7 Tips Kerja di Luar Negeri dan Cara Mengatur Keuangan di Negeri Orang!

Kerja di Luar Negeri Lifestyle Pengalaman Kerja di Luar Negeri Persiapan Kerja di Luar Negeri Prosedur Kerja di Luar Negeri Tips Kerja di Luar Negeri UangLeave a Comment on 7 Tips Kerja di Luar Negeri dan Cara Mengatur Keuangan di Negeri Orang!

7 Tips Kerja di Luar Negeri dan Cara Mengatur Keuangan di Negeri Orang!

Bila kamu punya keinginan untuk kerja di negeri orang, finansialku punya tips kerja di luar negeri dan cara mengatur keuangan selama di sana.

Simak pembahasan selengkapnya.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Bekerja di Luar Negeri

Masyarakat Indonesia yang berpendidikan tinggi cenderung memiliki keinginan bekerja di luar negeri. Setidaknya itulah yang tergambar dalam salah satu penelitian terbaru. Alasan yang paling dasar adalah nominal upah yang besar.  

Alasan lainnya, jaminan kesehatan, pengalaman kompetisi yang ketat, serta keinginan untuk mandiri bertengger di bawahnya. Bekerja di luar negeri tentu tak semudah seperti di tanah air, perbedaan budaya adalah alasannya.

 

Tips Bekerja di Luar Negeri

Berbeda dengan pekerjaan di tanah air. Bekerja di luar negeri membutuhkan banyak dokumen agar kamu aman. Setelah semua persyaratan lengkap, kamu bisa mengikuti beberapa tips berikut ini:

 

#1 Ketahui Semua Hal yang Mungkin Akan Berhubungan Denganmu

Sebelum memutuskan, sebaiknya tahu bagaimana perusahaan tujuan. Bagaimana profit dan gaji yang ditawarkan, serta biaya hidup di lingkungannya.

Kerja Di Luar Negeri, Ketahui Investasi Untuk TKI yang Aman 01

[Baca Juga: Kerja di Luar Negeri? Yuk Miliki Gaya Hidup Hemat dengan Cara Ini!]

 

Beberapa informasi yang mungkin kamu butuhkan antara lain:

  • Web atau laman resmi perusahaan di media sosial.
  • Informasi publikasi yang valid.
  • Bertanya dengan orang yang lebih dahulu bergabung di perusahaan.
  • Mengikuti informasi lowongan, situs bursa kerja, serta networking.

 

#2 Cari Hunian yang Nyaman Selama di Sana

Beberapa perusahaan menyediakan semacam asrama untuk karyawan. Tetapi, sebagian lagi tidak. Untuk berjaga-jaga, ada baiknya kamu mencari akomodasi beserta pertimbangan yang sesuai. Seperti waktu tempuh dari kantor, biaya hidup, akses, serta kondisi lingkungan sekitar.

 

#3 Tips Kerja di Luar Negeri, Kamu Harus Betul-betul Sehat

Di mana pun kamu bekerja, kesehatan adalah poin utama yang tak boleh dilewatkan. Jika memiliki riwayat penyakit, sebaiknya pilih jenis pekerjaan yang sesuai dengan kondisi. Jangan berbohong dengan petugas medis, sebab akan merugikan dirimu sendiri.

Jangan sampai, ketika kamu semangat bekerja, justru kondisi kesehatan mengganggu produktivitas. Maka dari itu, sebagian besar negara tujuan bekerja memberi syarat surat keterangan sehat. Berkas ini bisa didapat di dalam negeri dari dokter atau klinik terpercaya.

 

#4 Pilih Lembaga Perantara yang Terpercaya dan Resmi

Lembaga ini berfungsi sebagai penyalur kerja. Untuk memilihnya kamu harus selektif. Pastikan mereka memiliki track record yang bagus, valid, serta memiliki pengalaman. Jika salah memilih lembaga penyalur kerja, bisa jadi kamu terjerat penipuan.

 

#5 Ketahui Niat Bekerja, Lupakan Jika Hanya Ikutan Teman

Tanamkan dalam hati bahwa kamu sedang berjuang. Kamu sedang mengadu nasib sebagai individu yang bertanggung jawab. Kamu harus menyadari bahwa sedikit banyak ritme kerja di tempat asing akan berbeda dengan Indonesia.

Pahlawan Devisa 01 TKI - Finansialku

[Baca Juga: Kerja di Luar Negeri? Yuk Miliki Gaya Hidup Hemat dengan Cara Ini!]

 

Bisa jadi mereka menerapkan disiplin tinggi dan konsekuensi tegas untuk satu kesalahan. Semuanya harus kamu ketahui dengan baik. Sebelum berangkat, pikirkan ulang apa niat pribadimu sebenarnya.

 

#6 Tips Kerja di Luar Negeri, Buktikan Jika Kamu yang Terbaik

Umunya, suatu negara memiliki standar bagi pekerjanya. Bagi pekerja Indonesia, kompetensi luar termasuk tinggi. Maka dari itu, kamu perlu upgrade skill ke tingkat yang lebih baik. Jika kamu yakin dengan potensimu, maka jangan ragu untuk maju.

Sebab, semakin baik kualifikasi yang kamu miliki, semakin besar pula peluang diterima dan memenangkan kompetisi. Jika memungkinkan, sebaiknya kamu meningkatkan efisiensi kerja tiap bulan. Biasanya, perusahaan akan memberikan reward kepada mereka yang berdedikasi tinggi.

 

#7 Soft Skill adalah Nilai Tambah

Soft skill adalah kemampuan di samping kemampuan teknis. Misal, kamu mahir editing video, mengolah grafis, sampai membuat vektor.

Soft skill juga dapat berupa kemampuan komunikasi yang baik, cepat beradaptasi, senang belajar hal baru, serta memiliki disiplin yang tinggi. Percayalah, perusahaan akan sangat menghargai itu. 

 

Tips Cara Mengatur Keuangan dengan BAIK Bagi TKI

Berikut tips sederhana yang dapat kamu ikuti agar gaji tidak numpang lewat, selama berada di negeri orang:

  • Membuat alokasi dana beserta nominalnya (catatan pengeluaran dan pemasukan).
  • Membuat skala prioritas.
  • Membuat pos tabungan dengan persentase tetap (misal, 30 persen dari total pendapatan).
  • Memiliki dua rekening (satu untuk kebutuhan primer, satu untuk tabungan).
  • Batasi membawa uang cash.
  • Membuat jadwal belanja.
  • Berteman dengan orang-orang dengan gaya hidup sederhana.
  • Jangan merasa kaya ketika menerima gaji.

 

Kelola Dengan Baik

Hidup di negeri orang tidak semudah di negeri sendiri. Karena kamu tidak punya siapa-siapa, maka dirimu sendirilah yang harus melakukan antisipasi. Antisipasi keuangan merupakan hal yang wajib kamu penuhi.

Jika tidak, bisa-bisa kamu pulang kampung dengan kantong tak terisi. Kelola dengan baik apa yang kamu dapatkan dari mengais cuan di negeri orang. Jadi sudah bagaimana ‘persiapan kerja di luar negeri’ yang kamu lakukan?

Oh ya untuk yang baru pertama kali dan masih dalam rencana untuk kerja ke negeri orang, jangan lupa cari informasi ‘Prosedur Kerja di Luar Negeri’ di internet agar pengetahuan dasar kamu tercukupi.

Bicara soal rencana, finansialku juga punya video merencanakan keuangan, tonton deh videonya akan membantu kamu dalam merencanakan keuangan kamu nantinya saat berada di luar negeri.

Karena yang perlu dikelola bukan hanya keuangan tapi persiapan menuju keberangakatan pun perlu kamu kelola dengan baik. Oke, bagaimana tanggapan kamu untuk artikel yang baru saja kamu baca?

Silakan tulis, baik itu komentar maupun pertanyaan seputar isi artikel pada kolom yang sudah disediakan di bawah ya. Jangan lupa untuk share juga ya ke teman-teman kamu. Terima kasih

 

Sumber Referensi:

  • Fira. Gajian Selalu Habis di Minggu ke-2? Lakukan Ini di Awal Bulan! Koinworks.com – https://bit.ly/2N1rhRA
  • Tohir. 2020. Bekerja di Luar Negeri : 11 Hal Penting yang Harus Disiapkan. Jadikaryawan.com – https://bit.ly/2N18C8C

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top