Bisnis franchise kekinian terbilang menjanjikan untuk menambah penghasilan untung. Ini dia bisnis franchise yang bisa jadi pilihanmu menambah cuan.
Yuk! simak informasi selengkapnya dalam artikel video Finansialku berikut.
Jenis-Jenis Franchise Menguntungkan dengan Modal Minim
Memulai bisnis franchise merupakan salah satu alternatif yang bisa Sobat Finansialku jalankan dengan memanfaatkan uang tabungan. Sebab, bisnis franchise terbilang menjanjikan untuk menambah penghasilan untung.
Pada dasarnya, sistem usaha atau bisnis franchise adalah perjanjian pembelian hak untuk menjual produk dan jasa dari pemilik usaha.
Pemilik usaha biasa disebut pewaralaba atau franchisor, sedangkan pembeli lisensi berbisnis adalah terwaralaba atau franchise.
Selain itu, bisnis franchise sudah memberikan berbagai fasilitas dan sistem yang jelas sehingga memudahkan pebisnis untuk langsung menjalankan bisnisnya.
Pertanyaannya, bisnis franchise kekinian apa ya yang sedang laris dan memiliki kemungkinan usia bisnis jangka panjang?
Tonton video dari kanal Youtube Finansialku, untuk mengetahui peluang-peluang dari memulai bisnis franchise. Video di bawah ini, tentunya, sangat informatif bagi Sobat Finansialku yang berminat merintis bisnis franchise.
Berikut ini 5 bisnis franchise kekinian yang bisa jadi pilihan Sobat Finansialku untuk menambah cuan!
Kuch Kuch Hotahu
Bisnis kuliner memang tidak ada matinya. Semua orang tentu butuh makan, bukan? Itulah sebabnya bisnis kuliner selalu bisa jadi pilihan bisnis jangka panjang.
Dengan modal hingga sekitar 12 Juta, kamu bisa memiliki franchise snack kekinian dengan nama serapan dari film Bollywood yang diplesetkan jadi Kuch kuch Hotahu.
Dari namanya saja, tentu bisa ketebak bahwa snack yang ditawarkan dari franchise ini adalah tahu. Dengan menu utama andalan berupa crispy tahu, franhise Kuch kuch Hotahu juga menawarkan berbagai varian bumbu dengan rasa yang menggoyang lidah.
Franchise yang berdiri sejak tahu 2011 silam ini menawarkan paket regular seharga Rp 9,5 juta dan juga paket mini Kuch dengan harga Rp 12 juta.
Kemitraan dengan Kuch kuch Hotahu akan memberikan keuntungan 100% karena franchise ini tidak ada royalti yang harus kamu bayarkan.
[Baca Juga: Ingin Bisnismu Sukses? Ini Strategi Bisnis Yang Wajib Kamu Ketahui]
Martabak Mini Waka Waka
Pecinta martabak tentu cukup familiar dengan nama Martabak Mini Waka Waka.
Berdiri sejak tahun 2011, franchise ini termasuk bisnis kuliner legendaris dan menjadi favorit bagi pecintanya. Menariknya martabak satu ini punya ciri toping yang colorful dan menarik.
Hingga saat ini, franchise Martabak Mini Waka Waka memiliki 600 titik mitra waralaba yang tersebar seantero Indonesia. Tertarik membuka bisnis ini? Kamu cukup merogoh kocek 6 juta rupiah sebagai modal awal.
King Mango Thai
Selain laris, franchise kuliner satu ini termasuk viral dan menghasilkan keuntungan yang melimpah. Namanya King Mango Thai yang merupakan minuman jus manga ala Thailand yang untuk pertama kalinya dibuka di Neo Soho Mall Jakarta pada tahun 2017 silam.
Waktu pertama kali dibuka, King Mango Thai berhasil membuat antrean super panjang karena antusias dari para pelanggan. Dengan harga yang relatif mahal mencapai Rp 50 ribu untuk setiap porsinya, namun tetap saja kualitasnya tidak ada bandingnya.
Paket franchise King Mango Thai ini bisa kamu pilih dari varian yang paling murah, hanya sekitar 7,5 juta rupiah saja.
[Baca Juga: Strategi Bisnis Kuliner Agar Menguntungkan, Termasuk Pembukuan?]
Galaxy Pertamini
Kamu tidak perlu modal besar untuk bisa berjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) seperti Pertamina. Dengan jualan bisnis eceran dengan konsep modern dari franchise Galaxy Pertamini, kamu bisa meraup keuntungan hingga 4 juta Rupiah setiap bulannya.
Paket yang ditawarkan pun bervariasi, seperti Paket Fit, Nova, Bima dan Orion dengan modal awal 9 juta Rupiah saja.
Thai Tea
Minuman kekinian selain King Mango yang viral tadi, ada juga yang laris manis, satu-satunya, Thai Tea.
Penjulaan per cup-nya bisa mencapai Rp 10 ribu rupiah membuat minuman ini sangat digandrungi oleh masyarakat yang mudah ditemui tidak hanya di mall saja tetapi juga di pinggir jalan.
Dengan modal awal sebesar Rp 5,5 juta saja, Sobat Finansialku bisa mendapatkan fasilitas seperti booth serta perlengkapan dan juga bahan baku yang diperlukan untuk menjalankan usaha ini.
Menurut perhitungan, mitra dari Thai Tea bisa memperoleh keuntungan bersih hingga Rp 7 juta setiap bulannya.
Itulah 5 franchise laris yang bisa jadi pilihanmu untuk melipatgandakan penghasilanmu.
Jangan lupa untuk memisahkan laporan keuangan pribadi dengan bisnis yang akan dijalankan, ya, supaya tidak campur aduk dan menyulitkan dalam menghitung laba bersih.
Jika ingin berdiskusi seputar masalah keuangan hubungi saja Perencana Keuangan Finansialku yang siap membantu lewat aplikasi Finansialku. Download aplikasi Finansialku dengan cara klik banner di bawah ini!
Download Aplikasi Finansialku Sekarang!!
Apakah Sobat Finansialku punya pilihan lain selain jenis-jenis bisnis franchise di ata? Kalau ada, tuliskan lewat kolom komentar di bawah, ya.
Jangan lupa bagikan artikel ini pada kawan atau sanak-saudara mu, agar mereka juga tahu apa yang kamu ketahui. Semoga bermanfaat.
Editor: Ratna SH
dilema besar