Sudah Dapat THR Lebaran, Bingung Dipakai Untuk Apa?

Sudah Dapat THR Lebaran, Bingung Dipakai Untuk Apa?

Sudah dapat THR Lebaran, tapi bingung buat apa, karena sudah punya anggaran?

Daripada nggak ada kepastian dan uang THR Lebaran dialokasikan untuk hal-hal konsumtif, Finansialku punya rekomendasi buat kamu!

 

Sponsored Article

Logo Pegadaian

 

Alokasikan THR Lebaran yang Sudah Cair Untuk Aset Produktif Seperti Satu Ini!

Tahun ini, lebaran akan sama dengan tahun lalu, dimana kita masih juga tidak bisa menghabiskan momen-momen kemenangan tersebut bersama dengan keluarga besar.

Mau tidak mau, kita harus merayakannya di rumah, di kota rantau bersama dengan keluarga inti saja.

Ini akhirnya membuat beberapa anggaran lebaran, termasuk THR yang sudah kita terima dari kantor yang menaungi kita enggak terpakai secara maksimal.

Eits, jangan berpikiran untuk menghabiskannya buat kebutuhan konsumtif, ya! Apalagi yang memang bukan kebutuhan primer.

Kamu bisa mengalokasikan anggaran tersebut ke investasi untuk tujuan keuangan lainnya, baik yang jangka pendek atau pun jangka panjang.

Selain itu, kamu juga bisa melakukan cicil perhiasan dengan gramasi yang besar di Pegadaian.

Kenapa harus perhiasan? Karena, selain bisa dijadikan aset sekaligus aksesoris, perhiasan ini bisa jadi salah satu alternatif investasi baik jangka pendek maupun panjang, yang cenderung aman.

Bukan cuma itu, perhiasan ini bisa menyelamatkan uang kita dari jebakan inflasi yang nilainya cukup besar, lho.

Apalagi, kalau kamu berhasil memanfaatkan momen di mana harga perhiasan sedang stabil seperti sekarang ini.

Sudah Dapat THR Lebaran, Bingung Dipakai Untuk Apa_ 02

[Baca Juga: Beli Perhiasan Tanpa Ribet, Cuma Modal Kuota dari HP! Mau?]

 

Tidak perlu khawatir dengan dana yang tidak mencukupi, karena Cicil Perhiasan dari Pegadaian memungkinkan kamu untuk membawa pulang perhiasan impian kamu saat itu juga, meski cicilan belum dimulai.

Sebagai informasi, Cicil Perhiasan sendiri adalah sebuah  fitur dari Gadai Tabungan Emas Angsuran yang membantu nasabah untuk mendapatkan perhiasan emas dengan metode cicilan TANPA DP atau Uang Muka.

Nasabah hanya perlu menjaminkan saldo Tabungan Emas Pegadaian yang dimiliki untuk diblokir sementara sampai cicilan perhiasan lunas.

Bunga (tarif sewa modal) yang dibebankan kepada nasabah hanya 0,90% untuk seluruh jangka waktu baik 6, 12, 18, hingga 24 bulan.

Sudah Dapat THR Lebaran, Bingung Dipakai Untuk Apa_ 03

[Baca Juga: Mudahnya Cicil Emas Mulia Di Aplikasi Pegadaian Digital]

 

Sementara itu, jumlah biaya admin yang dibebankan kepada nasabah hanya 0.05 persen dari uang pinjaman dengan minimal nilai Rp 2.000 dan maksimal Rp 25.000.

Hal yang harus diingat untuk kamu yang ingin menggunakan fitur ini adalah, tidak ada perubahan harga dan nilai cicilan sepeser pun setiap bulan.

Ini artinya, naik atau turunnya harga emas saat kita menyicil perhiasan di Pegadaian, sama sekali tidak berpengaruh pada harga cicilan.

Sehingga, sampai lunas nanti, besaran cicilan yang harus dibayar dijamin tetap sama.

Program ini tentunya sangat cocok dengan kamu yang bingung ingin beli perhiasan dalam gramasi yang cukup besar, tapi ternyata anggaran lebaran dan THR yang didapatkan kurang mencukupi.

Jadi, daripada menyerah untuk membeli perhiasan dan mengalokasikannya pada hal-hal konsumtif lain yang tidak bisa dimanfaatkan untuk jangka panjang, agaknya akan lebih bermanfaat kalau anggaran lebaran dan THR-mu dialokasikan untuk Cicil Perhiasan di Pegadaian.

 

Tertarik?

Apabila kamu tertarik menggunakan layanan Cicil Perhiasan dari Pegadaian untuk mendapatkan perhiasan impian sebagai aksesoris lebaran, ada dua proses yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan.

Proses pertama adalah, kamu bisa langsung mengunjungi salah satu Merchant Cicil Perhiasan Pegadaian yaitu Distro Galeri24 yang berdekatan dengan Outlet Pegadaian.

Sementara proses yang kedua adalah, kamu melakukan transaksi melalui aplikasi Pegadaian Digital. Nantinya, akan ada petugas yang mendampingimu untuk melakukan registrasi dan membayar biaya admin.

Jika proses tersebut sudah selesai, maka kamu sudah bisa langsung membawa pulang perhiasan impianmu itu sebagai aset investasimu.

Sudah Dapat THR Lebaran, Bingung Dipakai Untuk Apa_ 04

[Baca Juga: Bun, Ternyata Bisa, Lho, Investasi Bareng Ibu-Ibu Arisan Di Pegadaian!]

 

Nah, kalau kamu memilih untuk melakukan transaksi melalui aplikasi Pegadaian Digital, kamu tinggal mengunjungi Distro Galeri 24 lalu melakukan scan QR Code pada perhiasan yang diinginkan lewat aplikasi Pegadaian Digital.

Kalau kamu masih bingung dan punya pertanyaan terkait Cicil Perhiasan, segera hubungi Contact Center 1500569 atau kunjungi situs resmi Pegadaian sekarang, ya!

 

Apakah kamu punya pengalaman unik ketika menggunakan layanan Cicil Perhiasan ini? Ceritakan di kolom komentar, ya!

Jangan lupa untuk bagikan informasi ini kepada teman, keluarga, saudara, tetangga, agar mereka juga bisa punya perhiasan baru sebagai aset investasi yang aman untuk jangka panjang!

 

Sumber Gambar:

  • Emas – https://bit.ly/3avJ5Au, https://bit.ly/32BmgqH, https://bit.ly/3au5Bd9, https://bit.ly/3v8Supx

 

dilema besar