jumlah Borrower Fintech Meningkat 295,58% 

Berdasarkan data yang diperoleh dari OJK 26 Desember 2019 terdapat 139 perusahaan fintech yang terdaftar dan 25 perusahaan fintech yang berizin. Jadi, per Januari tahun 2020 terdapat 164 perusahaan Fintech.

Banyaknya jumlah fintech sejalan dengan jumlah peminjam (borrower) di Indonesia yang semakin meningkat setiap tahunnya.

'Galbay' Pinjaman Online Gini Lho Cara Cepat Melunasi Utang! 02 - Finansialku

 

Banyaknya jumlah borrower fintech yang terdaftar di OJK lebih dari 17 juta entitas, jumlah ini meningkat sebesar 295.58% dari tahun lalu.

Dengan mudahnya akses pinjaman fintech, membuat orang banyak melakukan pinjaman online. Hal ini menjadi salah satu alasan meningkatnya jumlah peminjam (borrower) di Indonesia.

 

Apa Dampaknya Jika Tidak Bayar Pinjaman Online?

Apa yang terjadi jika seorang peminjam gagal bayar (galbay) pinjaman online?

 

90 Hari Tak Bayar, Fintech Tak Boleh Tagih Debitur

Melansir berita dari CNBCIndonesia.com, direktur pengaturan, perizinan dan pengawasan OJK, Hendrikus Passagi menyatakan bahwa penyelenggara peer to peer lending hanya dapat melakukan penagihan kepada debitur selama 90 hari.

Setelah 90 hari, peminjam tidak diperbolehkan menagih atau pinjaman dikatakan hangus. Hendrikus menyatakan bahwa bunga maksimal pinjaman setiap harinya sebesar 0,8% dan maksimal dari denda sebesar 100%.

 

Nunggak Fintech Sampai 90 Hari Masuk Blacklist BI Checking!

Namun perlu diketahui bagi peminjam yang tidak mampu membayar pinjaman pada waktu yang telah ditentukan, maka nama data peminjam akan dicatat sehingga tidak akan bisa melakukan pinjaman di bank dan tidak dapat melakukan pengajuan kredit pemilikan rumah (KPR).

Cara Melunasi Pinjaman Online 02 - Finansialku

[Baca Juga: Ngeri! Utang Pinjaman Online Bisa Bisa Naik 50 Kali Lipat!]

 

Untuk itu, bagi kamu yang memiliki pinjaman online, jangan sampai nunggak ya karena nama kamu akan masuk daftar hitam orang yang gagal bayar dan akan merugikan kamu di masa depan.

 

Duh! Gali Lubang Tutup Lubang Sampai Di 37 Aplikasi Pinjol

Melansir media Tempo.co 26 Agustus 2019 memberitakan kisah Melia, warga asal Surabaya yang memiliki pinjaman online di 37 aplikasi pinjaman online.

Awalnya, Melia hanya memiliki pinjaman online sebesar Rp 1,5 juta. Karena tidak mampu untuk membayar pinjaman tersebut, akhirnya Melia memutuskan untuk melakukan pinjaman lain di aplikasi pinjaman online yang berbeda.

Begitu seterusnya.

Yang Melia lakukan gali lubang tutup lubang, sampai akhirnya saat ini, Melia memiliki utang di 37 aplikasi pinjaman online dengan total utang Rp 30 juta.

Menurut saya sebagai planner di Finansialku.com, strategi gali lubang tutup lubang tidak akan pernah menyelesaikan masalah utang. Strategi gali lubang tutup lubang justru akan memperbesar utang.

Lalu apa saja yang dapat dilakukan untuk melunasi pinjaman online?

 

5 Cara Cepat Melunasi Utang atau Pinjaman Online

Berikut ini cara cepat melunasi utang atau pinjaman online:

 

#1 Setop Utang Baru dan Carilah Tambahan Income

Setop untuk berutang kembali ke aplikasi pinjaman online yang lain, karena itu hanya akan membebani kamu, mengingat bunga pinjaman online sangat mencekik.

Cobalah cari tambahan pendapatan dengan cara bekerja freelance atau bekerja di hari liburmu, agar kamu mendapatkan tambahan pendapatan untuk melunasi utang pinjaman online-mu.

Ingin Pinjaman Online Cepat Cair_ Pahami Dulu Beberapa Hal Ini! 01

[Baca Juga: Mau Bebas Utang? Praktikan Cara Melunasi Pinjaman Online Ini]

 

#2 Buat List Pinjaman

Jika kamu memiliki utang pinjaman online dari berbagai aplikasi. Buatlah daftar pinjaman online kamu.

Buatlah daftar yang berisi: pokok kredit, jangka waktu, bunga pinjaman dan sisa utang kamu.

No Nama Pinjaman Pokok Kredit (Rp) Jangka Waktu Bunga Pinjaman Sisa Utang (Rp)
1 Fintech A 1.000.000 4 minggu 10% 500.000
2 Fintech B 1.200.000 6 minggu 7,5% 700.000
3 Fintech C 1.500.000 8 minggu 10% 1.000.000
4 Fintech D 1.750.000 10 minggu 5% 1.200.000
5 Fintech E 2.000.000 12 minggu 5,5% 1.500.000

 

#3 Lunasi Pinjaman dengan Pokok Terkecil

Saya sarankan mulai lunasi pinjaman dengan pokok terkecil, seperti contoh kasus berikut ini:

 

Anisa memiliki pinjaman online di 10 aplikasi pinjaman online. Masing-masing pinjaman online memiliki pokok utang yang berbeda.

Untuk melunasi pinjaman online dari 10 aplikasi tersebut, Anisa harus mengurutkan daftar pinjaman dari pokok terkecil ke pokok terbesar.

'Galbay' Pinjaman Online Gini Lho Cara Cepat Melunasi Utang! 03 - Finansialku

 

Lalu, langkah selanjutnya adalah Anisa harus melunasi utang fintech dari pokok pinjaman yang terkecil ke pinjaman terbesar, hal ini dilakukan untuk meminimalisasi jumlah utang fintech Anisa.

Jika dilihat dari daftar pinjaman online Anisa di tabel ke-2, maka pinjaman fintech pertama yang harus dilunasi adalah fintech B, lalu fintech E, fintech F dan seterusnya hingga fintech J.

 

#4 Nego Pinjol: Durasi Pembayaran

Pada saat jatuh tempo pembayaran, kamu sebagai peminjam, jika belum bisa memenuhi kewajiban kamu dalam membayar pokok pinjaman kepada fintech, maka kamu bisa menegosiasikan pinjaman online atau merestrukturisasi pinjaman kamu kepada fintech tersebut.

Dengan satu catatan bahwa kamu mempunyai sumber penghasilan yang berpotensi ketika jatuh tempo jadwal pembayaran yang telah direstukturisasi.

Kalau kamu masih ada kesulitan untuk melunasi pinjaman online, kamu bisa ngobrol sama perencana keuangan Finansialku.com di Aplikasi Finansialku.

Kamu bisa download Aplikasi Finansialku di Google Play Store dan Apple Apps Store.

Demi Masa Depan Cerah, Perencanaan Keuangan Bagi TKI itu Penting. Gini Caranya!! 03 - Finansialku

Simulasi fitur konsultasi keuangan di aplikasi Finansialku

 

#5 Jual Aset

Jika setelah kamu mencari tambahan pendapatan dan pinjaman online kamu masih belum tertutup, maka kamu harus menjual asset kamu.

Usahakan jual asset yang memiliki nilai tinggi, misalnya emas, perhiasan, atau asset lainnya.

 

Apakah Bijak Cari Pinjaman Tanpa Bunga untuk Lunasi Pinjaman Online?

Jika setelah kamu menjual asset kamu, pinjaman online kamu masih belum terpenuhi, maka langkah terakhir adalah dengan mencari pinjaman tanpa bunga. Kamu bisa mencari pinjaman tanpa bunga ini kepada saudara atau keluarga bahkan teman.

Pinjaman dari keluarga ini setidaknya tidak akan terlalu menambah beban kamu karena ketika kamu meminjamnya, kamu hanya diwajibkan untuk membayar pokok pinjamannya saja tanpa dengan bunga pinjamannya,

Namun kerugiannya, apabila kamu tidak dapat membayar pinjaman, hubungan saudara, keluarga atau teman kamu akan merenggang.

 

Cek video berikut ini untuk mengetahui risiko kalau kamu meminjam di pinjaman online:

 

Gimana Kalau Sudah Lunas?

Inget ya, kalau sudah lunas jangan pernah berurusan lagi dengan pinjaman online. Saya ingin share mengenai cara mengatur keuangan yang benar.

Pertama, kamu harus buat catatan keuangan pribadi untuk mengerti dengan jelas posisi asset (kekayaan) dan utang (kewajiban) kamu.

Setelah itu, kamu perlu memiliki dana darurat idealnya 6-12 kali dari jumlah pengeluaran bulanan kamu  untuk menghindar dari keadaan yang mendesak dan mendadak.

Langkah selanjutnya kamu perlu memiliki perlindungan atau asuransi, karena seperti yang kita ketahui bahwa biaya rumah sakit sangatlah mahal.

Sudah Tahu Apa Arti Cash Loan Kenali Juga Plus Minus Cash Loan! 03 Pinjaman Tunai 3 - Finansialku

[Baca Juga: Ketahui Dulu 7 Risiko Pinjaman Online, Sebelum Mengajukan!]

 

Terakhir, kamu harus memiliki investasi. Hal ini bertujuan untuk mewujudkan tujuan keuanganmu, seperti dana pendidikan anak, dana liburan, dana pensiun, dan tujuan keuangan lainnya.

Kamu bisa berinvestasi di saham, reksa dana, obligasi, emas, properti dan instrumen investasi lainnya.

 

Kamu bisa kok merencanakan keuangan dengan menggunakan Aplikasi Finansialku.

Silakan download Aplikasi Finansialku di Google Play Store atau Apple Apps Store, supaya kamu bisa mulai mengatur dan merencanakan keuangan.

 

Apakah artikel ini bermanfaat buat kamu?Jika artikel ini bermanfaat, kamu bisa berbagi atau membantu teman terdekatmu yang memiliki galbay pinjol. Caranya, yaitu dengan share artikel ini.

 

Sumber Referensi:

  • Bemhart Faras. 06 Maret 2019. 90 Hari Nunggak, Fintech Tak Boleh Lagi Tagih Nasabah. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/39n7cig
  • OJK. 22 November 2019. Perkembangan Fintech Lending Periode November 2019. Ojk.go.id – https://bit.ly/2VG9zZk
  • Antara. 26 Agustus 2019. Kisah Melia Terbelit Utang Rp 30-an Juta di 37 Pinjaman Online Bisnis. Tempo.co – https://bit.ly/3cn6bZk

 

Sumber Gambar:

  • Cara Cepat Melunasi Utang – https://bit.ly/2yZxKc6

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top