Dwayne Johnson No. 1, Siapa Saja Aktor Termahal Versi Forbes 2020?

Dwayne Johnson No. 1, Siapa Saja Aktor Termahal Versi Forbes 2020?

Dwayne Johnson berhasil menempati posisi pertama actor termahal di Hollywood. Yuk intip 9 aktor termahal lainnya versi majalah Forbes di sini.

 

Rubrik Finansialku

 

10 Aktor Termahal Versi Forbes

Aktor yang akrab dikenal sebagai pemeran The Rock pada ajang WWE, Dwayne Johnson meduduki posisi teratas dalam daftar aktor pria dengan bayaran termahal di dunia.

Adapun ini merupakan tahun kedua pria plontos berotot itu menempati posisi tersebut. Menurut penghitungan tahunan yang dirilis Forbes, ia menjadi aktor termahal selama dua tahun berturut-turut.

Dwayne Johnson meraup 87,5 juta dolar AS atau senilai Rp 1,2 triliun dari 1 Juni 2019 hingga 1 Juni 2020. Termasuk 23,5 juta dolar AS atau senilai Rp 322 miliar dari Netflix Inc untuk membintangi film thriller “Red Notice“.

Sedangkan pada tahun lalu aktor berdarah Afrika dan Samoa ini meraup pendapat tinggi sampai US$ 89,4 juta (Rp1,3 triliun) berkat film “Jumanji: The Next Level“.

[Baca Juga: Hot Ajusshi Check! Kepoin Aktor Korea Paling Ganteng Berusia Mapan Ini]

 

Di posisi kedua, Forbes menempatkan Ryan Reynolds, yang bermain bersama Johnson di Red Notice untuk bintang film dengan bayaran termahal.

Reynolds memperoleh US$ 20 juta untuk film itu, ditambah US$ 20 juta lagi untuk film Netflix “Six Underground”.

Dari informasi yang tersebar, Reynolds memiliki penghasilan total US$ 71,5 juta atau sekitar Rp 1 triliun untuk periode satu tahun.

Masih berhubungan dengan Netflix, di posisi ketiga dalam daftar aktor termahal ada Mark Wahlberg.

Kekayaan Mark Wahlberg banyak didapat berkat membintangi film “Spenser Confidential“, yang juga tayang di layanan streaming asal Amerika Serikat tersebut.

Mark mengumpulkan honor total sampai US$ 58 juta atau sekitar Rp 858 miliar. Angka ini didapatnya juga berkat film “McMillions” dan “Wahl Street”.

Di posisi keempat, ada Ben Affleck dengan US$ 55 juta (Rp814 miliar). Angka ini didapatnya sedikit banyak berkat bermain dalam film layar lebar “The Way Back” dan “The Last Thing He Wanted”.

Posisi buncit untuk lima besar aktor dengan bayaran termahal dipegang oleh Vin Diesel dengan pendapatan US$ 54 juta (Rp 799 miliar).

Pastinya, angka ini paling banyak ‘disumbang’ dari film waralaba terbesarnya, “Fast and Furious 9”. Meski filmnya ditunda karena pandemi, tapi Vin tetap meraup keuntungan yang amat banyak.

Serial spin-off-nya, animasi “Fast and Furious Spy Races” yang tayang di Netflix juga membantunya ada di posisi kelima.

 

Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala KARYAWAN

Download Sekarang, GRATISSS!!!

 

Posisi ke enam hingga ke sepuluh secara berurutan diisi oleh aktor India, mereka ini di antaranya; Akshay Kumar dengan US$ 48,5 juta (Rp 717 miliar), Lin-Manuel Miranda dengan US$ 45,5 juta (Rp 673 miliar), Will Smith mengantongi US$ 44,5 juta (Rp 658 miliar), dan Adam Sandler US$ 41 juta (Rp 606 miliar).

Terakhir dan yang paling senior sekaligus legendaris adalah aktor China, Jackie Chan dengan perolehan US$ 40 juta atau sekitar Rp 592 miliar.

Jackie Chan sudah berulang kali masuk dalam daftar aktor termahal, yang membuatnya sebagai satu-satunya aktor senior yang mampu bertahan di tengah gempuran munculnya aktor-aktor baru lainnya.

Jackie Chan bermain film laga sejak tahun 1960-an, dan sudah muncul dalam lebih dari 150 film. Sekarang, aktor ini berusia 66 tahun.

Mengutip Bisnis dari Forbes menyebut angka penghasilan para aktor tersebut dihitung sebelum pajak dan tidak termasuk potongan untuk biaya yang diberikan kepada agen, manajer dan pengacara.

 

Di antara kamu adakah yang penggemar Dwayne Johnson? Kamu bisa ceritakan pengalaman menonton filmnya lewat kolom komentar di bawa ini.

Oh iya, sebarkan informasi ini seluas-luasnya lewat berbagai platform yang tersedia, agar kawan atau sanak-saudaramu tahu apa yang kamu ketahui. Semoga bermanfaat, ya.

 

Sumber Referensi:

  • Desyinta Nuraini. 12 Agustus 2020. Dwayne Johnson Aktor dengan Bayaran Termahal, Kalahkan Ryan Reynolds. Bisnis.com – https://bit.ly/2CmxQwm
  • Gumanti Awaliyah. 12 Agustus 2020. Dwayne ‘The Rock’ Johnson Duduki Posisi Atas Aktor Termahal. Republika.co.id – https://bit.ly/3iC7vK6
  • Herita Endriana. 12 Agutus 2020. Dwayne Johnson Jadi Aktor dengan Bayaran Termahal, Jackie Chan juga Masuk Daftar. Sindonews.com – https://bit.ly/31LLQsi
  • Melvina Tionardus. 12 Agustus 2020. 10 Aktor dengan Bayaran Termahal, Siapa yang Paling Tinggi? Kompas.com – https://bit.ly/2PPttgk
  • Lynda Hasibuan. 12 Agustus 2020. Ini Aktor Termahal di Dunia 2020 Versi Forbes. Cnbcindonesia.com – https://bit.ly/2CnUV1R

 

dilema besar