20 Ide Usaha Kekinian yang Mudah & Menguntungkan

#StartItUp Bisnis bisnis kekinian Bisnis Rumahan bisnis rumahan kekinian Entrepreneur Entrepreneurship Ide Bisnis Ide Usaha usaha kekinian Usaha Rumahan usaha rumahan kekinianLeave a Comment on 20 Ide Usaha Kekinian yang Mudah & Menguntungkan

20 Ide Usaha Kekinian yang Mudah & Menguntungkan

Apakah Anda sedang mencari ide usaha rumahan kekinian dan mendatangkan untung besar untuk kantong Anda?

Apa saja sih ide usaha rumahan kekinian yang menguntungkan? Ide usaha rumahan kekinian seperti apakah yang bisa menjanjikan keuntungan bahkan bagi pebisnis pemula? Mari simak dalam artikel ide usaha rumahan kekinian berikut ini.

 

Membuat Usaha Rumahan? Mengapa Tidak?

Banyak yang menghindari usaha atau bisnis dewasa ini, salah satu penyebabnya adalah karena kemungkinannya untuk gagal cukup besar.

Sebuah studi membuktikan bahwa 8% bisnis cenderung gagal pada 2 tahun pertama sejak dibuka.

Adapun alasan bisnis sering gagal adalah karena ramainya persaingan dewasa ini, sehingga jika produk atau jasa yang ditawarkan tidak memiliki kelebihan tentunya bisa kalah bersaing.

Padahal bisnis adalah salah salah satu cara sederhana dalam menambah pemasukan.

Di samping bekerja atau menjadi freelance, bisnis memberi peluang keuntungan lebih besar (mengingat Anda lah yang menentukan seberapa sukses bisnis tersebut, berbeda dengan pekerjaan yang peningkatan upahnya ditentukan perusahaan).

Bahkan pengusaha muda Amerika Serikat, Gary Vaynerchuk, berulang kali menekankan bahwa entrepreneurship bukanlah sesuatu yang eksklusif.

Gary menjelaskan siapa saja bisa berbisnis, dimana memulai bisnis tidaklah harus memiliki kantor besar dengan segudang pegawai.

Satu orang pun dapat mendirikan bisnis yang sukses selagi ada tekad, bakat, dan antusiasme yang kuat.

10 Makanan Unik Ini Bisa Lho Dijadikan Ide Bisnis Waralaba 05

[Baca Juga: 10+ Ide dan Peluang Bisnis 2020 Bisa Untung Ratusan Juta]

 

Namun untuk bisa sukses, dibutuhkan beberapa tips dan trik dalam berbisnis, antara lain:

  • Melakukan riset untuk mengetahui apakah ide Anda memiliki potensi untuk sukses.
  • Membuat Perencanaan bisnis (business plan)
  • Membuat perencanaan keuangan sederhana
  • Menentukan kebutuhan sumber daya manusia (SDM)
  • Mempersiapkan strategi pemasaran

Poin pertama adalah menentukan apakah ide Anda berpotensi sukses atau tidak. Dengan kata lain, penting untuk memilih usaha yang menjanjikan untuk dapat meraih kesuksesan.

Mengingat ide usaha rumahan kekinian perlu dipikirkan matang-matang, Finansialku mengajak Anda melihat beberapa ide usaha rumahan kekinian dengan potensi keuntungan maksimal. Penasaran?

Simak jawabannya di sini:

 

#1 Makanan Sehat

Salah satu tren industri kuliner dewasa ini adalah makanan sehat yang menunjukan keseriusan tinggi dalam kesehatan dan nutrisi.

Restoran atau catering seperti ini biasanya menggunakan bahan-bahan pilihan yang sehat dan penuh nutrisi serta mengincar konsumen yang juga mengutamakan kesehatannya daripada mayoritas orang lainnya (Nutrition-conscious Customers).

Sebagai contoh adalah restoran yang menawarkan menu “diet mayo” dimana makanan-makanannya rendah lemak dan bernutrisi, tepat bagi mereka yang ingin diet.

Contoh lainnya adalah restoran yang memiliki spesialisasi bagi pelanggan yang memiliki pantangan makanan, misalnya saja makanan bebas gula bagi penderita diabetes.

 

#2 Boba Milk Tea/ Brown Sugar Milk Tea

Siapa tidak kenal dengan minuman yang sedang tren belakangan ini, yaitu boba milk tea atau brown sugar milk tea?

Minuman dengan ciri khas bola-bola tapioka dengan harumnya brown sugar ini sedang digandrungi banyak anak muda saat ini.

Berdasarkan survei Finansiallku, para pebisnis boba milk tea atau brown sugar milk tea ini bisa menjual sekitar 50 gelas per hari dan 100 hingga 200 gelas pada akhir pekan. Diestimasikan omzet per bulannya mencapai Rp 40 juta per bulannya. Menarik bukan?

 

#3 Ayam Geprek

Dalam kondisi ekonomi yang sedang melemah akhir-akhir ini, banyak usaha yang mengalami kebangkrutan, namun terdapat sebuah bisnis yang terus berkembang. Bisnis apakah itu? BISNIS MAKANAN.

Sebenarnya ada banyak sekali jenis makanan yang dapat Anda pertimbangkan, contohnya adalah bisnis olahan daging ayam yang dikenal dengan nama ayam geprek.

20 Ide Bisnis Rumahan Kekinian yang Mendatangkan Untung Maksimal 02

[Baca Juga: Peluanga Usaha Rumahan dan Bisnis Sampingan Menjelang Lebaran]

 

Kombinasi daging ayam yang lembut dengan baluran tepung yang crunchy dengan rasa sambal yang khas membuat para pecinta kuliner pedas kian menikmati jenis makanan satu ini.

Bisnis ini pun langsung menjamur, tidak sedikit pelaku usaha yang terjun ke dalam bisnis dengan estimasi omzet Rp 15 juta per bulan ini. Tertarik berbisnis ayam geprek?

 

#4 Usaha Laundry

Tak jarang pasangan masa kini bekerja dan rumah menjadi berantakan serta tak terurus. Dengan demikian, solusi praktis kerap menjadi pilihan. Misalnya saja laundry, tentunya akan sangat dicari bukan?

Namun umumnya dibutuhkan modal yang cukup besar dalam mengelola usaha laundry, sehingga pertimbangkan baik-baik pendanaannya.

Anda membutuhkan mesin cuci yang banyak, dryer, setrika (atau setrika uap), hingga tenaga kerja yang bisa menyetrika pakaian (mengingat belum ada mesin setrika yang beredar umum).

 

#6 Jasa Kecantikan: MUA, Sulam Alis dll

Siapa sih yang tidak tahu jasa kecantikan yang sedang tren dewasa ini? Ya, betul sekali, kini teknologi kecantikan terus berkembang dan membuka peluang usaha baru bagi banyak orang.

Jika dahulu hanya ada make up artist (MUA) dan salon kecantikan, kini ada banyak teknologi yang menyebabkan terbukanya peluang usaha baru. Sebut saja beberapa contohnya yakni:

  1. Sulam alis, bibir, BB glow, dan sebagainya
  2. Extension atau lash lift yang bisa menimbulkan kesan natural semi permanen (bisa dipakai mandi dan beraktivitas)
  3. Filler semi permanen (sejenis botox namun akan terserap tubuh dalam jangka waktu tertentu) atau tanam benang untuk meniruskan wajah dan menekankan bagian tertentu dalam wajah

Bagaimana? Banyak sekali kan teknologi kecantikan yang bisa Anda jadikan usaha di tahun 2019 ini?

Terlebih lagi dengan keterampilan yang bagus, Anda pasti dilirik deh oleh para pencari jasa kecantikan ini.

 

#6 Penyewaan Alat Fotografi, Video dan Sebagainya

Banyak orang tertarik dengan fotografi, tetapi budget terbatas sehingga tidak bisa beli lensa dan peralatannya yang mahal.

Nah, Anda bisa membuka jasa penyewaan alat fotografi, videografi, dilengkapi dengan peralatan yang banyak digunakan dalam dokumentasi pernikahan.

Hobi Fotografi, Sekedar Koleksi atau Bisa Menghasilkan Uang 03 - Finansialku

[Baca Juga: 5 Ide Usaha Sampingan Untuk Ibu Rumah Tangga (Salah Satunya Makanan Ringan)]

 

Sebagai contoh, sediakan juga drone atau jimmy jib yang umum digunakan oleh fotografer pernikahan.

Yang terpenting disini adalah Anda memahami kualitas produk yang disewakan, sehingga bisa memasang harga yang tepat dan memperoleh keuntungan.

 

#7 Jasa Penitipan Anak / Day Care

Karena perkembangan ekonomi, umumnya saat ini pasangan harus sama-sama bekerja untuk bisa memenuhi kebutuhan rumah tangganya. Karena alasan inilah banyak pasangan yang sama-sama bekerja atau berbisnis.

Akibatnya buah hatinya biasa terlantar, dan mereka berusaha semaksimal mungkin agar hal itu tidak terjadi.

Misalnya saja dengan mencari jasa penitipan anak yang terjamin untuk menitipkan buah hati mereka selama jam kerja.

Nah, ini juga bisa jadi peluang usaha yang menjanjikan sekarang ini. Jangan ragu membuka jasa penitipan anak dengan pekerja yang memang ahli di bidangnya.

 

#8 Makanan Ringan

Bisnis makanan ringan adalah bisnis dengan modal kecil namun memiliki peluang masa depan yang cukup baik.

Melihat makanan ringan semakin digemari masyarakat, dengan lingkup pasar mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, maka usaha ini patut dipertimbangkan.

Selain itu, sangat banyak ide makanan ringan kekinian yang beredar saat ini, sehingga tidak sulit untuk mencari ide baru untuk menarik pelanggan.

Makanan ringan yang dimaksud bisa dimulai dari camilan, keripik, gorengan, hingga kue kering.

 

#9 Katering Online

Apakah Anda gemar memasak? Apakah seluruh keluarga menyukai masakan Anda? Mungkin Anda dapat mempertimbangkan jasa catering sebagai salah satu usaha sampingan di rumah.

Ide usaha rumahan ini tidak memerlukan modal besar dan dapat dilakukan sehari-hari di rumah. Jasa catering terlihat sederhana, namun keuntungannya cukup besar, lho.

Penjualan makanan umumnya memiliki untung 50% hingga 100% dari modalnya. Anda dapat membuka jasa catering untuk nasi boks, atau bahkan kue-kue basah.

 

#10 Tour Guide

Berdasarkan sebuah studi, ditemukan bahwa dewasa ini orang-orang cenderung lebih senang menghabiskan uangnya ke hal-hal berbau experience ketimbang konsumtif.

Contohnya saja semakin banyak anak muda yang memilih menabung untuk liburan daripada belanja. Nah ini bisa jadi kesempatan atau usaha yang menjanjikan untuk kamu.

Sebagai contohnya adalah menjadi tour guide yang mengajak jalan-jalan, membuka perusahaan tour kecil-kecilan, atau menjual tiket secara online dan menyediakan paket liburan murah.

 

#11 Food Truck

Perkembangan industri kuliner sudah mencapai tahap dimana konsumen tidak perlu lagi mengunjungi restoran hanya untuk makan.

Dalam banyak kasus, kini malah restorannya yang akan mendatangi konsumen dalam bentuk food trucks, gerai, atau kios.

20 Ide Bisnis Rumahan Kekinian yang Mendatangkan Untung Maksimal 03

[Baca Juga: Cara Menghasilkan Uang dari Sampah yang Bisa Jadi Bisnis Menguntungkan]

 

Umumnya tren yang satu ini mudah dikenali, karena biasanya pebisnis kuliner sejenis akan berkumpul beramai-ramai pada satu lokasi agar menarik banyak orang.

Menu yang ditawarkan biasanya terbatas, karena mereka mengutamakan spesialisasi. Dengan kata lain, mereka membuat sebuah kelebihan yang akan mereka tonjolkan untuk menarik khayalak ramai.

 

#12 Blogger atau Social Media Influencer

Usaha ini merupakan salah satu usaha yang menunjukkan betapa bergunanya internet untuk membantu usaha Anda.

Dengan menjadi seorang professional blogger atau social media influencer, Anda tidak perlu berangkat ke kantor di pagi hari dan pulang di malam hari.

Anda dapat mengerjakannya di rumah saat Anda sedang memiliki waktu luang dan Anda hanya memerlukan media website atau media sosial yang dilengkapi dengan internet yang memadai.

Apakah usaha ini dapat menghasilkan uang? Tentunya iya.

Bahkan banyak professional blogger yang menghasilkan miliaran rupiah setiap tahunnya.

Dengan berkembangnya affiliate marketing dan meningkatnya pengguna internet, bisnis ini menjadi salah satu yang perlu dipertimbangkan oleh ibu rumah tangga untuk mengisi waktu di rumah.

 

#13 Online Shop

Siapa yang belum pernah mendengar tentang online shop? Meski sudah berjalan cukup lama, ide usaha rumahan yang satu ini semakin berkembang dan kerap dijadikan sumber penghasilan sampingan bagi para freelancer.

Selain tidak membutuhkan modal banyak, Anda juga bisa mengerjakannya kapan saja, sehingga sangat fleksibel bagi Anda yang sibuk. Usaha ini juga kini semakin mudah dengan adanya perkembangan teknologi.

 

#14 Les Privat

Bagi Anda yang gemar mengajarkan teman pada saat kuliah, Anda bisa melanjutkan hobi ini sambil menghasilkan uang lho! Anda bisa membuka jasa les privat dengan jam yang fleksibel. Lumayan bukan?

c

[Baca Juga: 10 Ide Bisnis atau Usaha yang Menjanjikan di Tahun 2020]

 

Bisnis ini dapat dilakukan dengan mudah di rumah, dimulai dari satu hingga dua murid terlebih dahulu. Jika sudah mulai lancar, Anda bisa membuka kelas kecil di rumah dengan isi 4-5 murid per kelas.

 

#15 Menjual Foto

Jika Anda gemar mengambil foto dan hasil jepretan Anda hanya menumpuk di harddisk, kini saatnya Anda menghasilkan uang dari hobi tersebut.

Anda bisa membeli lisensi foto bebas royalti, yakni foto yang dapat bebas digunakan sekali Anda membelinya.

Kini banyak situs tempat Anda bisa menjual hasil foto dengan harga yang lumayan, misalkan saja Shutterstock dan iStockPhoto.

Namun pastikan kualitas foto baik dan jernih, karena orang tidak akan rela membayar untuk foto berkualitas rendah.

 

#16 Menjadi Penerjemah

Anda fasih berbahasa asing? Isi waktu luang Anda dengan menyediakan jasa penerjemah. Meskipun sambil bekerja, Anda bisa mengerjakan usaha sampingan ini di waktu luang Anda.

Dengan demikian, keahlian Anda berbahasa dapat menjadi sebuah usaha online yang menguntungkan juga.

Apabila tertarik, Anda bisa menjual jasa penerjemah di beberapa platform berikut:

  • Fiverr
  • Sribulancer
  • OneHourTranslation

 

#17 Menyediakan Jasa Web dan Software Development

Menjadi web dan software developer profesional juga bisa menghasilkan uang. Anda bisa memulainya dengan menjadi freelancer pada beberapa platform berikut ini:

 

Anda juga bisa membuat software sendiri dan menjualnya sebagai sebuah produk. Model bisnis ini disebut SaaS (Software as a Service) dan sedang berkembang sangat pesat saat ini.

 

#18 Menyewakan Kamar di AirBnB

AirBnB merupakan sebuah platform sewa menyewa kamar atau akomodasi bagi para traveler atau yang hanya sekedar pergi dinas.

Kelebihannya adalah disini harga yang ditawarkan terjangkau, hingga bisa juga diarahkan kepada backpacker.

Nah, apabila Anda memiliki kamar kosong di rumah yang jarang dipakai, mengapa tidak menyewakannya saja?

Kamar akan lebih hidup saat ditempati, ditambah Anda memperoleh penghasilan yang lumayan. Ide bisnis yang menarik bukan?

 

#19 Jasa Desain

Usaha rumahan ini merupakan sebuah bisnis online yang sederhana. Bagaimana tidak? Bagi Anda yang memiliki keahlian desain, Anda bisa menjual jasa desain tersebut dan menghasilkan banyak uang.

Beberapa contoh jasa desain yang bisa Anda incar adalah:

  • Jasa desain logo
  • Jasa desain undangan atau hampers
  • Jasa desain kaos, dan masih banyak lagi

 

#20 Jasa Mengelola dan Pemasaran dalam Media Sosial

Apabila Anda melihat Instagram, tentunya banyak online shop yang terus membuat post berisi produk dagangan dan promosi untuk menarik pelanggan. Ini semua biasanya dilakukan oleh pemilik dari online shop tersebut.

20 Ide Bisnis Rumahan Kekinian yang Mendatangkan Untung Maksimal 05

[Baca Juga: Ide Usaha Rumahan Zaman Now Yang Menjanjikan]

 

Namun lain halnya apabila online shop tersebut sudah besar dan tingkat penjualannya tinggi, biasanya akan ada beberapa bagian yang terbagi dengan tanggung jawabnya masing-masing.

Sebagai contoh adalah admin yang mengelola dan memasarkan produk via media sosial.

Adapun gambaran umum dari pekerjaan tersebut adalah berikut ini:

  • Membangun kesadaran brand
  • Membuat dan membagikan konten
  • Berinteraksi dengan fans/follower
  • Meningkatkan traffic ke website melalui media sosial

 

Menarik bukan menghasilkan uang dari sini?

 

Jangan Lupakan Hal Ini

Dengan berbagai benefit yang ditawarkan bisnis ketimbang kerja, sudahkah Anda tertarik untuk mencoba memulai usaha rumahan kekinian?

Dengan langkah yang tepat, Anda dapat meminimalisasi risiko dan mencapai kebebasan finansial dengan cepat dan mudah melalui usaha rumahan kekinian.

Tapi, jangan lupa juga untuk mampu mengelola keuangan dengan baik. Karena sesukses apa pun bisnis Anda, tidak akan terasa hasilnya.

Oleh karena itu, penting untuk Anda membaca e-book Finansialku mengenai Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis.

Tenang, Anda bisa mendapatkannya secara GRATIS hanya dengan menekan tombol oranye di bawah ini! Jadi, jangan sampai kesempatan ini terbuang sia-sia. Unduh e-book-nya sekarang, yuk!

Gratis Download E-book Finansialku Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

Yuk memulai usaha rumahan kekinian! Mana yang menarik perhatian Anda dari 20 ide usaha rumahan kekinian di atas? Tuliskan pendapat Anda pada kolom komentar di bawah ya, terima kasih.

 

Apakah Anda memiliki usulan ide usaha kekinian lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah.

Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Himawan Pradipta. 20 Agustus 2018. 23 Ide Bisnis Part Time Rumah Paling Kreatif untuk Dapatkan Pendapatan Pasif. Blog.mokapos.com – http://bit.ly/2nmChQg
  • Asep Irwan. 27 September 2017. 5 Peluang Usaha dengan Prospek Menjanjikan dan Minim Pesaing. Uangonline.com – http://bit.ly/35bVhSL
  • Uang teman. 14 November 2017. 5 Peluang Usaha 2018 Yang Menjanjikan. Uangteman.com – http://bit.ly/2AQZ4qt
  • Admin. 11 Mei 2019. 20+ Ide Bisnis Rumahan yang Mudah dan Menguntungkan. Remesia.com – http://bit.ly/35cZ0zg

 

Sumber Gambar:

  • Usaha Rumahan 01 – http://bit.ly/2LVzBTr
  • Usaha Rumahan 02 – http://bit.ly/33dEVHd
  • Usaha Rumahan 03 – http://bit.ly/30QLxKm
  • Usaha Rumahan 04 – http://bit.ly/2IsevtF
  • Usaha Rumahan 05 – http://bit.ly/31TQpQa

dilema besar

Leave a Reply

Back To Top