Untuk berinvestasi calon investor cukup mengunduh aplikasi reksadana terbaik di ponsel pintar, barangkali sambil leha-leha juga bisa.
Yuk, simak informasi selengkapnya dalam artikel Finansialku berikut.
Summary
- Investasi reksa dana memang menjadi salah satu instrumen investasi yang cocok bagi para investor pemula.
- Kehadiran aplikasi reksa dana di Indonesia membuat peminat investasi terus meningkat sejalan dengan makin banyaknya anak muda yang melek finansial.
- Berkat hadirnya aplikasi, siapa saja yang mau investasi reksa dana menjadi termudahkan dan praktis.
Daftar 10 Aplikasi Reksa Dana Terbaik
Berinvestasi di era serba digital menjadi gampang. Apalagi, banyak aplikasi reksa dana yang bermunculan dalam beberapa tahun terakhir. Hadirnya aplikasi ini juga membuat peminat investasi reksa dana terus meningkat sejalan dengan makin banyaknya anak muda yang melek finansial.
Investasi reksa dana memang menjadi salah satu instrumen investasi yang cocok bagi para investor pemula. Berkat hadirnya aplikasi, siapa saja yang mau investasi reksa dana menjadi termudahkan dan praktis.
Jika mengingat satu dekade lalu investor harus datang ke bank atau gerai perusahaan manajemen aset untuk membeli unit reksa dana.
Kini, calon investor cukup mengunduh aplikasi reksa dana di ponsel pintar, barangkali sambil leha-leha juga bisa.
Nah, aplikasi reksa dana apa saja yang terbaik di tahun 2021 ini? Melansir dari Bigalpha.id berikut daftarnya;
Bibit
Siapa sih anak muda yang melek teknologi yang tak tahu Bibit? Meski baru, Bibit sudah cukup populer di kalangan anak muda, kemunculannya pun jadi buah bibir di kalangan investor. Perusahaan Bibit mendapatkan lisensi dari Otoritas Jasa Keuangan pada 2018.
Selain karena branding yang menarik, Bibit juga membantu investor pemula untuk langsung membeli produk reksa dana disesuaikan dengan toleransi risiko yang dimiliki.
Menariknya, dalam aplikasi Bibit tersemat fitur robo advisor Bibit yang akan memilihkan reksa dana, kamu tinggal terima beres!
Selain itu, skema yang dipakai Bibit ini menggunakan prinsip Modern Portfolio Theory yang dikenalkan oleh Harry Markowitz dalam pengelolaan portofolio investasi.
[Baca juga: Review Jujur Bibit, Aplikasi Reksa Dana Terbaik di Android]
Bareksa
Bareksa adalah salah satu pemain reksa dana dengan jam terbang yang tinggi sejak 2013. Simpelnya, Bareksa itu seperti marketplace untuk produk-produk reksa dana. Jadi lewat aplikasi reksa dana Bareksa, kamu bisa bebas memilih reksa dana yang jumlahnya sampai ratusan produk.
Di platform Bareksa, Sobat Finansialku bisa melakukan transaksi pembelian dan penjualan produk reksa dana secara online melalui ponsel. Simpel, tidak perlu datang ke kantor manajer investasi atau bank.
Oh ya, pembayaran atau top-up Bareksa bisa dilakukan lewat OVO dan Link Aja. Menariknya, Bareksa selalu memperbarui urutan rekomendasi produk reksa dana terbaik berdasarkan jenisnya (pasar uang, pendapatan tetap, saham, atau campuran).
Dalam urutan rekomendasi reksa dana ini, kamu bisa melihat produk reksa dana mana yang memberikan return atau imbal hasil tertinggi sekaligus berbagai informasi mengenai profil manajer investasi yang mengelola produk tersebut.
Tanamduit
Tanamduit mengejar target pasar anak-anak muda yang baru memulai investasinya. Bukan cuma reksa dana, Tanamduit juga melayani transaksi investasi Surat Berharga Negara (SBN), asuransi, sampai emas batangan.
Yang menarik dari aplikasi reksadana satu ini, Sobat Finansialku bisa memantau portofolio investasi kamu melalui fitur ‘One View Portfolio’.
Selain itu, Sobat Finansialku juga bisa melakukan perbandingan 3 produk reksadana sekaligus untuk melihat performanya sebelum membeli.
Buat kamu yang masih nol banget soal investasi, tenang aja. Tanamduit juga menyajikan fitur edukasi dan tutorial transaksi.
Ajaib
Aplikasi reksa dana yang satu ini sempat menarik perhatian kawula muda awal 2021 ini. Kenapa? Karena di baliho iklan Ajaib menampilkan aktor drama Korea Start-Up, Kim Seonho, yang hits pada akhir 2020 lalu.
Ya, jurus marketing ini tampaknya cukup ampuh mendulang popularitas Ajaib yang dijalankan oleh PT Takjub Teknologi Indonesia.
Cara kerja Ajaib hampir mirip dengan aplikasi reksadana terbaik lainnya. Melalui Ajaib, investor pemula bisa langsung mendapat rekomendasi produk saham yang bisa dibeli. Tapi sebelumnya, calon investor akan diminta menjawab 6 pertanyaan untuk menentukan profil risikonya.
[Baca Juga: Cara Kerja Reksa Dana Pasar Uang Beserta Manfaat dan Risiko]
IPOT
Mungkin IPOT lebih dikenal sebagai aplikasi saham. Padahal IPOT juga melayani transaksi investasi reksa dana juga, lho.
IPOT memberikan opsi investasi reksadana melalui IPOTFund. Cara kerjanya sama dengan aplikasi reksadana lainnya, yakni sebagai marketplace produk-produk reksadana.
Menariknya, investor pemula bisa memanfaatkan fitur fund evaluator untuk menentukan pilihan produk reksa dana pertama yang akan dibeli. Jadi buat kamu yang masih bingung dalam memilih produk reksa dana, IPOT akan membantumu.
POEMS ID
Poems di sini bukan berarti sebuah puisi, ya. Aplikasi reksadana yang satu ini dijalankan oleh Phillip Sekuritas, salah satu sekuritas top yang ada di Indonesia. Meski lebih dikenal sebagai aplikasi saham, POEMS ID juga menawarkan opsi investasi reksa dana.
Hal ini justru menguntungkan investor, bukan? Bisa berinvestasi dalam saham atau reksadana sekaligus dalam satu aplikasi.
Pembelian produk reksadana diberikan POEMS ID lewat fitur Profunds, sebagai supermarket reksadana online dengan lebih dari 100 produk.
Melaui POEMS ID, Sobat Finansialku bisa berinvestasi mulai dari Rp 50 ribu dan memantau pertumbuhan reksadana secara real time.
Menariknya, POEMS ID punya fitur SmartStart yang memberikan rekomendasi paket reksadana bagi investor pemula. Tentunya disesuaikan dengan profil risiko kamu, apakah termasuk konservatif, moderat, atau agresif.
Tokopedia
Selain sebagai warung online, Tokopedia juga memiliki fitur investasi reksadana. Untuk memberikan layanan investasi reksa dana ini, Tokopedia menggandeng Bareksa sebagai agen penjual produk reksadana.
Jadi jika Sobat Finansialku sudah punya akun di Tokped, maka pembelian reksa dana bisa langsung dilakukan dengan cara mendaftar Tokopedia Reksa dana Online.
Tokopedia juga mengklaim kecepatan pencairan dana investasi dalam hitungan menit saja. Sedangkan biasanya pencairan dana investasi di aplikasi lain bisa memakan waktu 1-2 hari kerja.
[Baca juga: Reksadana Tokopedia: Investasi Mulai Dari Rp10 Ribu]
Bukalapak (Bukareksa)
Bukalapak pun nggak mau ketinggalan dengan marketplace lainnya. Lewat aplikasinya, Bukalapak merilis fitur Bukareksa sebagai layanan investasi reksa dana. Produk-produk reksa dana yang dijual melalui Bukareksa didapat dari Bareksa dan Tanamduit.
Jika Sobat FInansialku tertarik investasi reksadana di Bukareksa bisa mulai dengan minimal modal Rp 10 ribu saja. Bukareksa juga menawarkan opsi pencairan instan.
Invisee
Aplikasi reksadana terbaik selanjutnya adalah Invisee. Kamu bisa membeli produk reksadana dengan minimal saldo Rp 10 ribu saja. Menarik, bukan?
Menariknya, Invisee menawarkan fitur pengingat sehingga kamu bisa mengatur jadwal investasi sesuai dengan kondisi finansial. Misalnya nih, kamu gajian tanggal 1 setiap bulan. Kamu bisa mengatur pengingat setiap tanggal 2 lewat email yang dikirim Invisee.
Raiz
Salah satu slogan dari aplikasi Raiz adalah: Dengan Raiz, investasi jadi sederhana dan terjangkau.
Sesuai dengan slogannya, investor memang bisa memulai membeli produk reksadana dengan modal kecil yakni Rp 10 ribu saja. Pembayarannya pun mudah, bisa lewat Gopay, ShopeePay, Dana, hingga Link Aja.
Raiz menawarkan 5 pilihan portofolio di mana masing-masing portofolio terdapat 1 reksa dana:
- Konservatif: pasar uang
- Moderat: pendapatan tetap
- Agresif: indeks saham LQ45
- Amanah: pasar uang syariah
- Sukuk: sukuk (obligasi syariah)
[Baca Juga: Apa Reksa Dana Bisa Jadi Solusi Untuk Dana Pensiun?]
Itulah daftar 10 aplikasi reksadana terbaik yang bisa Sobat Finansialku manfaatkan. Apakah sudah ada yang mencoba? Yuk berbagi pengalaman lewat kolom komentar di bawah ini.
Jangan lupa bagikan artikel ini lewat berbagai platform yang tersedia agar kawan atau saudara mu juga tahu apa yang kamu ketahui.
Sumber Referensi:
- Dika Aksara. 11 Mei 2021. 10 Aplikasi Reksa Dana Terbaik Untuk Pemula 2021. Bigalpha.id – https://bit.ly/3F06xT6
Sumber Gambar:
dilema besar