5+ Usaha Sampingan Online Gratis, Cocok Untuk Moms!

Entrepreneur Ramadan Usaha Usaha Sampingan Usaha Sampingan Online Usaha Sampingan Online Gratis Usaha Sampingan Ramadan Usaha Sampingan Saat RamadanLeave a Comment on 5+ Usaha Sampingan Online Gratis, Cocok Untuk Moms!

5+ Usaha Sampingan Online Gratis, Cocok Untuk Moms!

Mau usaha sampingan yang menguntungkan saat bulan suci Ramadan 2020 ini?

Anda bisa menghasilkan penghasilan tambahan lho!

Simak caranya!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

Usaha Sampingan Online Gratis saat Ramadhan

Tidak terasa tahun ini kita sudah hampir mencapai Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah. Tetapi satu hal yang paling sering kami dengar dalam bulan suci ini adalah kondisi keuangan yang semakin menipis.

Tapi tenang saja, bisa saja loh mendapatkan penghasilan tambahan saat bulan suci Ramadan. Mengingat sifatnya yang musiman, salah satu yang bisa dilakukan adalah membuka usaha sampingan.

5+ Usaha Sampingan Online Gratis, Cocok Untuk Moms! 02- Finansialku

[Baca Juga: Peluang Usaha Rumahan dan Bisnis Sampingan Menjelang Lebaran]

 

Apa Saja Usaha Sampingan yang Bisa Dilakukan?

Hal yang paling penting jika ingin membuka bisnis musiman ini adalah memilih target pasar tertentu sejak awal bisnis dengan memilih produk yang lebih tepat, lokasi yang baik serta memberikan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat selama bulan Ramadan.

Dengan demikian produk atau jasa yang ditawarkan sesuai dengan permintaan konsumen pada musim tersebut.

Nah, bagi Anda yang tertarik mendapatkan penghasilan tambahan di bulan suci Ramadan 2018 ini, yuk simak beberapa ide usahanya.

 

#1 Usaha Takjil

Pada bulan puasa, bisnis makanan memang semakin ramai. Terutama makanan yang memang sangat tepat dengan selera umat muslim saat berbuka puasa, yaitu takjil.

Setelah menahan lapar dan dahaga seharian, salah satu yang tentunya sangat dicari saat berbuka adalah sesuatu yang bisa mengisi perut dengan rasa manisnya.

Apalagi jika bukan aneka takjil yang menjadi primadona pada saat bulan puasa. Adapun beberapa produk takjil yang digemari adalah sebagai berikut.

  • Kolak
  • Aneka cake atau bolu
  • Es buah
  • Kurma
  • Aneka gorengan, dan sebagainya

5+ Usaha Sampingan Online Gratis, Cocok Untuk Moms! 03- Finansialku

[Baca Juga: Temukan Cara Hebat untuk Menjadi Entrepreneur Kreatif dalam Mencapai Kesuksesan]

 

Bisnis ini bisa dimulai dengan modal beberapa ratus ribu rupiah saja loh! Anda juga bisa menjualnya secara online atau via marketplace sehingga lebih praktis.

 

#2 Online Shop Baju Muslim

Selain makanan, produk lain yang banyak dicari adalah produk fashion atau pakaian. Mengingat umumnya umat Muslim akan merayakan Hari Raya Idul Fitri dengan pakaian baru untuk menandakan awal yang baru pula.

Evi Diah Puspitawati, pengamat waralaba dari International Franchise Business Management (IFBM) dalam keterangan resminya yang diterima Franchiseglobal.com, Selasa (1/5/2018) menjelaskan bahwa bisnis pakaian merupakan salah satu bisnis yang akan mengalami panen di bulan Ramadan ini.

Namun lagi-lagi bukan sembarang pakaian, karena pakaian yang akan diburu para umat Muslim adalah pakaian muslim berikut.

Bisnis ini biasanya dapat dimulai dengan modal beberapa juta rupiah, bergantung kualitas produk yang dijual.

Bila anda tidak memiliki modal cukup untuk memulai bisnis baju ini, anda tetap bisa menjual berbagai produk fashion dengan sistem reseller maupun dropship. Sehingga anda tidak perlu mengeluarkan terlalu banyak biaya.

 

Berbicara tentang usaha sampingan, ada nih video dari finansialku yang membahas tentang ide bisnis untuk anak muda. Selamat menyimak!

 

#3 Catering Sahur

Selain makanan dan minuman untuk berbuka, Anda juga bisa memulai bisnis catering sahur yang kerap dicari umat muslim yang akan menjalankan ibadah puasanya.

Memang sulit mencari makanan untuk sahur, dikarenakan waktunya yang masih subuh. Nah, karena itulah ini bisnis yang akan laris manis di bulan suci Ramadan ini.

Anda bisa menyajikan menu yang mengisi perut dan sehat, misalnya saja berbagai lauk yang masih hangat dengan sayuran yang sehat.

Kuncinya di sini adalah mengatur waktu untuk mempersiapkan makanan, sehingga tetap segar dan hangat saat diantarkan ke rumah konsumen di jam sahur.

 

#4 Parcel Lebaran

Belum berhenti sampai disini, biasanya Anda juga berpeluang membuka bisnis parcel menjelang hari raya Idul Fitri. Parcel ini biasanya diberikan pada rekan atau kerabat sebagai tanda ucapan.

Nah, jika Anda berminat membuka bisnis parcel, 3 hal yang harus diutamakan adalah kreatifitas, kualitas, dan harga.

Pertama, isi parcel haruslah kreatif dengan penempatan yang menarik, dan biasanya isinya haruslah makanan atau barang-barang berbau Ramadan.

Kedua, kualitas isinya tentu harus top dan memuaskan. Biasanya isinya adalah kue kering, kurma, asinan khas Ramadan, permen, dan masih banyak lagi.

Ketiga, yang pasti harganya harus masuk akal dan bersaing. Jika cocok, biasanya orang akan berbondong-bondong memesan dalam jumlah banyak sebelum hari raya Idul Fitri tiba.

 

#5 Kartu Ucapan atau Amplop Lebaran

Melengkapi bisnis parcel, biasanya kartu lebaran juga sangat diminati dalam bulan suci ini. Umat muslim berbondong-bondong membeli kartu ucapan untuk dikirimkan pada kerabat atau rekan kerjanya.

Pebisnis parcel juga biasanya akan membeli kartu ucapan dalam jumlah besar untuk melengkapi parcelnya agar semakin cantik dan customized.

Jika Anda memiliki hobil menggambar atau design, tidak ada salahnya mencoba menggunakan kemampuan tersebut untuk memperoleh penghasilan tambahan di bulan Ramadan ini.

Jika menyanggupi, tambahkan juga desain amplop lebaran yang pastinya laris manis mengingat Hari lebaran selalu identik dengan uang saku untuk anak-anak.

 

Yuk Hasilkan Penghasilan Tambahan Melalui Usaha Sampingan!

Jika Anda memang sedang kesulitan keuangan dan ingin mendapatkan penghasilan tamabhan untuk menyambut hari raya Idul Fitri ini, tidak ada salahnya memulai sebuah bisnis sampingan.

Mengingat tingginya permintaan 5 bisnis di atas tadi, bulan Ramadhan ini bisa menjadi saat yang tepat untuk memulai bisnis sampingan.

Namun yang terpenting adalah apapun jenis bisnisnya, lakukan perencanaan yang baik dan menyeluruh agar bisnis Anda dapat berjalan dengan lancar.

Penasaran dengan aplikasi Finansialku? Yuk coba gunakan fitur keuangannya!

Unduh di sini ya…

Selamat mencoba!

 

Jadi, kapan Anda akan memulai usaha sampingan online saat Ramadhan ini? Jika Anda butuh perencana keuangan, silahkan kontak kami ya! Kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 2 Juni 2017. Meraup Untung Dari Usaha Di Bulan Puasa. Ayowaralaba.com – https://bit.ly/3di0WtC
  • Admin. 6 Mei 2017. 9 Contoh Bisnis di Bulan Ramadhan – Bisnis di Bulan Puasa yang Menguntungkan. Waralabakan.com – https://bit.ly/2WyYDvB
  • Pinka Wima. 2016. Pengen Dapat Uang Tambahan Selama Ramadhan? Ragam Bisnis Inilah yang Cocok Kamu Jadikan Usaha Sampingan. Hipwee.com – https://bit.ly/2SH9iTL
  • Jhanuar Pratama. 28 April 2018. 17 Bisnis Sampingan Menjelang Lebaran Yang Menguntungkan. Wisklik.com – https://bit.ly/2YESMrc

 

Sumber Gambar:

  • Usaha Sampingan 01 – https://bit.ly/2xCniqy
  • Usaha Sampingan 02 – https://bit.ly/2WsLi7W
  • Usaha Sampingan 03 – https://bit.ly/3fmoPSF

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top