5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir?

5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir?

Keren yah, 5 artis wanita Indonesia ini ternyata punya usaha coffee shop. Siapa saja nih? Yuk simak di artikel Finansialku ini.

 

5 Artis yang Punya Coffee Shop

Saat ini, kopi menjadi minuman favorit orang Indonesia.

Kopi juga mudah ditemukan dimana saja, dari yang murah hingga mahal. Selain itu, kopi juga disajikan dengan banyak variasi. 

Kopi juga menjadi minuman yang digemari anak muda sekarang, karena banyak kedai kopi yang menyediakan aneka varian.

Kedai kopi saat ini juga menyediakan tempat yang nyaman untuk bersantai atau berkumpul bersama kerabat. Banyak bisnis kedai kopi yang tersebar dengan konsep yang berbeda dan unik-unik.

Beberapa artis cantik ini ternyata memiliki bisnis kopi yang banyak dikunjungi oleh sebagian orang. Artis ini juga fokus pada tempat nyaman yang bisa membuat pengunjung betah. Seperti apa kedai kopi milik artis-artis cantik ini? Yuk kita simak berikut ini.

 

#1 Raline Shah, Kisaku

5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir_ raline

Seperti bisa dilihat dari akun instagram @kisaku.co, kedai kopi milik Raline Shah ini cozy dan instragamable, lho. Kedai kopi Kisaku menyediakan berbagai varian kopi dan non kopi, juga makanan ringan pendamping kopi.

Kerennya lagi, kedai kopi ini sangat peduli dengan lingkungan, terlihat dari salah satu campaign Bank Sampah yang bertujuan untuk mengurangi jumlah plastik. Dengan mengumpulkan plastik, kamu bisa mendapat minuman gratis, lho!. 

 

#2 Natasha Rizky, Mineral Cafe

5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir_ natasha

Cafe dengan tema bernuansa alam, cafe Natasha Rizky ini menyajikan minuman kopi, teh, dan herbal. Berada di Jakarta Selatan, cafe ini menjadi salah satu pilihan yang sangat direkomendasikan untuk bersantai.

Mineral Cafe juga menyediakan makanan ringan hingga berat, dan tentunya, tempat yang cozy.

 

#3 Gisella Anastasia, 11:11 Coffee 

5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir_ gisela

Gisella Anastasia ternyata juga mendirikan bisnis kopi bernama 11:11 Coffee yang berada di Senayan City. Kedai kopi yang nampak elegan ini menyediakan berbagai macam varian kopi, snacks, dan dessert.

Tempatnya juga asik banget buat ngobrol-ngobrol cantik.

 

#4 Raisa, Titik Temu

5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir_ raisa

Kamu tau gak sih kalau Titik Temu Coffee ternyata kedai kopi kekinian milik penyayi Raisa.

Kedai kopi yang terletak di tengah kota ini cukup banyak peminatnya dan sudah memiliki banyak cabang. Juga menyajikan kopi yang enak dalam berbagai varian. 

 

#5 Ayu Ting Ting, De Halu Cafe

5 Artis Wanita Ini Ternyata Punya Coffee Shop, lho! Pernah Mampir_ att

Ayu Ting Ting juga memiliki cafe yang bernama De Halu Cafe menyediakan berbagai varian kopi dan aneka makanan lezat yang pastinya menggoyang lidah.

Kedai kopi milik Ayu Ting Ting ini juga menyediakan tempat indoor dan outdoor yang bikin kamu makin nyaman. Kedai ini berlokasi di Jatiwaringin, jadi jangan sampe ada yang ngasih kamu alamat palsu ya!

 

banner -pengelolaan keuangan pribadi dan bisnis

 

Pernah mampir ke salah satu kedai kopi milik artis ini?

Bagaimana menurutmu, sobat Finansialku mengenai artikel di atas? Kamu bisa berpendapat melalui kolom komentar dibawah ini.

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama Finansialku.com dengan Herstory.co.id. Isi dan data yang tertera dalam artikel ini merupakan tanggung jawab Herstory.co.id

 

Sumber Referensi:

 

Sumber Gambar:

  • Kedai Kopi – https://bit.ly/3sYgf34
  • Kisaku – https://bit.ly/2R2uKEI
  • Mineral Cafe – https://bit.ly/3dCnc3g
  • 11:11 Coffee – https://bit.ly/3uqd2JF
  • Titik Temu – https://bit.ly/3wymSeD
  • De Halu Cafe – https://bit.ly/2Q4HVVq

 

dilema besar