Training Finansialku “Miliki Semangat Kerja dengan Keuangan Sehat”

Training Finansialku “Miliki Semangat Kerja dengan Keuangan Sehat”

Finansialku turut meningkatkan kesehatan keuangan karyawan dengan menggelar online training bersama Tim Human Resources.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik-Finansialku-Finansialku-Press

 

Online Training Dengan Tim Human Resources Finansialku

BANDUNG – Di kala pandemi ini, hampir semua pekerjaan dilakukan di rumah. Tentu saja, akan ada saatnya para karyawan atau pegawai yang dirumahkan ada rasa jenuh dalam bekerja. Ketika rasa jenuh itu datang, semua berdampak pada kesehatan keuangan kita.

Dengan literasi keuangan yang mumpuni, tentu seseorang dapat membuat keputusan keuangan yang tepat dan lebih sejahtera, sehingga dapat lebih produktif dalam bekerja. Oleh karena itu, Finansialku mengadakan online training gratis untuk para karyawan di bidang human resources pada Sabtu, 27 Februari 2021, pukul 15.00 WIB lalu.

Online Training Finansialku “Miliki Semangat Kerja dengan Keuangan Sehat” poster

 

Acara ini bertemakan “Keuangan Sehat, Kerja Semangat” dengan tagline #hargaikerjakerasmu melalui Zoom Meeting. Dibawakan oleh Widya Yuliarti, CFP®, acara ini sukses dijalankan dengan antusiasme peserta berjumlah 60 yang berlatar belakang karyawan umum dan karyawan human resources.

Widya berkata, “permasalahan keuangan karyawan yang pertama adalah mereka tidak tahu bagaimana memutuskan kebutuhan keuangannya,”.

Lainnya bisa karena tidak punya catatan yang jelas antara jumlah pemasukan dengan jumlah pengeluaran, tidak punya dana darurat, terjebak dalam berutang dan cicilan, tidak punya proteksi diri, dan punya banyak tujuan keuangan namun tidak bisa disiplin menabung.

Tentu saja, Widya menyarankan untuk mulai melek dengan keuangan sendiri. Hal pertama yang dilakukan adalah dengan cek kondisi keuangan. Hal itu bisa dilakukan melalui aplikasi Finansialku dan gunakan fitur Financial Check-Up.

Langkah selanjutnya adalah miliki arus kas atau cashflow yang sehat. Ini bisa dilakukan dengan rajin mencatat pemasukkan dan pengeluaran bulanan, menganggarkan tujuan keuangan secara rutin, dan rajin mengevaluasinya. Jika kebiasaan ini sudah terbentuk, maka arus kas bulanan pun akan sehat.

Lalu terakhir, penuhi tujuan keuangan dengan lakukan investasi. Jelas Widya, instrumen investasi itu ada banyak jenisnya, tinggal disesuaikan dengan tujuan keuangannya.

Jika tujuan keuangan ada dalam jangka pendek, maka bisa melalui deposito, reksa dana pasar uang, dan P2P Lending. Bila jangka menengah, bisa melalui reksa dana pendapatan tetap, reksa dana saham, saham, P2P Lending. Dan Terakhir, bila jangka panjang bisa melalui saham, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana saham, dan obligasi.

“Dengan miliki cashflow yang baik dan konsisten meraih tujuan keuangan, maka keuangan pun akan sehat. Hal ini akan berdampak pada semangatnya kerja,” tutup Widya.

banner -Bagaimana Membantuk Money Habit yang Sehat (1)

 

Finansialku berkomitmen untuk terus memberikan literasi keuangan dan produknya dengan berbagai platform digital.

Jika Anda memiliki topik yang ingin Finansialku bahas? Anda bisa memberikan melalui kolom komentar dibawah ini.

Jika perusahaan Anda membutuhkan CFP Finansialku dalam meningkatkan kesejahteraan keuangan karyawan Anda? Anda bisa hubungi Finansialku melalui Instagram (@finansialku_com), twitter (@finansialku) atau melalui Website kami.

 

dilema besar